Penelitian yang Relevan KAJIAN TEORI

lv Salah satu sasaran evaluasi pembelajaran adalah pelaksanaan pembelajaran. Dalam hal ini pelaksanaan pembelajaran dapat diartikan sebagai interaksi antara sumber belajar dengan siswa. Dengan demikian dalam mengevaluasi pelaksanaan pembelajaran, kita sebenarnya menentukan seberapa derajat interaksi antara siswa dengan setiap sumber belajar dan seberapa derajat interaksi sumber belajar dengan tujuan pengajaran.

B. Penelitian yang Relevan

1. Penelitian yang dilakukan oleh Ari Satriana 2008 tentang “Upaya Meningkatkan Ketuntasan Belajar Melalui Pembelajaran Remidial Dengan Model Peer Teaching Pada Mata Pelajaran Fisika di MAN Yogyakarta I”, menyimpulkan bahwa hasil penerapan siklus I, II dan III menunjukkan adanya peningkatan rerata hasil belajar sebesar 27, 83 . 2. Penelitian yang dilakukan oleh Armia Jawahir 2004 tentang “Model Pembelajaran Pemecahan Masalah Matematika Dengan Bantuan Tutor Teman Sebaya di SMU Negeri ” tesis, menemukan beberapa faktor pendukung dalam pembelajaran pemecahan masalah Matematika dengan bantuan teman sebaya, antara lain a. Minat siswa untuk dapat mengikuti pelajaran cukup tinggi, b. Sistem pembelajaran yang mengikuti tahap-tahap pemecahan masalah dapat memudahkan siswa untuk mempelajari dan memahami konsep- kosep, 40 lvi c. Keterlibatan tutor teman sebaya dalam kelompok belajar di kelas membuat suasana kelas lebih menarik dan aktif. 3. Penelitian yang dilakukan oleh Sri Mulyanti 1995 tentang “Hubungan Pergaulan Teman Sebaya dengan Pendidikan Agama Islam dengan Sikap Sosial Anak Kelas II SMU Muhammadiyah I Yogyakarta Tahun Ajaran 19992000 ”, menyimpulkan bahwa terdapat hubungan yang positif signifikan antara pergaulan teman sebaya dan pendidikan agama Islam dengan sikap sosial anak. 4. Penelitian I Putu Berty UNY,2009. Penelitian dilakukan dengan metode peer teaching, Penelitian ini merupakan penelitian dukungan yang relevan untuk menggambarkan kualitas pembelajaran di SMK Tamansiswa . Pada penelitian ini bukan untuk generalisir dari penelitian dari I Putu Berty akan tetapi untuk mengadopsi konsep yang telah dilakukan yaitu peningkatan prestasi dengan metode yang berbeda dari yang biasa dilakukan pada SMK. Dari penelitian tersebut di dapatkan hasil penelitian bahwa: a. Dengan menggunakan pembelajaran peer teaching yaitu memanfaatkan siswa untuk mengajar temanya sendiri dapat meningkatkan aktivitas belajar siswa b. Dengan menerapkan pembelajaran peer teaching juga meningkatkan prestasi siswa, dengan seiring meningkatnya keaktifan belajar siswa maka juga meningkatkan prestasi belajar siswa. 41 lvii

C. Kerangka Berpikir