Budidaya Kappaphycus alvarezii Doty Kandungan Kimia

8 dihasilkan adalah tipe kappa karagenan, oleh karena itu jenis ini secara taksonomi diubah namanya dari Eucheuma cottonii menjadi Kappaphycus alvarezii Atmadja, dkk., 1996.

2.1.5 Perkembangbiakan Kappaphycus alvarezii Doty

Perkembangbiakan rumput laut terjadi dengan sistem vegetatif dan generatif melalui penyebaran spora dan gamet gamet jantan dan betina serta perbanyakan batang atau stek. Spora dan gamet umumnya tidak memiliki alat gerak seperti halnya pada alga hijau dan alga coklat Atmadja, dkk., 1996.

2.2 Budidaya Kappaphycus alvarezii Doty

Budidaya rumput laut diperairan pantai laut amat cocok untuk diterapkan pada daerah yang memiliki lahan tanah sedikit sempit serta berpenduduk padat Aslan, 1998. Membudidayakan rumput laut di lapangan field culture dapat dilakukan dengan tiga macam metode berdasarkan posisi tanaman terhadap dasar perairan yaitu: a. Bottom method metode dasar terdiri atas broadcast method metode sebaran dan bottom farm method metode budidaya dasar laut. b. Off-bottom-method metode lepas dasar terdiri atas off-bottom- monoline method metode tali tunggal lepas dasar, off-bottom-net method metode jaring lepas dasar dan off-bottom-tubular-net method metode jaring lepas dasar berbentuk tabung. c. Floating method metode jaring apung terdiri atas floating- Universitas Sumatera Utara 9 monoline method metode tali tunggal apung dan floating-net method metode jaring apung Aslan, 1998.

2.3 Kandungan Kimia

Jenis rumput laut yang termasuk dalam kelas Rhodophyceae alga merah mengandung pigmen antara lain adalah klorofil a, klorofil d, α dan β karoten, lutein, zeaxanthin, fikosianin dan fikoeritrin. Fikoeritrin merupakan pigmen yang dominan yang menyebabkan warna merah pada alga merah Dawes, 1981. Klorofil a merupakan pigmen utama yang terdapat pada hampir semua organisme fotosintetik oksigenik, terletak pada pusat reaksi dan bagian tengah antena. Klorofil a bertanggung jawab terhadap proses fotosintesis, oleh karena itu, pigmen ini menjadi penting bagi pertahanan hidup rumput laut atau untuk berkompetisi dengan organisme lain dalam sebuah habitat tertentu. Keberadaan klorofil a pada rumput laut dilengkapi dengan pigmen pendukung yaitu klorofil b,c atau d dan karotenoid yang berfungsi melindungi klorofil a dari foto- oksidasi. Karotenoid utama yang terdapat dalam alga merah adalah β-karoten, α-karoten, zeaxanthin, dan lutein. Fikoeritrin berperan dalam absorbsi cahaya biruhijau dan berperan menampakkan warna merah dan fikosianin berperan dalam fotosintesis sebagai pigmen penerima cahaya Suparmi, 2009.

2.4 Karagenan