Letak Geogerafis dan Batas Wilayah Kota Bau-Bau Letak Kelurahan Melai

BAB III GAMBARAN PERMUKIMAN TRADISIONAL WOLIO

DI KELURAHAN MELAI, KOTA BAU-BAU

3.1. Gambaran Umum Lokasi Penelitian

3.1.1. Letak Geogerafis dan Batas Wilayah Kota Bau-Bau

Kota Bau-Bau secara geogerafis terletak di bagian Selatan Propinsi Sulawesi Tenggara yang berupa wilayah kepulauan. Kota Bau-Bau berada di Pulau Buton terletak dibagian katulistiwa di antara 5 21’ – 5 30’ LS dan 122 30’- 122 46’ BT dengan batas batas wilayah lihat gambar 3.1: a. Bagian Utara berbatasan dengan Kecamatan Kapuntori Kabupaten Buton. b. Bagian Timur berbatasan dengan Kecamatan Pasarwajo Kabupaten Buton. c. Bagian Selatan berbatasan dengan Kecamatan Batauga Kabupaten Buton. d. Bagian Barat berbatasan dengan Selat Buton. Posisi geogerafis yang strategis menjadikan Kota Bau-Bau sebagai kota transit yang menghubungkan antara kawasan Barat Indonesia dengan kawasan Timur Indonesia melalui jalur perhubungan laut. Posisi ini juga menjadikan Bau-Bau berkembang sebagai pusat aktivitas penduduk terutama disektor perdagangan dan jasa. Kota Bau-Bau berada di Pulau Buton dan tepat terletak di Selat Buton dengan Pelabuhan Utama menghadap Utara gambar 3.1. Di kawasan selat inilah aktivitas lalu lintas perairan baik nasional, regional maupun lokal sangat intensif . Luas wilayah daratannya sekitar 221,00 Km 2 yang tersebar dalam 7 kecamatan dan 38 kelurahan berdasarkan Undang-Undang Nomor 13 Tahun 2001 tentang Pembentukan Kota Bau-Bau. GAMBAR 3.1 PETA ADMISTRASI KOTA BAU-BAU

3.1.2. Letak Kelurahan Melai

Kelurahan Melai terletak di Kecamatan Murhum yang berada di pusat Kota Bau-Bau. Kelurahan Melai berada di perbukitan dengan topografi berbukit- bukit yang dikelilingi oleh benteng peninggalan Kesultanan Buton. Lokasi benteng berjarak sekitar 3 kilometer dari pantai. Luas wilayah Kelurahan Melai 0,37 Km 2 terbagi atas tiga RW yaitu, RW.1 Lingkungan Baluwu, RW.2 lingkungan Peropa dan RW.3 lingkungan Dete. Dua dari wilayah RW ini merupakan awal terbentuknya permukiman berada yaitu dilingkungan Baluwu dan lingkungan Peropa, dengan batas-batas wilayah: a. Bagian Utara berbatasan dengan Kelurahan Lamangga dan Kelurahan Wajo. b. Bagian Timur berbatasan dengan Kelurahan Bukit Wolio Indah. c. Bagian Selatan berbatasan dengan Kelurahan Baadia. d. Bagian Barat berbatasan dengan Kelurahan Baadia.

3.1.3. Gambaran Umum Permukiman Wolio di Kelurahan Melai