Variabel Penelitian Teknik Pengumpulan data

54 4. Anak sudah mengenal beberapa huruf dan dapat dibimbing untuk membaca tulisan yang telah dipenggal berdasarkan suku kata.

F. Variabel Penelitian

Variabel penelitian adalah suatu atribut, sifat atau nilai dari orang, obyek atau kegiatan yang mempunyai variasi tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya Sugiyono, 2009: 61. Menurut Juang Sunanto, Koji Takeuchi, dan Hideo Nakata 2006: 11, variabel terikat dalam Single Subject Research disebut dengan perilaku sasaran sedangkan variabel bebasnya disebut dengan intervensi. Adapun variabel yang terdapat dalam penelitian ini yaitu: 1. Perilaku Sasaran Kemampuan membaca permulaan dengan indikator berupa: kemampuan untuk mengenal huruf alfabet konsonan, vokal, konsonan ganda, diftong yaitu b, d, f, g, h, j, m, n, o, p, r, s, t, w, y, au, oi, ai, ng, dan ny; kemampuan untuk mengucapkan bunyi huruf alfabet konsonan, vokal, konsonan ganda, diftong yaitu b, d, f, g, h, j, m, n, o, p, r, s, t, w, y, au, oi, ai, ng, dan ny; serta kemampuan membaca beberapa huruf yang digabungkan menjadi suku kata, kata, dan kalimat. 2. Intervensi Media komik yang telah dimodifikasi pada bagian tulisan dan tempat teks balon kata di dalamnya. Balon kata dirancang secara terpisah 55 dengan frame gambar dan berisi teks dalam bentuk kalimat utuh tanpa ada pemenggalan kata, suku kata, dan huruf. Media komik modifikasi dilengkapi dengan kertas bantuan yang berisi kata-kata yang sesuai dengan dialog dalam balon kata namun telah dipenggal berdasarkan kata, suku kata dan huruf.

G. Teknik Pengumpulan data

Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu tes membaca permulaan. Menurut Cronbach dalam Djaali dan Pudji Muljono, 2008: 6, tes adalah “suatu prosedur yang sistematis untuk mengamati atau mendeskripsikan satu atau lebih karakteristik seseorang dengan menggunakan standar numerik atau sistem kategori”. Tes membaca permulaan merupakan tes perbuatan performance test yang dilakukan untuk mengukur kemampuan membaca permulaan pada anak tunagrahita kategori ringan. Pada tes membaca permulaan, peneliti memberikan soal-soal kepada anak tunagrahita kategori ringan kemudian anak tunagrahita kategori ringan diminta untuk mengerjakan soal-soal tersebut dalam bentuk kemampuan membaca. Penilaian tes membaca permulaan diberikan sesuai dengan kriteria penskoran yang dibuat. Tes membaca permulaan dilaksanakan pada fase baseline A1, fase intervensi B, dan fase baseline A2. 56

H. Instrumen Penelitian

Dokumen yang terkait

PENGARUH METODE ABJAD UNTUKMENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBACA PERMULAAN PADA ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS V SDLB DI SLB BANDUNG RAYA KOTA BANDUNG.

0 2 38

PENGEMBANGAN MEDIA INTERAKTIF DALAM PEMBELAJARAN MEMBACA PERMULAAN PADA ANAK TUNAGRAHITA RINGAN.

5 13 24

METODE MULTISENSORI MELALUI MEDIA PASIR DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBACA PERMULAAN ANAK TUNAGRAHITA RINGAN.

4 6 51

EFEKTIVITAS MEDIA PAPAN BIMBINGAN TERHADAP PEMAHAMAN PENDIDIKAN SEKS ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS V DI SLB YAPENAS CONDONGCATUR DEPOK SLEMAN.

0 1 130

PENINGKATAN KEMAMPUAN MEMBACA PERMULAAN MENGGUNAKAN MEDIA FLASH CARD PADA SISWA TUNAGRAHITA KATEGORI RINGAN KELAS I SEKOLAH DASAR DI SLB C WIYATA DHARMA 2 SLEMAN YOGYAKARTA.

0 6 185

KEEFEKTIFAN MEDIA LKS WORD SQUARE TERHADAP PENINGKATAN KEMAMPUAN MEMBACA PERMULAAN ANAK TUNAGRAHITA KATEGORI RINGAN KELAS V DI SLB KASIH IBU YOGYAKARTA.

1 2 188

TINGKAT KEMAMPUAN MOTORIK KASAR ANAK TUNAGRAHITA KATEGORI RINGAN DI SLB NEGERI PEMBINA GIWANGAN UMBULHARJO YOGYAKARTA.

1 4 102

EFEKTIVITAS METODE GLENN DOMAN TERHADAP KEMAMPUAN MEMBACA FUNGSIONAL ANAK TUNAGRAHITA KATEGORI RINGAN KELAS V DI SLB WIYATA DHARMA 3 SLEMAN DIY.

1 15 162

PENINGKATAN KEMAMPUAN MEMBACA PERMULAAN DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA BUKU POP-UP PADA ANAK TUNAGRAHITA KATEGORI RINGAN KELAS IV DI SLB DHARMA RENA RING PUTRA 1 YOGYAKARTA.

1 6 161

PENGARUH METODE VAKT TERHADAP KEMAMPUAN MEMBACA PERMULAAN ANAK TUNAGRAHITA RINGAN DI SLB PURNAMA ASIH Penelitian Subjek Tunggal Anak Tunagrahita Ringan) - repository UPI S PLB 1105216 Title

0 2 3