Karakteristik Air Limbah Pengertian Sumber Air BuanganLimbah

mikroorganisme, menjadi bahan yang mudah menyatu kembali dengan alam tanpa menimbulkan pencemaran pada lingkungan.

2.5. Pengertian Sumber Air BuanganLimbah

Air limbahbuangan adalah cairan buangan yang berasal dari rumah tangga, industri maupun tempat-tempat umum lainnya, dan biasanya mengandung bahan- bahanzat-zat yang dapat membahayakan kehidupan manusia serta mengganggu kelestarian lingkungan hidup. Menurut Kusnoputranto 1986, beberapa sumber dari air buanganlimbah antara lain adalah : a. Air buangan rumah tangga domestic wastes water b. Air buangan kotapraja municipal wastes water c. Air buangan industri industrial wastes water

2.5.1. Karakteristik Air Limbah

Karakteristik atau sifat-sifat air buangan diperlukan untuk menentukan cara pengolahan yang tepat sehingga efisiensi dan efektifitas dapat tercapai. Karakteristik air buanganlimbah terbagi menjadi 3 tiga golongan yaitu : a. Karakteristik Fisik, terdiri dari 99,9 air serta sejumlah kecil bahan-bahan padat tersuspensi. Air buangan rumah tangga biasanya sedikit berbau sabun atau minyak, dengan warna suram seperti larutan sabun. Kadang-kadang mengandung sisa-sisa kertas, sabun serta bagian-bagian dari tinja. Universitas Sumatera Utara b. Karakteristik Kimiawi, mengandung campuran zat-zat kimia anorganik yang berasal dari air bersih serta bermacam-macam zat organik berasal dari penguraian tinja, urine serta sampah-sampah lainnya. c. Karakteristik biologis, kandungan bakteri patogen serta organisme golongan coli terdapat pula dalam air limbah tergantung darimana sumbernya, namun keduanya tidak berperan dalam proses pengolahan air buangan Kusnoputranto, 1986. Dengan mengetahui jenis polutan yang terdapat didalam air limbah, dapat ditentukan unit proses yang dibutuhkan. Menurut Siregar 2005, karakter air limbah meliputi : 1. Karakter Fisika Karakter fisika air limbah meliputi temperatur, bau, warna dan padatan. Temperatur menunjukkan derajat atau tingkat panas air limbah yang diterakan ke dalam skala-skala. Skala temperatur yang biasanya digunakan adalah skala Fahrenheit ºF dan skala Celcius ºC. Bau merupakan parameter yang subjektif. Pengukuran tergantung pada sensitivitas indera penciuman seseorang. Warna biasanya disebabkan oleh kehadiran koloidal yang dapat dilihat dari spektrum warna yang terjadi. Padatan diklasifikasikan menjadi floating, settleable, suspendend atau dissolved. 2. Karakter Kimia Karakter kimia air limbah meliputi senyawa organik dan senyawa anorganik. Senyawa organik adalah karbon yang dikombinasikan dengan satu atau lebih elemen-elemen lain O, N, P, H. Senyawa anorganik terdiri atas semua Universitas Sumatera Utara kombinasi elemen yang bukan tersusun dari karbon organik. Karbon anorganik dalam air limbah pada umumnya terdiri atas sand, grit dan mineral-mineral, baik suspended maupun dissolved. Misalnya : klorida, ion hidrogen, nitrogen, fosfor, logam berat dan asam. 3. Karakter Biologis Mikroorganisme ditemukan dalam jenis yang sangat bervariasi hampir semua bentuk air limbah. Yang menjadi parameter kandungan mikroba, tumbuhan dan hewan di dalamnya.

2.5.2. Parameter Air Limbah