Pembahasan Kreativitas, Inovasi, dan Pengetahuan Kewirausahaan Terhadap Keberhasilan Usaha Pada Wirausaha Muda di Pajak USU Padang Bulan

69

4.6 Pembahasan

Hasil analisa statistik menunjukkan bahwa kreativitas, inovasi dan pengetahuan kewirausahaan bersama-sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap variabel terikat, yaitu keberhasilan usaha pada wirausaha muda. Ini menandakan bahwa keseluruhan variabel kreativitas, inovasi, dan pengetahuan kewirausahaan berpengaruh terhadap keberhasilan usaha pada wirausaha muda di Pajak USU Padang Bulan. Hal ini sesuai dengan pendapat Manurung, 2013 : 84 yang berpendapat bahwa seorang wirausaha dapat mendayagunakan segala sumber daya yang dimiliki, dengan proses yang kreatif, inovatif, dan pengetahuan kewirausahaan menjadikan usaha kecil dan menengah bisa menjadi lebih berhasil.

4.6.1 Pengaruh Kreativitas X1 Terhadap Keberhasilan Usaha Pada

Wirausaha Muda Y Menurut Suryana 2008 : 2 rahasia keberhasilan seorang wirausaha terletak pada kesediaan untuk senantiasa mengetahui kebutuhan orang dengan melakukan pengamatan. Setelah melakukan uji t, kreativitas berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap keberhasilan usaha pada wirausaha muda. Dengan terus melakukan kreativitas dapat menjadikan kewirausahaan untuk dapat memenuhi kebutuhan konsumen dengan menghasilkan produk yang lebih baik lagi. Hal ini sesuai dengan jawaban responden yang menyatakan seorang wirausaha harus memikirkan langkah yang akan diambil dimasa depan agar usahanya berjalan dengan lancar. Dengan memikirkan langkah kedepan usaha akan berjalan lebih efektif dan efisien serta tujuan usaha tercapai. Sehingga dapat kita katakan seorang wirausaha yang mempunyai kreativitas yang tinggi akan Universitas Sumatera Utara 70 mencapai keberhasilan usaha yang maksimal dan dengan terus melakukan kreativitas menjadikan wirausahawan dapat memenuhi kebutuhan konsumen dengan menghasilkan produk yang lebih baik lagi.

4.6.2 Pengaruh Inovasi X2 Terhadap Keberhasilan Usaha Pada

Wirausaha Muda Y Menurut Sun 2013 : 21 setiap perusahaan yang ingin meningkatkan produktivitas serta daya saingnya perlu menyadari pentingnya berinovasi, yakni mewujudkan ide-ide baru yang lebih bermanfaat dan laku dijual. Setelah melakukan uji t, inovasi berpengaruh secara positif tetapi tidak signifikan terhadap keberhasilan usaha pada wirausaha muda. Inovasi lebih dari sekedar ide yang baik. Suatu gagasan murni memegang peranan penting, dan pikiran yang kreatif mengembangkannya menjadi gagasan berharga. Namun inovasi dalam hal ini tidak dapat diterapkan di Pajak USU Padang Bulan karena di lokasi tersebut para wirausaha muda banyak menjual produk yang sama sehingga tidak memerlukan inovasi.

4.6.3 Pengaruh Pengetahuan Kewirausahaan X3 Terhadap Keberhasilan

Usaha Pada Wirausaha Muda Y Menurut Suryana 2003 : 13 kewirausahaan adalah usaha menciptakan nilai tambah dengan jalan mengkombinasikan sumber-sumber melalui cara-cara baru dan berbeda untuk memenangkan persaingan. Setelah melakukan uji t, pengetahuan kewirausahaan berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap keberhasilan usaha pada wirausaha muda. Nilai tambah tersebut dapat diciptakan dengan cara mengembangkan teknologi baru, menemukan pengetahuan baru, Universitas Sumatera Utara 71 menemukan cara baru untuk menghasilkan barang dan jasa yang baru yang lebih efisien, memperbaiki produk dan jasa yang sudah ada, dan menemukan cara baru untuk memberikan kepuasan kepada konsumen. Hal ini sesuai dengan jawaban responden yang menyatakan bahwa belajar dari kegagalan dan keberhasilan pengusaha lain karena dengan belajar dari kegagalan dan keberhasilan pengusaha lain akan membuat wirausaha muda mengetahui langkah-langkah mencapai kesuksesan dan belajar untuk bangkit dari kegagalan. Sehingga dapat dikatakan seorang wirausaha muda perlu mempunyai pengetahuan kewirausahaan dimulai dengan kemampuan untuk memperoleh, mengembangakan usaha, mengelola, memanfaatkan informasi pengetahuan dan pemahaman organisasi, harus mau untuk mengambil resiko serta mau belajar dari kegagalan dan keberhasilan pengusaha lain. Universitas Sumatera Utara 72 BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan