Konsep Dasar Sistem Alat Bantu Analisis Sistem 1. DFD Data Flow Diagram atau Diagram Aliran Data

BAB II LANDASAN TEORI

Dalam penyusunan laporan penelitian ini, ada beberapa teori atau konsep yang digunakan untuk mendukung pemahaman lebih lanjut seputar hasil dari penelitian yang akan dibahas pada bab berikutnya.

2.4 Konsep Sistem 2.1.1 Definisi Sistem

1. Sistem adalah sebuah tatanan keterpaduan yang terdiri atas sejumlah komponen fungsional dengan satuan fungsitugas khusus yang saling berhubungan dan secara bersama­sama bertujuan memenuhi suatu proses atau pekerjaan tertentu Fathansyah, 1999. 2. Suatu sistem adalah jaringan kerja dari prosedur­prosedur yang saling berhubungan, berkumpul bersama­sama untuk melakukan suatu kegiatan atau menyelesaikan suatu sasaran tertentu Kristanto, 2003 3. Sistem adalah sekumpulan hal atau kegiatan atau elemen atau subsistem yang saling bekerjasama atau yang dihubungkan dengan cara­cara tertentu sehingga membentuk suatu kesatuan untuk melaksanakan suatu fungsi guna mencapai suatu tujuan Sutanta, 2003. Berdasarkan beberapa definisi sistem di atas, dapat diambil kesimpulan bahwa sistem adalah sebuah tatanan yang terdiri atas sejumlah elemen, komponen fungsional, atau prosedur­prosedur yang dihubungkan secara bersama­ sama dengan cara­cara tertentu untuk melakukan suatu fungsi guna mencapai tujuan tertentu.

2.1.2 Konsep Dasar Sistem

Sutanta dalam bukunya terbitan tahun 2003 menyebutkan bahwa konsep dasar sistem ada sepuluh hal antara lain sebagai berikut : 1 Mempunyai komponen Komponen sistem adalah segala sesuatu yang menjadi bagian penyusun sistem, dapat berupa benda maupun abstrak. 2 Mempunyai batas boundary Batas sistem diperlukan untuk membedakan suatu sistem dengan sistem yang lain. 3 Mempunyai lingkungan environment Lingkungan adalah segala sesuatu yang berada di luar sistem. 4 Mempunyai hubungan atau antarmuka komponen dalam sistem Penghubung atau antarmuka komponen sistem yaitu segala sesuatu yang bertugas menjembatani hubungan antar komponen sistem. 5 Mempunyai masukan input Masukan dalam komponen sistem adalah segala sesuatu yang perlu dimasukkan dalam sistem sebagai bahan yang akan diolah lebih lanjut untuk menghasilkan keluaran yang berguna. 6 Mempunyai pengolahan process Pengolahan dalam sistem mempunyai peran utama untuk mengolah masukan agar menghasilkan keluaran yang berguna bagi para pengguna. Contohnya adalah aplikasi program. 7 Mempunyai keluaran output Keluaran adalah komponen sistem yang berupa berbagai macam bentuk informasi yang dihasilkan oleh komponen pengolah. 8 Mempunyai sasaran dan tujuan Sasaran adalah apa yang ingin dicapai oleh sistem dalam waktu yang relatif pendek. Tujuan adalah kondisihasil akhir yang ingin dicapai sistem dalam jangka waktu yang panjang. 9 Mempunyai kendali Bagian kendali mempunyai peran utama yaitu menjaga proses yang terjadi dalam sistem agar berjalan normal. Contohnya adalah validasi proses, validasi masukan atau keluaran dalam sistem informasi manajemen. 10 Mempunyai umpan balik feedback Umpan balik digunakan untuk mengecek terjadinya penyimpangan proses dalam sistem dan mengembalikannya dalam kondisi normal.

