Kesimpulan Saran KESIMPULAN DAN SARAN

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian yang telah diuraikan sebelumnnya tentang perbandingan modal sendiri, pinjaman kredit pertanian, dan luas lahan terhadap peningkatan produksi petani tomat di Desa Cinta Rakyat dapat disimpulkan sebagai berikut : a. Dari hasil perhitungan koefisien regresi modal sendiri mempunyai pengaruh positif terhadap perubahan tingkat produksi. Hal ini dikarenakan semakin tinggi modal sendiri yang dimiliki oleh petani maka akan meningkatkan produksi petani tomat tersebut.Dimana dengan semakin tingginya modal yang dimiliki maka petani dapat memenuhi kebutuhan untuk menanam tomat. b. Dari hasil perhitungan koefisien regresi pinjaman kredit pertanian mempunyai pengaruh positif terhadap tingkat produksi atau dapat dikatakan jika pinjaman kredit pertanian semakin tinggi maka akan semakin tinggi kesempatan untuk mengembangkan usaha pertanian petani tomat tersebut. c. Dari hasil perhitungan koefisen regresi luas lahan berpengaruh positif terhadap tingkat produksi atau dapat dikatakan jika luas lahan pertanian semakin luas maka semakin besar kesempatan petani tomat untuk mengembangkan usaha mereka dan semakin besar hasil produksi yang didapat dari luas lahan yang semakin luas. Namun jika pengolahan lahan kurang maksimal akan menyebabkan perubahan produksi berkurang ataupun tetap tidak ada perubahan, misalnya tomat tersebut terserang hama maka akan mengurangi hasil produksi. Universitas Sumatera Utara

5.2 Saran

Adapun saran penulis setelah melakukan penelitian terhadap pengaruh realisasi kredit terhadap produksi tanaman tomat di Desa Cinta Rakyat adalah sebagai berikut : a. Produksi tanaman tomat akan semakin meningkat jika modal sendiri lebih ditingkatkan lagi, pendapatan dari modal sendiri hendaknya digunakan untuk pengolahan dan pemeliharaan pertanian sehingga nantinya tidak perlu lagi meminjam ke tempat lain untuk mencari tambahan modal. b. Kredit pertanian yang disalurkan oleh CU.La Erlatih - Latih seharusnya diprioritaskan pada sektor pertanian dengan harapan dapat membangun dan meningkatkan pendapatan dan tingkat kesejahteraan petani tomat yang sudah menjadi debitur kredit pertanian. c. Luas lahan pertanian yang dimiliki oleh petani tomat sebaiknya dikembangkan dan diolah dengan adanya modal tambahan dari pinjaman kredit pertanian, misalnya memperluas lahan pertanian untuk modal ke masa mendatang bukan memanfaatkan kredit tersebut untuk keperluan lain. d. Diharapkan agar CU.La Erlatih – latih dalam menjalankan tugasnya melakukan atau dalam memberikan pelayanan kepada nasabah tidak pilih kasih. Dengan pengertian bahwa pihak CU. La Erlatih - Latih tidak membedakan apakah dia nasabah dari kalangan ekonomi menengah, dari pihak aparat desa, atau dari pihak pemerintahan daerah. e. Diharapkan bagi para petani tomat agar menggunakan pinjaman kredit dengan benar atau tidak menggunakannya untuk yang lain- lain, agar produktifitas pertanian tomat dapat semakin meningkat. Universitas Sumatera Utara

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

Dokumen yang terkait

Kelembagaan Kelompok Tani Hutan di Kecamatan Barusjahe Kabupaten Karo Sumatera Utara

3 45 50

Faktor Yang Berhubungan Dengan Kejadian Keracunan Pestisida Pada Petani Penyemprot Jeruk Di Desa Cinta Rakyat Kecamatan Merdeka Kabupaten Karo Tahun 2010

5 63 122

Studi Keanekaragaman Plankton Di Perairan Danau Lau Kawar Desa Kuta Gugung Kecamatan Simpang Empat Kabupaten Karo

2 37 85

Studi Keanekaragaman Makrozoobentos Di Danau Lau Kawar Desa Kuta Gugung Kecamatan Simpang Empat Kabupaten Karo

0 66 66

Analisis Pengaruh Realisasi Kredit terhadap Produksi Tomat, (Studi Kasus : Credit Union La Erlatih – Latih Desa Cinta Rakyat Kecamatan Merdeka Kabupaten Karo)

0 0 11

Analisis Pengaruh Realisasi Kredit terhadap Produksi Tomat, (Studi Kasus : Credit Union La Erlatih – Latih Desa Cinta Rakyat Kecamatan Merdeka Kabupaten Karo)

0 0 2

Analisis Pengaruh Realisasi Kredit terhadap Produksi Tomat, (Studi Kasus : Credit Union La Erlatih – Latih Desa Cinta Rakyat Kecamatan Merdeka Kabupaten Karo)

0 1 6

Analisis Pengaruh Realisasi Kredit terhadap Produksi Tomat, (Studi Kasus : Credit Union La Erlatih – Latih Desa Cinta Rakyat Kecamatan Merdeka Kabupaten Karo)

0 0 37

Analisis Pengaruh Realisasi Kredit terhadap Produksi Tomat, (Studi Kasus : Credit Union La Erlatih – Latih Desa Cinta Rakyat Kecamatan Merdeka Kabupaten Karo)

0 0 1

Analisis Pengaruh Realisasi Kredit terhadap Produksi Tomat, (Studi Kasus : Credit Union La Erlatih – Latih Desa Cinta Rakyat Kecamatan Merdeka Kabupaten Karo)

0 0 6