Perumusan Masalah Jadwal Kegiatan 1. Jadwal Survei Observasi Sistematika Penulisan

17

B. Perumusan Masalah

Berdasarkan uraian yang telah dipaparkan di atas maka yang menjadi permasalahan adalah Bagaimanakah Sistem Penyaluran Kredit Mikro pada PT. Bank Mandiri, Persero Tbk. Cabang Mikro Banking Unit MBU USU Medan sudah berlangsung secara efektif?

C. Tujuan dan Manfaat Penelitian

Disebabkan oleh keterbatasan waktu, serta biaya maka penulis skripsi minor ini menulis tentang analisis sistem pemberian kredit mikro pada PT. Bank Mandiri, Persero Tbk. Cabang Mikro Banking Unit MBU USU Medan dalam memberikan kredit mikro sebagai salah satu bentuk jasa perbankan.

1. Tujuan

a. Untuk mengetahui jenis-jenis kredit yang dikeluarkan dan jaminan yang diterima. b. Untuk mengetahui kebijakan pemberian kredit dan pertimbangan atau syarat-syarat pemberian kredit pada PT. Bank Mandiri, Persero Tbk. Cabang Mikro Banking Unit MBU USU Medan. c. Untuk mengetahui tingkat pertumbuhan kredit, prosedur penyaluran kredit, tingkat suku bunga yang ditawarkan dan permasalahan kredit yang disalurkan. Universitas Sumatera Utara 18

2. Manfaat

a. Bagi penulis, penulisan skripsi minor ini berguna untuk memenuhi persyaratan akademis dalam menyelesaikan studi dari Fakultas Ekonomi Diploma III Universitas Sumatra Utara dan sebagai pengetahuan tambahan bagaimana prosedur pemberian kredit mikro pada PT. Bank Mandiri, Persero Tbk. Cabang Mikro Banking Unit MBU USU Medan. b. Bagi lembaga pendidikan, berguna sebagai masukan bagi yang membutuhkan agar dapat mengetahui tentang prosedur pemberian kredit. c. Bagi pihak PT. Bank Mandiri berguna sebagai masukan bagi yang akan menggunakan kredit mikro pada PT. Bank Mandiri, Persero Tbk. Cabang Mikro Banking Unit MBU USU Medan.

D. Metode Penelitian 1. Lokasi Penelitian

Mengingat masalah yang dibahas dalam penulisan skripsi minor ini adalah Analisis Sistem Prosedur Penyaluran Kredit Mikro pada PT. Bank Mandiri, Persero Tbk. Cabang Universitas Sumatera Utara Medan. Maka untuk memperoleh data yang diperlukan, penulis melakukan penelitian-penelitian pada PT. Bank Mandiri, Tbk. Cabang Mikro Banking Unit MBU USU Medan. Universitas Sumatera Utara 19

2. Jenis Data

Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data skunder. Data skunder yang digunakan adalah laporan kredit dari jenis kredit yang disalurkan, sejarah singkat perusahaan, struktur organisasi PT. Bank Mandiri, Persero Tbk. Cabang Mikro Banking Unit MBU USU Medan, dan buku-buku serta literatur ilmiah lainnya yang berkaitan dengan topik bahasan dalam penelitian yaitu analisis Prosedur Pemberian Kredit Mikro PT. Bank Mandiri, Tbk. Cabang Mikro Banking Unit MBU USU Medan.

3. Tekhnik Pengumpulan Data

a Observasi Yaitu : Studi yang dilakukan dengan mengadakan pengamatan dan pencatatan terhadap data-data yang menjadi objek di dalam penelitian. b Interview Yaitu : Pengumpulan data dengan mengajukan pertanyaan secara langsung kepada pihak-pihak yang dianggap berkepentingan di PT. Bank Mandiri, Persero Tbk. Cabang Mikro Banking Unit MBU USU Medan.

4. Metode Analisis

Dalam menganalisis data-data penulis menggunakan metode deskriptif yaitu : metode yang dilakukan dengan mengumpulkan, menggolongkan, menganalisa, menginterpretasikan data, sehingga diperoleh gambaran yang jelas mengenai objek yang diteliti. Universitas Sumatera Utara 20

E. Jadwal Kegiatan 1. Jadwal Survei Observasi

Penelitian ini dilakukan di PT. Bank Mandiri, Persero Tbk. Cabang Mikro Banking Unit MBU USU Medan Jl. Universitas. Kampus USU Medan. Untuk lebih jelasnya, jadwal kegiatan ini dapat dilihat pada Tabel 1.1. di bawah ini. Tabel 1.1 Jadwal Kegiatan NO. KEGIATAN MINGGU KE 1 2 3 1. Persiapan 2. Pengumpulan Data 3. Penulisan Laporan Dalam kegiatan pengumpulan data, Penulis melakukan penelitian selama beberapa minggu mulai tanggal 3 April sd 24 April 2010 pada PT. Bank Mandiri, Persero Tbk. Cabang Mikro Banking Unit MBU USU Medan.

F. Sistematika Penulisan

Tugas Akhir ini dibagi atas 4 bab dan setiap babnya dibagi atas beberapa sub bab antara lain : Universitas Sumatera Utara 21

BAB I : PENDAHULUAN

Dalam bab ini diuraikan tentang latar belakang, perumusan permasalahan, tujuan penelitan, manfaat penelitian, metode penelitian, rencanaan yang terdiri dari jadwal survei observasi dalam sistematika penulisan.

BAB II : PROFIL INSTANSI

Dalam bab ini, Penulis menjelaskan mengenai sejarah ringkas PT. Bank Mandiri, Persero Tbk, struktur organisasi dan job description, pengertian kredit mikro, jenis kredit mikro, prosedur penyaluran kredit, bentuk jaminan yang diminta, penanganan kredit bermasalah.

BAB III : ANALISIS DAN EVALUASI

Dalam bab ini, analisis dan evaluasi terhadap pokok permasalahan bagaimana prosedur penyaluran kredit mikro pada PT. Bank Mandiri, Persero Tbk. Cabang MBU USU Medan.

BAB IV : PENUTUP

Dalam bab ini, menjelaskan tentang kesimpulan yang dihasilkan dari penelitian yang dilakukan PT. Bank Mandiri, Persero Tbk. Cabang MBU USU Medan, dan saran penulis PT. Bank Mandiri, Persero Tbk. Cabang MBU USU Medan, serta Daftar Pustaka yang mencantumkan semua referensi yang digunakan Universitas Sumatera Utara 22 BAB II PT. BANK MANDIRI, PERSERO TBK CABANG MIKRO BANKING UNIT MBU USU MEDAN

A. Sejarah Ringkas PT. Bank Mandiri, Tbk Persero