Beton Serat ijuk KESIMPULAN DAN SARAN

yang di buat terdiri dari bahan matriks pasir silika yang diayak hingga lolos ayakan . Perbandingan persentase massa semen, pasir dan serat ijuk di buat dengan komposisi yang bervariasi dengan perbandingan 20:80:0 , 20:79:1 , 20:78:2 , 20:77:3 , 20:76:4 , 20:75:5. Bahan binder dipilih adalah semen Portland dengan komposisi tetap 20 massa.Prosedur pembentukan beton ringan dilakukan dengan cara mencampur dan mengaduk bahan baku pasir + Serat ijuk + semen Portland hingga tercampur merata. Kemudian dilakukan pencetakan,lalu dikeringkan dengan cara di biarkan ditempat udara terbuka selama 28 hari.Adapun karakteristik yang akan diuji adalah densitas,serapan air,daya redam suara,kuat tekan,kuat pukul impak dan kekerasan.Maydayani 2009

2.3. Beton Serat ijuk

Bahan beton Serat ijuk ringan di buat dari air, semen, pasir dan Serat ijuk Penggunaan Serat ijuk dalam beton dapat di anggap sebagai udara yang terjebak Namun keuntungan menggunakan Serat ijuk dibandingkan menggunakan rongga udara dalam beton berongga adalah Serat ijuk mempunyai kekuatan tarik. Dengan demikian selain membuat beton menjadi ringan, dapat juga bekerja sebagai serat yang meningkatkan kemampuan kekuatan dan khususnya daktilitas beton. Kerapatan beton atau berat jenis beton dengan campuran Serat ijuk dapat diatur dengan mengontrol jumlah campuran Serat ijuk dalam beton. Semakin banyak Serat ijuk yang di gunakan dalam beton maka akan menghasilkan beton dengan berat jenis yang lebih kecil. Namun kuat tekan beton yang di peroleh tentunya akan lebih rendah dan hal tersebut harus di sesuaikan dengan kegunaannya seperti untuk struktur, stuktur ringan atau hanya untuk dinding pemisah yang secara umum disebut non struktur.Telah dilakukan karakterisasi serat ijuk pada papan komposit ijuk serat pendek untuk mengetahui apakah papan komposit ijuk serat pendek dapat digunakan sebagai perisai radiasi neutron. Dari karakteristik serat ijuk yang dilakukan diperoleh massa jenis serat ijuk 1,136 gramcm3, kandungan kimia berupa kadar air 8,90 ; selulosa 51,54 ; hemiselulosa 15,88 ; lignin 43,09 dan abu 2,54 dan dari pengujian kandungan unsur serat ijuk yang Universitas Sumatera Utara menggunakan Analisis Aktivasi Neutron AAN diperoleh kandungan unsur : Cl- 38, Mn-56, K-42, Br-82, La-140, Cr-51, Fe-59, Hg 203 Sc-46 dan Zn-65. Pada pengujian papan komposit diperoleh bahwa kekuatan impak tidak dipengaruhi massa serat tetapi panjang serat sedangkan daya serap papan komposit ijuk terhadap neutron tidak tergantung panjang serat tetapi massa serat. http:library.usu.ac.idindex.phpcomponentjournalsindex.php?option...:karakte risasi oleh Evi Christiani.S di akses 15 Januari 2010.Secara umum di bandingkan dengan bahan dinding yang biasa di pakai yaitu batu bata, batako Serat ijuk mempunyai berbagai keunggulan dan keuntungan sebagai berikut: 1 Lebih mudah dalam pengangkutan dan pemasangan. 2 Karena berat batako yang ringan, proses pemasangan dinding yang lebih cepat sehingga dapat di lakukan efisiensi waktu pengerjaan. 3 Selain proses pemasangan yang cepat batako ringan juga dapat menghemat biaya struktur pemikul beban seperti pondasi, kolom, serta balok. 4 Sifatnya yang lebih daktail karena Serat ijuk adalah bahan yang compressible. Warih Pambudi 2005 5 Sangat cocok untuk perumahan di daerah tanah lunak, daerah rawan gempa dan bangunan tinggi.

2.4. Bunyi sound