Kerangka Berfikir TINJAUAN PUSTAKA

2. Hasil penelitian Pikhomiriv 2000 menunjukkan bahwa metode evaluasi berbasis komputer dapat meningkatkan kemampuan siswa dalam mereplikasi materi dan siswa memiliki performance yang baik dalam ujian lisan. 3. Hasil penelitian Adri dan Azhar 2008 menunjukkan bahwa pengembangan paket multimedia interaktif sebagai sarana belajar mandiri mahasiswa dapat meningkatkan prestasi belajar fisika terapan mahasiswa.

2.10. Kerangka Berfikir

Strategi inkuiri menekankan kepada aktivitas siswa secara maksimal untuk mencari dan menemukan, artinya strategi inkuiri menempatkan siswa sebagai subyek belajar. Ruseffendi 1991:329 memberikan pengertian metode inkuiri sebagai berikut: Metode mengajar inkuiri adalah metode mengajar yang mengatur pengajaran sedemikian rupa sehingga anak memperoleh pengetahuan yang sebelumnya belum diketahuinya itu dengan tidak melalui pemberitahuan, sebagian atau seluruhnya ditemukan sendiri. Dari pengertian yang dikemukakan di atas dapat ditarik kesimpulan bahwa metode inkuiri adalah metode pembelajaran yang digunakan untuk menyampaikan materi pelajaran kepada para siswa di mana guru hanya bertindak sebagai fasilitator dan para siswa diarahkan untuk menemukan sendiri konsep melalui pengalaman-pengalaman yang dialaminya sendiri. Pembelajaran yang berbantuan komputer memiliki pengertian bahwa komputer dapat digunakan sebagai alat bantu untuk mengajar. Dengan adanya inovasi baru tersebut menurut Ysewijn dalam Iskandar, 2003 bahwa pembelajaran dengan komputer merupakan pembelajaran campuran, yaitu pengajar dan komputer berbagi pekerjaan mengajar, tetapi pengajar tetap merupakan penanggung jawab kegiatan di kelas. Paivio 1990 mengembangkan dual coding theory teori pengkodean ganda, menurut teori ini pebelajar memiliki sistem pengolah informasi visual dan pengolah informasi verbal, di mana narasi audio suara masuk ke dalam sistem verbal, sedang animasi gambar hidupbergerak masuk ke dalam sistem visual. Menurut teori ini, tahapan aktivitas yang dilakukan seseorang dalam membaca memahami teks disertai gambar visual adalah: a pembaca memilih informasi yang relevan dari teks, selanjutnya membentuk representasi proporsi berdasarkan teks tersebut, b menggunakan informasi verbal yang dipilih ke dalam mental model verbal, ia juga memilih informasi yang relevan dari gambar, selanjutnya membentuk “image” dan mengorganisasi informasi visual yang dipilih ke dalam mental model visual, dan c menghubungkan “model” yang dibentuk dari teks dengan model yang dibentuk dari gambar. Pada kondisi tertentu gambar dalam teks dapat menunjang memori dan pemahaman, pembaca akan membentuk mental connection antar mental verbal dan mental visual apabila teks dan gambar diletakkan saling berdekatan satu dengan yang lainnya. Untuk memudahkan proses belajar mengajar di kelas, sekarang ini sudah selayaknya menggunakan alat bantu komputer. Pembelajaran dengan menggunakan komputer disertai dengan menciptakan pembelajaran interaktif. Pembelajaran interaktif ini bisa berbasis CD karena materi bisa digandakan. Melalui CD siswa dapat belajar mandiri baik di sekolah maupun di rumah. Pembelajaran fisika dengan strategi inkuiri dikemas dalam CD interaktif merupakan suatu pembelajaran yang relatif baru yaitu pembelajaran fisika yang mengaitkan materi yang sedang dikaji dengan teknologi informasi. Dengan demikian, selain memperoleh materi fisika siswa juga memiliki kesempatan untuk mempelajari teknologi informasi yang bermanfaat bagi kehidupan sehari-hari. Berdasarkan kerangka berfikir secara teoritis yang dikutip dari pendapat ahli dan secara empiris dari hasil penelitian terdahulu dapat dikatakan bahwa pembelajaran fisika dengan strategi inkuiri dikemas dalam CD interaktif dapat memperoleh hasil yang baik. Dengan pembelajaran ini mereka memperoleh keterampilan proses, berfikir dan bertindak kritis, dan bersikap ilmiah.. Alur kerangka berpikir tersebut dapat dilihat pada Gambar 2.3 Gambar 2.3. Kerangka Berpikir Strategi Inkuiri Kriteria materi sesuai standar isi Aplikasi teknologi Bahan ajar sebagai sumber belajar Bahan ajar berbasis teknologi dalam bentuk CD Meningkatkan hasil belajar

2.11. Hipotesis