Alasan Pemilihan Judul PENDAHULUAN

Fauzar Ikhsan : Kinerja Section Laundry Terhadap Tingkat Kepuasan Tamu Di Best Western Hotel Asean Internasional Medan, 2009. USU Repository © 2009

BAB I PENDAHULUAN

1.1 Alasan Pemilihan Judul

Bagian laundry berada dibawah naungan departemen housekeeping yang dikepalai oleh eksekutif housekeeper. Mengenai strata organisasi hal ini merupakan suatu strukutur yang menunjukkan bagian-bagian yang ada dalam organisasi dalam skala yang menengah atau sedang, dan susunan orang-orang dengan jabatannya masing-masing dalam setiap bagian yang mempunyai kesepakatan bersama secara formal dalam organisasi formal untuk melaksanakan kegiatan-kegiatan dalam rangka mencapai tujuan organisasi dimana orang-orang tersebut berada. Jadi dalam hal ini bagian laundry memegang peranan penting dalam kegiatan housekeeping serta merupakan satu kesatuan yang memiliki tujuan yang sama dalam melayani tamu hotel. Bagian laundry atau bisa dikatakan sebagai departemen laundry merupakan suatu bagian yang berkaitan dengan kegiatan pencucian dengan air terhadap tekstil dalam arti segala jenis tekstil serta bentuk olahannya dengan menggunakan media utama air, chemicals dan mesin cuci. Jika dilihat dari bagian housekeeping bagian laundry ini berkaitan dengan sebuah usaha atau bagian dalam hotel yang tugasnya adalah bertanggung jawab pada kebersihan pakaian tamu, linen – linen hotel, seragam karyawan yang diserahkan kepada bagian laundry. Kegiatan laundry harus dapat memberikan kepuasan kepada pihak tamu hotel dalam mempersiapkan linen – linen yang ada dikamar dan pakaian – pakaian tamu yang dicuci di laundry hotel tersebut dalam keadaan bersih dan rapi. Jadi tamu dapat merasakan pelayanan yang memuaskan. Fauzar Ikhsan : Kinerja Section Laundry Terhadap Tingkat Kepuasan Tamu Di Best Western Hotel Asean Internasional Medan, 2009. USU Repository © 2009 Dengan ini hubungan antara laundry dengan tamu hotel tersebut adalah pelayanan yang diberikan oleh bagian laundry dalam membersihkan atau mencuci pakaian tamu hotel tersebut. Selain itu juga laundry memegang peranan penting dalam menjaga kualitas dan kebersihan linen – linen yang ada di hotel tersebut. Kinerja laundry dapat dilihat dari tatanan kerja serta kebersihan yang diberikan oleh bagian laundry tersebut. Jadi dalam hal ini bagian laundry sangat dibutuhkan di hotel sebagai sarana penunjang dalam memajukan pelayanan yang ada dihotel tersebut. Maka dari itu diperlukan peningkatan yang sangat baik dalam sektor pelayanan pencucian kain serta pakaian tamu yang dicuci di hotel tersebut. Dalam menyusun karya tulis akhir yang berjudul “ KINERJA SECTION LAUNDRY TERHADAP TINGKAT KEPUASAN TAMU HOTEL DI BEST WESTERN ASEAN INTERNASIONAL MEDAN “ saya sebagai penulis mencoba untuk menguraikan dan mengemukakan tentang apa yang dialami dalam melaksanakan praktek kerja di HOTEL BEST WESTERN ASEAN INTERNASIONAL MEDAN pada housekeeping departemen.

1.2 Ruang Lingkup Permasalahan