Just in Time JIT Metoda Penilaian Persediaan

M ode l pe r se dia a n dgn sa fe t y st ock : Tingkat persediaan waktu ROP SS Jumlah persediaan unit L T Q Gambar 3. Model Persediaan Dengan Safety Stock

4.7 Just in Time JIT

Dalam JIT, persediaan diusahakan seminimum yang diperlukan untuk menjaga tetap berlangsungnya produksi. Barang harus tersedia tersedia dalam jumlah dan waktu yang tepat pada saat diperlukan, serta dengan spesifikasi yang tepat sesuai dengan yang dikehendaki. JIT semula merupakan sistem pengendalian persediaan sehingga JIT juga dikenal sebagai produksi tanpa persediaan stockless production atau zero stock. Manfaat JIT dalam sistem persediaan yaitu berkurangnya tingkat persediaan, yang artinya berkurangnya biaya penyimpanan, modal yang tertanam dalam persediaan, tempat penyimpanan, kemungkinan kerusakan dari barang yang disimpan sebagai persediaan. Dan meningkatnya pengendalian mutu, karena dengan rendahnya tingkat persediaan, barang yang dipasok arus benar-benar memenuhi kualitas dan kuantitas sesuai yang dipersyaratkan.

4.8 Metoda Penilaian Persediaan

Penilaian persediaan betujuan untuk mengetahui nilai persediaan yang dipakaidijual atau persediaan yang tersisa dalam suatu periode. Terdapat tiga Emil Salim: Laporan Praktek Kerja Profesi Apotek Kimia Farma 27 Medan, 2008. USU e-Repository © 2008 metode dalam menilai persediaan, yaitu first in first out, last in first out, dan rata- rata timbang. Metode first in first out FIFO ini didasarkan atas asumsi bahwa harga barang persediaan sudah terjual atau terpakai dinilai menurut harga pembelian barang yang terlebih dahulu masuk. Dengan demikian, persediaan akhir dinilai menurut harga pembelian barang yang terakhir masuk. Metode last in first out LIFO ini mengasumsikan bahwa nilai barang yang terjual dihitung berdasarkan harga pembelian barang yang terakhir masuk, dan nilai persediaan barang akhir dihitung berdasarkan harga pembelian yang terdahulu masuk. Metode rata-rata tertimbang ini didasarkan atas harga rata-rata barang yang dibeli dalam suatu periode tertentu. Cara yang mana yang dipilih tidak menjadi persoalan asal digunakan secara konsisten sepanjang tahun. Penggunaan metode yang berganti-ganti akan mengakibatkan data persediaan menjadi tidak akurat.

BAB V PELAYANAN RESEP DAN SWAMEDIKASI