Pengertian Asuransi Pengertian Asuransi Syariah

KAJIAN TEORI

A. PENGERTIAN DAN PRINSIP ASURANSI SYARIAH

1. Pengertian Asuransi

Kata asuransi berasal dari bahasa Belanda, assurantie, yang dalam hukum Belanda disebut verzekering yang artinya pertanggungan. Dari peristilahan assurantie kemudian timbul istilah assuradeur bagi penanggung, dan geassureerde bagi tertanggung. 9 Secara baku, definisi asuransi di Indonesia telah ditetapkan dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 2 Tahun 1992 Tentang Usaha Perasuransian, “asuransi atau pertanggungan adalah perjanjian antara dua belah pihak atau lebih, di mana pihak penanggung mengikatkan diri kepada tertanggung, dengan menerima premi asuransi, untuk memberikan penggantian kepada tertanggung karena kerugian, kerusakan, atau kehilangan keuntungan yang diharapkan. Atau, tanggungjawab hukum kepada pihak ketiga yang akan diterima tertanggung, yang timbul dari suatu peristiwa yang tidak pasti; atau untuk memberikan suatu pembayaran yang didasarkan atas meninggal atau hidupnya seseorang yang dipertanggungkan.” 10 9 Muhammad Syakir Sula, Asuransi Syariah Life and General Konsep dan Sistem Operasional. Jakarta, Gema Insani, 2004. h. 26 10 ibid, h. 27 Jadi, ruang lingkup usaha asuransi, yaitu usaha jasa keuangan yang menghimpun dana masyarakat melalui pengumpulan premi asuransi, memberi perlindungan kepada anggota masyarakat melalui pengumpulan premi asuransi, memberi perlindungan kepada anggota masyarakat pemakai jasa asuransi terhadap kemungkinan timbulnya kerugian karena suatu peristiwa yang tidak pasti atau terhadap hidup atau meninggalnya seseorang.

2. Pengertian Asuransi Syariah

Dalam bahasa Arab, Asuransi disebut sebagai at-ta’min, penanggung disebut mu’ammin, sedangkan tertanggung disebut mu’amman lahu atau musta’min. At-ta’min diambil dari kata amana, memiliki arti memberi perlindungan, ketenangan, rasa aman, dan bebas dari rasa takut, sebagaimana firman Allah dalam QS. Al-Quraisy: 4. 11        Artinya: “Yang Telah memberi makanan kepada mereka untuk menghilangkan lapar dan mengamankan mereka dari ketakutan.” Arti Takaful dalam pengertian muamalah adalah saling memikul resiko diantara sesama muslim sehingga antara satu dengan yang lainnya menjadi penanggung atas resiko yang lainnya. Saling pikul resiko ini dilakukan atas dasar saling tolong menolong dalam kebaikan dengan cara, 11 ibid, h. 28 setiap orang mengeluarkan dana kebajikan tabarru yang ditujukan untuk menanggung resiko tersebut. Dewan Syariah Nasional Majelis Ulama Indonesia DSN-MUI dalam fatwanya tentang pedoman umum asuransi syariah, memberi definisi tentang asuransi. Menurutnya, Asuransi Syariah ta’min, takaful, tadhamun adalah usaha saling melindungi dan tolong menolong di antara sejumlah orangpihak melalui investasi dalam bentuk aset dan atau tabarru’ yang memberikan pola pengembalian untuk menghadapi resiko tertentu melalui akad perikatan yang sesuai dengan syariah. 12 Dari definisi di atas jelas bahwa asuransi syariah bersifat saling melindungi dan tolong-menolong yang disebut dengan “ta’awun”. Yaitu, prinsip saling melindungi dan saling menolong atas dasar Ukhuwah Islamiah antara sesama anggota peserta Asuransi Syariah dalam menghadapi resiko.

3. Prinsip Dasar Asuransi Syariah