Upaya Hukum Pemerintah Kabupaten Dairi

menelantarkan Hak Asasi yang seharusnya anak mereka dapatkan dan kehadiran mereka di dalam hukum sebagai Warga Negara juga dianggap tidak ada. 7. Masyarakat tidak tahu cara mengurusnya yaitu banyak penduduk yang tidak tahu bagaimana prosedur untuk mencatatkan kelahiran dan mengurus Akta Kelahiran, hal ini disebabkan karena kurangnya sosialisasi yang dilakukan oleh Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil serta karena kurangnya rasa ingin tahu masyarakat. 8. Masyarakat merasa tidak perlu yaitu masyarakat merasa bahwa Pencatatan Kelahiran itu tidak terlalu penting dan dapat dilakukan kapan saja sehingga masyarakat merasa bahwa bisa melakukan pencatatan kapan saja. Masyarakat juga merasa bahwa tanpa adanya akta lahir pun anaknya bisa bersekolah dan bisa mengurus semi berkas- berkas penting yang mereka butuhkan. 75

C. Upaya Hukum Pemerintah Kabupaten Dairi

Pencatatan kelahiran di kabupaten Dairi masih sangat jarang, hal ini dipengaruhi oleh beberapa faktor yang menghambat dan hal ini membuat pemerintah susah dalam pendataan jumlah penduduk. Maka untuk mendorong masyarakat mau mendaftarkan Peristiwa Kependudukan terutama Peristiwa Kelahiran Anak yang terjadi di dalam penduduk maka 75 Universitas Sumatera Utara pemerintah khususnya Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil melakukan beberapa upaya yang diantaranya adalah : 1. Sosialisasi Tentang Pentingnya Pencatatan Akta Kelahiran. Dinas Kependuduka n dan Catatan Sipil Kabupaten Dairi harus melakukan banyak sosialisasi dengan interval waktu yang berkala mengenai masalah kependudukan, tentang prosedur pengurusan Data-Data Kependudukan termasuk dalam Pencatatan Akta Kelahiran agar masyarakat mengetahui semakin mengetahui tentang prosedur dan apa pentingnya Pencatatan Kelahiran bagi masyarakat sendiri dan bagi pemerintah. Dalam sosialisasi ini pemerintah Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil juga harus memberi pandangan - pandangan kepada penduduk mengenai ketakukan penduduk yang menjadi masalah dan penghambat Pencatatan Kelahiran di Kabupaten Dairi terutama masalah biaya yang menjadi Retribusi Daerah dalam Pencatatan Kelahiran. 2. Anjuran Kepada Lembaga Pendidikan Baik Sekolah maupun Perguruan Tinggi agar dalam Penerimaan Siswa atau Mahasiswa Baru harus ada Akta Kelahiran. Dinas kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Dairi harus melakukan kerjasama dengan Sekolah maupun Perguruan Tinggi yang ada di Kabupaten Dairi bahwa untuk pendaftaran Siswa atau Mahasiswa baru, harus dilengkapi dengan Akta Kelahiran. Hal ini untuk Universitas Sumatera Utara membuktikan tentang identitas anak tersebut sebagai seorang anak dan sebagai seorang Warga Negara Indonesia. 3. Mengadakan Kunjungan Kerja dan Sosialisasi ke Desa dan Kelurahan yang terdapat di Kabupaten Dairi untuk Sosialisasi Akta Kelahiran. Pemerintah Kabupaten Dairi yang dimulai dari Bupati sebagai Kepala Daerah serta seluruh Dinas yang ada di Kabupaten Dairi termasuk Dinas Kependudukan dan Catatan sipil dan dilakukan ke seluruh kecamatan yang ada di Kabupaten Dairi. Kunjungan ini sudah dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Dairi sudah dilakukan sejak tahun 2009 dan masih berlangsung hingga saat ini, dalam kunjungan kerja ini ada banyak sekali kegiatan- kegiatan yang dilakukan dalam rangka membantu masyarakat yang tidak mampu termasuk kegiatan sosialisasi Tentang Prosedur Pencatatan Data Kependudukan terutama Pencatatan Kelahiran, selain Itu ada juga banyak kegiatan yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Dairi. Untuk semakin meyakinkan masyarakat bahwa tidak ada hal yang perlu mereka takutkan dalam Pencatatan Data Kependudukan terutama untuk Pencatatan Kelahiran yang terjadi maka Dinas Kependudukan mengadakan sistem jemput bola. Sistem Jemput bola yang dimaksud disini adalah bahwa Pemerintah Kabupaten Dairi yang langsung mendatangi penduduknya untuk mendata jumlah penduduk dan mendata Universitas Sumatera Utara peristiwa-peristiwa kependudukan yang terjadi lalu akan dibawa datanya ke Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil untuk dibuat datanya dan setelah selesai akan diambil oleh Camat lalu kemudian diambil oleh penduduk ke Kantor Camatnya masing-masing. Adapun motto dari kegiatan ini adalah : “ Pemerintah Kabupaten Dairi bekerja untuk Rakyat”. 76 76 Wawancara dengan Marlinawati Saragih selaku Pegawai Negeri di Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Dairi, pada tanggal 25 Februari 2014. Universitas Sumatera Utara

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

Dokumen yang terkait

Implementasi Kebijakan Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2006 tentang Administrasi Kependudukan Terhadap Partisipasi Masyarakat Untuk Mengurus Akta Kelahiran di Kabupaten Tapanuli Selatan

0 54 86

UNDANG UNDANG NOMOR 24 TAHUN 2013 TENTANG PERUBAHAN ATAS UNDANG UNDANG NOMOR 23 TAHUN 2006 TENTANG ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN

0 0 43

UNDANG-UNDANG REPUBLIK INDONESIA NOMOR 23 TAHUN 2006 TENTANG ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN

0 0 44

Implementasi Kebijakan Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2006 tentang Administrasi Kependudukan Terhadap Partisipasi Masyarakat Untuk Mengurus Akta Kelahiran di Kabupaten Tapanuli Selatan

0 2 7

Implementasi Kebijakan Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2006 tentang Administrasi Kependudukan Terhadap Partisipasi Masyarakat Untuk Mengurus Akta Kelahiran di Kabupaten Tapanuli Selatan

0 0 17

Implementasi Kebijakan Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2006 tentang Administrasi Kependudukan Terhadap Partisipasi Masyarakat Untuk Mengurus Akta Kelahiran di Kabupaten Tapanuli Selatan

0 0 2

PERUBAHAN ATAS PERATURAN PEMERINTAH NOMOR 37 TAHUN 2007 TENTANG PELAKSANAAN UNDANG-UNDANG NOMOR 23 TAHUN 2006 TENTANG ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN

0 0 7

PELAKSANAAN UNDANG-UNDANG NOMOR 23 TAHUN 2006 TENTANG ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN

0 0 44

BAB II PENGATURAN PENCATATAN KELAHIRAN BAGI ANAK DITINJAU DARI HUKUM ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN A. Pencatatan Kelahiran Menurut KUHPerdata - Analisis Yuridis Tentang Akta Kelahiran Bagi Anak Yang Belum Terdaftar Berdasarkan Undang-Undang Nomor 23 Tahun 200

0 0 27

Pencatatan Kelahiran Di Kabupaten Dairi Dalam Rangka Pelaksanaan Administrasi Kependudukan Menurut Undang – Undang Nomor 23 Tahun 2006 Ditinjau Dari Hukum Administrasi Negara

0 0 9