27
B. Keterkaitan Antar Variabel
Hubungan  antara  kurs  dengan  inflasi  adalah  fluktuasi  nilai  tukar berpengaruh terhadap perubahan harga  yang akan berdampak kepada permintaan
dan penawaran barang-barang yang diperdagangkan secara internasional tradable good.  Dengan  demikian,  terdapat  hubungan  yang  sangat  erat  antara  perubahan
impor  dan  ekspor  terhadap  keseimbangan  permintaan  dan  penawaran  agregat  di pasar  domestik.  Enny  Sri  Hartati,  2004:  26.  Pada  gilirannya  keseimbangan
permintaan dan penawaran tersebut akan menimbulkan inflasi.
Hubungan antara jumlah uang beredar dengan inflasi terkait dengan tema utama  dari  teori  kuantitas  uang,  bahwa  inflasi  kenaikan  harga  umum  terutama
disebabkan  oleh  ekspansi  uang  dan  kredit,  dan  ada  korelasi  langsung  antara perubahan  dalam  tingkat  harga  dan  perubahan  dalam  persediaan  uang.  Jika
persediaan  uang  dinaikkan,  harga  juga  akan  naik.  Kenaikan  harga  tersebut berpengaruh positif terhadap inflasi. Skousen, 2006: 345.
MV = PQ
Keterangan: M = Kuantitas uang yang beredar
V = Kecepatan uang P = Tingkat harga umum
Q = Kuantitas barang yang dihasilkan dalam setahun Fisher berasumsi bahwa baik itu V velocity maupun Q output relatif stabil
28 dan karena itu perubahan dalam tingkat harga pasti secara langsung berkaitan
dengan perubahan dalam persediaan uang. Skousen, 2006: 346. Hubungan  antara  suku  bunga  SBI  dengan  inflasi  adalah  kenaikan  suku
bunga  SBI  akan  mendorong  kenaikan  suku  bunga  jangka  pendek  di  pasar uang.  Demikian  juga  halnya  dengan  suku  bunga  jangka  panjang,  produsen
akan  merespon  kenaikan  suku  bunga  di  pasar  uang  dengan  mengurangi investasinya, maka produksi dalam negeri output menurun sehingga tingkat
inflasi domestik menurun. Utami Baroroh, 2010.
Gambar. 2.1 Skema Mekanisme Hubungan Pengaruh SBI Terhadap Inflasi
Demikianlah  keterkaitan  antar  masing-masing  variabel  independen terhadap  variabel  dependen  pada  ”Analisis  Kurs,  Jumlah  Uang  Beredar,  dan
Suku Bunga SBI Terhadap Inflasi di Indonesia Periode 2001-2010. SBISBPU
Excess Cadangan
PUAB Suku Bunga
Deposito
PDB Aktual PDB
Potensial Inflasi
29
C. Penelitian Terdahulu