Karbohidrat Makanan dan Fungsinya

39 Sistem Pencernaan pada Manusia

A. Makanan dan Fungsinya

Apakah kamu sudah makan hari ini? Apa sajakah yang kamu makan? Makanan yang kita makan setiap hari sangat beragam, misalnya nasi, mie, singkong, tahu, tempe, ikan, daging, telur, sayuran, dan buah-buahan. Meskipun wujud makanan yang kamu konsumsi berbeda-beda, namun pada dasarnya makanan yang kita konsumsi mengandung satu atau lebih zat-zat makanan yang berbeda. Zat-zat yang terkandung dalam makanan dapat berupa karbohidrat, lemak, protein, vitamin, dan mineral. Karbohidrat, lemak, dan protein sering juga dikelompokkan sebagai makanan sumber energi. Adapun vitamin dan mineral sebagai kelompok makanan nonenergi.

1. Karbohidrat

Karbohidrat adalah nama umum untuk bahan-bahan yang mengandung unsur karbon C, hidrogen H, dan oksigen O yang tersusun dalam suatu susunan tertentu. Karbohidrat tersusun oleh ketiga unsur tersebut dengan komposisi C n H 2n O n . Jenis karbohidrat yang biasa dikonsumsi jenisnya bermacam-macam, misalnya gula, tepung amilum, dan serat selulosa. Karbohidrat merupakan zat makanan yang kita peroleh dari tumbuh-tumbuhan. Dapatkah kamu menyebutkan bahan makanan yang mengandung karbo- hidrat? Bagi tubuh kita, karbohidrat merupakan sumber energi paling utama. Oleh karena itu, karbohidrat diperlukan dalam jumlah yang cukup besar. Karbohidrat yang kamu konsumsi pada umumnya merupakan molekul besar. Oleh karena itu, karbohidrat perlu dicerna terlebih dahulu oleh alat-alat pencernaan agar dapat diserap oleh tubuh. Proses pencernaan akan dibahas pada bagian selanjutnya. Sumber: CD Image Pikirkan jawaban pertanyaan berikut sebelum kamu membaca uraian materi bab ini. Kemudian periksa kembali jawabanmu setelah kamu selesai membaca uraian bab ini. Apakah ada yang harus diperbaiki dengan jawaban tersebut? Apa fungsi makanan? 1. Mengapa kamu harus mengunyah makanan mu? 2. Jelaskan proses pencernaan makanan. 3. Tes Materi Awal Gambar 3.1 Beberapa jenis makanan yang mengandung karbohidrat. Apa saja makanan yang mengandung karbohidrat yang dijadikan makanan pokok di Indonesia? Di unduh dari : Bukupaket.com 40 Belajar IPA Membuka Cakrawala Alam Sekitar untuk Kelas VIII Ayo Coba 3.1 Tujuan Mengetahui makanan yang mengandung amilum Alat dan bahan Makanan yang telah dimasak dan belum dimasak nasi, ubi, singkong, tahu, tempe, dan daging ayam, larutan iodium atau obat merahluka, dan pipet tetes Cara kerja 1. Ambillah beberapa sampel makanan. Kemudian, sampel makanan tadi digerus hingga halus. 2. Setelah itu, teteskan air menggunakan pipet beberapa tetes. 3. Setelah itu, teteskan iodium. Amatilah perubahan warna yang terjadi. 4. Apabila bahan yang diuji berwarna birukehitaman berarti bahan makanan tersebut mengandung amilum. Pertanyaan 1. Bahan makanan apa sajakah yang mengandung amilum? 2. Adakah bahan makanan yang berasal dari hewan yang mengandung amilum? 3. Adakah perbedaan warna antara bahan yang belum dimasak dan bahan yang telah dimasak? 4. Kesimpulan apakah yang kamu dapatkan dari kegiatan ini?

2. Lemak