Air Tanah Pengertian Air Secara Umum

2.1.4 Air Sumur

Sumur merupakan sumber utama persediaan air bersih bagi penduduk yang tinggal di daerah perdesaan maupun di perkotaan Indonesia. Secara teknis sumur dapat dibagi menjadi 2 jenis: 1. Sumur Dangkal shallow well Sumur semacam ini memiliki sumber air yang berasal dari resapan air hujan di atas permukaan bumi terutama di daerah daratan rendah. Jenis sumur ini banyak terdapat di Indonesia dan mudah sekali terkontaminasi air kotor yang berasal dari kegiatan mandi-cuci-kakus MCK sehingga persyaratan sanitasi yang ada perlu sekali diperhatikan Chandra, 2006. 2. Sumur Dalam deep well Sumur ini memiliki sumber air yang berasal dari proses purifikasi alami air hujan oleh lapisan kulit bumi menjadi air tanah. Sumber airnya tidak terkontaminasi dan memenuhi persyaratan sanitasi Chandra, 2006.

2.2 Proses Pengolahan Air

Di PT Coca Cola Bottling Indonesia Unit Medan, air merupakan salah satu bahan baku utama pada pembuatan minuman baik untuk minuman yang non karbonated maupun yang karbonated. Proses pengolahan air dibagi menjadi dua proses yaitu pengolahan treated water menggunakan deep well 3 dan 5 dengan kedalaman 250-255 meter yang digunakan untuk produksi, laboratorium, keperluan untuk kantor dan kantin. Sedangkan pengolahan soft water memakai deep well 4 dengan kedalaman 125-150 meter yang digunakan untuk keperluan MCK mandi, cuci, kakus, pencucian tangki dan proses pencucian botol bottle washer PT Coca Cola Bottling Indonesia.

2.2.1 Proses Pengolahan Soft Water Untuk Pencucian Botol

Proses pengolahan Soft water antara lain sebagai berikut: 1. Deep Well air sumur Air dan sumur bor diambil dengan menggunakan pompa raw meter yang berkapasitas 40 m 3 jam. Air untuk pencucian botol menggunakan sumur 4, sebelum memasuki degassifier, diinjeksikan dengan H 2 SO 4 3,5-4,0 pada pipa inlet ke degassifier. Air yang telah terinjeksi ini akan memiliki pH sekitar 6,5-7,5 dan terjadi proses penurunan alkalinitas air. Dan ditambahkan CaOCl 2,5-10 sebagai desinfektan awal 2. Degassifier dan Catchmant Tank Dalam degasifier air akan dicurahkan dan melewati strainer sehingga menjadi aliran yang terbagi rata dalam curahan-curahan air yang kecil. Dalam pH air dibawah 5, alkalinitas dalam air berada dalam bentuk CO 2. Dengan kondisi CO 2 dicurahkan, terbentuk oleh saringan dan dengan udara dari blower, CO 2 yang terlarut dalam air akan terlepas ke udara menjadi gas CO 2. Gas CO 2 ini akan terbang ke lingkungan melewati ventilasi pada bagian atas degasifier. Air dari degasifier akan ditampung dalam catchman tank dengan kandungan alkalinitas dan Fe yang telah berkurang dan terklorinasi. 3. Multi Media Filter MMF Selanjutnya air dari catchman tank dipompa menuju multimedia filter untuk proses pemisahan partikel-partikel koloid-koloid dan partikel terlarut

Dokumen yang terkait

Analisa Cemaran Mikroba Pada Treated Water dan Soft Water Dengan Metode Rapid Test (Agt Test) di PT.Coca-Cola Bottling Indonesia Unit Medan

0 44 36

Analisis Cemaran Mikroba Terhadap Kualitas Treated Water Dengan Metode Pour Plate di PT Coca-Cola Bottling Indonesia Unit Medan

1 54 41

Penentuan Kadar Air Pada Produk Sprite Secara Gravimetri Dengan Variasi Brix di PT. Coca Cola Bottling Indonesia Unit Medan

7 111 43

Cover Analisis Cemaran Mikroba Pada Pencucian Botol Sprite Di Washer Line3 Dengan Menggunakan Metode Pour Plate di PT CocaCola Bottling Indonesia Unit Medan

0 0 10

Abstract Analisis Cemaran Mikroba Pada Pencucian Botol Sprite Di Washer Line3 Dengan Menggunakan Metode Pour Plate di PT CocaCola Bottling Indonesia Unit Medan

0 1 1

Chapter I Analisis Cemaran Mikroba Pada Pencucian Botol Sprite Di Washer Line3 Dengan Menggunakan Metode Pour Plate di PT CocaCola Bottling Indonesia Unit Medan

0 0 3

Chapter II Analisis Cemaran Mikroba Pada Pencucian Botol Sprite Di Washer Line3 Dengan Menggunakan Metode Pour Plate di PT CocaCola Bottling Indonesia Unit Medan

0 1 14

Reference Analisis Cemaran Mikroba Pada Pencucian Botol Sprite Di Washer Line3 Dengan Menggunakan Metode Pour Plate di PT CocaCola Bottling Indonesia Unit Medan

0 1 1

Appendix Analisis Cemaran Mikroba Pada Pencucian Botol Sprite Di Washer Line3 Dengan Menggunakan Metode Pour Plate di PT CocaCola Bottling Indonesia Unit Medan

0 0 2

BAB II TINJAUAN PUSTAKA 2.1 Air 2.1.1 Pengertian air - Analisis Cemaran Mikroba Terhadap Kualitas Treated Water Dengan Metode Pour Plate di PT Coca-Cola Bottling Indonesia Unit Medan

0 0 14