2.1.3 Alat Bantu Analisis Sistem 1. DFD Data Flow Diagram atau Diagram Aliran Data

DFD atau disebut juga dengan diagram aliran data, yaitu sebuah teknik grafis yang menggambarkan aliran informasi dan transformasi yang diaplikasikan pada saat data bergerak dari input menjadi output Pressman, 2002. DFD sering digunakan untuk menggambarkan suatu sistem yang telah ada atau suatu sistem baru yang akan dibuatdikembangkan secara logika tanpa mempertimbangkan lingkungan fisik dimana data tersebut mengalir atau lingkungan fisik dimana data tersebut disimpan. DFD terdiri dari : 1 Data Flow Diagram Contex Level DFD Contex Level merupakan bagan bagian dari DFD yang berfungsi memetakan model lingkungan yang direpresentasikan dengan lingkungan tunggal yang mewakili keseluruhan sistem. DFD Contex Level ini juga biasa disebut dengan konteks diagram. 2 Data Flow Diagram Levelled DFD Levelled adalah bagan bagian DFD yang menggambarkan sistem jaringan kerja antara fungsi yang terhubung satu sama lain dengan aliran dan penyimpanan data. Komponen DFD antara lain : a Proses Proses adalah suatu kegiatan yang dilakukan oleh subyek orangmesinkomputer dari suatu arus data yang masuk ke dalam proses untuk menghasilkan arus data yang akan keluar dari proses. Dalam DFD suatu proses disimbolkan dengan notasi seperti pada Gambar 1. Gambar 1 : Notasi Proses dalam DFD b Arus Data Arus data merupakan aliran data yang berupa masukan untuk sistem atau hasil dari proses sistem. Arus data dapat mengalir diantara proses, simpanan data, dan kesatuan luar. Dalam DFD arus data disimbolkan dengan notasi anak panah seperti pada Gambar 2. Gambar 2 : Notasi arus data dalam DFD c Entitas Luar Setiap sistem pasti memiliki batasan sistem boundary yang memisahkan sistem dengan lingkungan luarnya. Sistem akan menerima input dan mengeluarkan output kepada lingkungan luarnya. Entitas luar merupakan kesatuan di luar sistem yang dapat berupa orang, organisasi atau sistem lainnya yang akan memberikan input dan menerima output. Entitas luar dapat disimbolkan dengan suatu notasi seperti pada Gambar 3. Gambar 3 : Notasi entitas luar dalam DFD d Simpanan Data Simpanan data merupakan simpanan dari data yang dapat berupa suatu file atau database dalam sistem komputer. Dalam DFD simpanan data disimbolkan dengan notasi seperti Gambar 4. Gambar 4 : Notasi simpanan data dalam DFD Menurut Pressman 2002 tujuan dari pembuatan Data Flow Diagram DFD adalah : - Untuk memberikan indikasi mengenai bagaimana data ditransformasikan saat data bergerak melalui sistem. - Menggambarkan fungsi­fungsi dan subfungsi yang mentransformasikan aliran data. 2. Entity Relationship Diagram ERD Entity Relationship Diagram ERD adalah model konseptual yang menjelaskan hubungan antar penyimpanan di dalam digram aliran data. 3. Kamus Data Kamus data adalah suatu permodelan yang digunakan untuk membantu pelaku sistem untuk mengerti aplikasi secara detail, mereorganisasikan semua elemen data yang digunakan dalam sistem sehingga pemakai dan penganalisis sistem punya dasar pengertian yang sama tentang masukan, keluaran, penyimpanan, dan proses. Pada tahap analisis sistem, kamus data digunakan sebagai alat komunikasi antar analis sistem dengan perakit sistem. Pada tahap perancangan sistem, kamus data digunakan untuk merancang input, merancang laporan­laporan dan basis data. Kamus data dibuat berdasarkan arus data yang ada di DFD. Notasi­notasi yang digunakan dalam kamus data tampak pada Tabel 1. Simbol Keterangan Simbol = + { } [ ] | Terdiri dari, mendefinisikan, diuraikan menjadi, artinya. Dan Opsional boleh ada, boleh tidak Pengulangan Memilih salah satu dari sejumlah alternatif, seleksi Komentar Indentifikasi atribut kunci Pemisah sejumlah alternatif pilihan antara simbol [ ] Tabel 1 : Notasi Kamus Data 2.2 Konsep Sistem Informasi 2.2.1 Definisi Sistem Informasi