Komponen Tanggapan Definisi Operasional

18 tanggapan dari masyarakat yang sesuai dengan persepsinya terhadap rangang yang diterimanya.

3. Komponen Tanggapan

Saifuddin Azwar 2015:23-24 menyatakan struktur tanggapan atau respon terdiri atas tiga komponen yang saling menunjang yaitu komponen kognitif cognitive, komponen afektif affective, dan komponen konatif conative. Sama dengan yang dikemukakan Saifuddin Azwar, Steven M Caffe Kadarina Wastuti, 2010: 13-14 juga membagi respon menjadi tiga domain yaitu kognitif, afektif dan konatif. Rosenberg Hovland Saifuddin Azwar, 2015 :20 secara lebih jelas membagi ketiga kategori respon seperti pada tabel di bawah. Tabel 1. Respons yang digunakan untuk penyimpulan sikap diadaptasi dari rosenberg Hovland Tipe Respon Kategori Respon Kognitif Afektif Konatif Verbal Pernyataan keyakinan mengenai objek sikap Pernyataan perasaan terhadap objek Pernyataan intensi perilaku Non-verbal Reaksi perseptual terhadap objek sikap Reaksi fisiologis terhadap objek sikap Perilaku tampak sehubungan dengan perilaku sikap Dari pendapat ahli di atas maka dapat disimpulkan bahwa komponen respon meliputi komponen kognitif, komponen afektif, dan juga komponen konatif. 19 1 Komponen kognitif berisi kepercayaan seseorang mengenai apa yang berlaku atau apa yang benar bagi objek sikap. Kepercayaan ini datang dari apa yang telah kita lihat atau apa yang telah kita ketahui. Dari pengetahuan yang telah dimiliki akan membentuk sebuah pandangan. Komponen kognitif ini dapat disamakan dengan pandangan opini. 2 Komponen afektif menyangkut masalah emosional subjektif seseorang terhadap suatu objek. Pada umumnya, reaksi emosional yang merupakan komponen afektif ini banyak dipengaruhi oleh kepercayaan atau apa yang kita percayai sebagai benar dan berlaku bagi objek termaksud. Bila kita percaya bahwa objek itu baik, maka sangat mungkin terbentuk afek positif terhadap objek. 3 Komponen konatif atau perilaku merupakan kecenderungan seseorang untuk bereaksi berkaitan dengan suatu objek. Komponen kecenderungan tindakan adalah kecenderungan tindak seseorang, baik positif maupun negatif, terhadap objek. sikap positif membuat seseorang akan membantu atau menolong maupun menyokong objek. Sedangkan sikap negatif berarti berusaha menghindari, menghancurkan, atau merugikan objek. Dalam hal ini perilaku tidak hanya dilihat dari yang dapat dilihat secara langsung saja, tetapi juga pernyataan yang diucapkan seseorang. Interaksi antara ketiga komponen di atas adalah selaras dan konsisten, hal ini dikarenakan apabila dihadapkan dengan satu objek sikap yang sama maka ketiga komponen itu harus mempolakan arah sikap yang 20 seragam Saifuddin Azwar, 2015: . Bila di ilustrasikan Hubungan ini akan terlihat saat seseoang menghadapi suatu objek tertentu, maka melalui komponen kognitif kepercayaan akan membentuk persepsi terhadap objek respon. Persepsi inilah yang kemudian mempengaruhi komponen afektif perasaan yang berkembang dalam individu. Komponen afektif yang muncul berupa emosi positif dan negatif. Bila persepsi atau pandangan seseorang terhadap suatu objek itu baik, maka dapat menimbulkan emosi positif yang ditunjukan dengan perasaan senang. Penilaian tersebut akhirnya akan mempengaruhi konasinya.Melalui inilah akan dapat diketahui apakah individu ada kecenderungan bertindak dalam bertingkah laku, baik hanya secara lisan maupun bertingkah laku secara nyata.

4. Faktor yang Mempengaruhi Tanggapan Masyarakat