Identifikasi Pola Data Pembelian Bahan Baku Spare Parts Sepeda 2009-

maka metode tersebut dapat digunakan untuk meramalkan volume pembelian spare parts tahun 2013. Permintaan pembelian setiap jenis spare parts pada gudang Line 1 adalah sama untuk setiap item, sehingga data pembelian salah satu jenis item spare parts mewakili jumlah item yang lainnya

4.4.1 Identifikasi Pola Data Pembelian Bahan Baku Spare Parts Sepeda 2009-

2012 Langkah awal dalam metode peramalan adalah mengidentifikasikan pola data. Apakah data tersebut merupakan data stasioner atau tidak, memiliki unsur trend, musiman atau siklis. Identifikasi pola data dilakukan dengan mengamati plot data volume pembelian spare parts yang terlihat pada Tabel 2. Tabel 2. Jumlah permintaan pembelian spare parts tahun 2009-2012 Jumlah Permintaan Pembelian Spare Tahun 2009-2012 Kuartal suspension fork disk brake mounts rear derailleur front derailleur rear shock 1 65 65 65 65 65 2 110 110 110 110 110 3 120 120 120 120 120 4 130 130 130 130 130 5 116 116 116 116 116 6 219 219 219 219 219 7 156 156 156 156 156 8 279 279 279 279 279 9 277 277 277 277 277 10 277 277 277 277 277 11 347 347 347 347 347 12 409 409 409 409 409 13 507 507 507 507 507 14 537 537 537 537 537 15 687 687 687 687 687 16 764 764 764 764 764 Sumber : Bagian Produksi PT TDI 2012 Berdasarkan hasil analisis visual, dapat dilihat bahwa pola data volume pembelian spare parts tidak stasioner, memiliki unsur trend dan unsur musiman. Ketidakstasioneran data penjualan terlihat dari data sebaran volume pembelian spare parts yang tidak berada di sekitar garis lurus atau rata-rata konstan. Gambar 7 menunjukkan pola data volume pembelian spare parts PT TDI dari bulan Januari 2009 sampai bulan Desember 2012. Kuartal 1 sd 16 Tahun 2009-2012 Ju m la h P e rm in ta a n P e m b e lia n 16 14 12 10 8 6 4 2 800 700 600 500 400 300 200 100 Gambar 7. Pola data pembelian Spare Parts PT TDI 2009-2012 Unsur trend terlihat pada volume penjualan yang rata-rata meningkat setiap kuartal walaupun setiap bulannya berfluktuatif. Berdasarkan pola data, volume pembelian spare parts tertinggi setiap tahunnya rata-rata terjadi pada bulan September - Desember. Adanya penjualan rata-rata tertinggi menunjukkan pola data musiman pada volume pembelian spare parts PT TDI. Unsur musiman pada volume penjualan PT TDI lebih disebabkan karena pada bulan September – Desember salah satunya bertepatan dengan Hari Raya Idul Fitri, Natal, serta meningkatnya komunitas pecinta sepeda sehingga permintaan akan produk sepeda cukup tinggi.

4.4.2 Metode Peramalan Time Series