Ruang Lingkup Penelitian Jenis dan Sumber Data Metode Pemilihan Responden

BAB III Metode Penelitian

3.1. Ruang Lingkup Penelitian

Penelitian ini dilakukan di tujuh kampung di Kecamatan Blangkejeren Kabupaten Gayo Lues. Kampung yang akan dilakukan obyek penelitian adalah kampung Kutelintang, kampung Penampaan Uken, kampung Rak Lunung kampung Bukit, kampung Jawa dan kampung Penampaan serta kampung Porang.

3.2. Jenis dan Sumber Data

Jenis Data yang akan digunakan penulis dalam penelitian adalah data sekunder dan data primer. Data Sekunder diperoleh penulis melalui buku-buku, data yang didapat dari lembaga yang berkaitan dengan penelitian yakni data dari BPS, serta dokumen-dokumen yang berkaitan dengan Pengelolaan Alokasi Dana Kampung. Penulis juga mengumpulkan data dari kampung-kampung yang menjadi obyek penelitian di Kecamatan Blangkejeren serta Badan Pemberdayaan Masyarakat Kabupaten Gayo Lues sebagai instansi yang bertanggung jawab dalam pelaksanaan Alokasi Dana Kampung. Data Primer diperoleh Penulis dengan menggunakan pedoman wawancara kepada Kepala Bagian Pemerintahan Kampung Badan Pemberdayaan Masyarakat Kabupaten Gayo Lues, Kepala Kampung Gecik dan masyarakat kampung, observasi serta kuesioner dari perseorangan masyarakat sesuai dengan sasaran penelitian. Menurut Arikunto 2006 Sumber data dalam penelitian adalah subyek dari mana data diperoleh. Selanjutnya Arikunto menyebutkan tiga sumber data yaitu: Universitas Sumatera Utara 1. Person adalah sumber data yang bisa memberikan data berupa jawaban lisan melalui wawancara atau jawaban tertulis melalui angket; 2. Place sumber data yang menyajikan tampilan berupa keadaan diam dan bergerak; 3. Paper sumber data yang menyajikan tanda-tanda berupa huruf, angka, gambar atau symbol-simbol lainnya.

3.3. Metode Pemilihan Responden

Pemilihan responden dilakukan dengan cara purposive sampling atau pemilihan secara sengaja dengan pertimbangan responden merupakan orang yang dianggap mempunyai kemampuan dan mengerti permasalahan yang terkait dengan pelaksanaan Alokasi Dana Kampung di Kecamatan Blangkejeren. Pemilihan Responden untuk Uji T-Test, diperoleh dengan melakukan kegiatan wawancara dengan menggunakan kuesioner yang dilakukan terhadap ± 35 responden, yang terdiri dari aparat pemerintahan kampung pada masing- masing kampung di wilayah studi yang terpilih. Sedangkan untuk pemilihan Responden dengan menggunakan metode AHP, diperoleh dengan melakukan kegiatan wawancara dengan menggunakan kuesioner yang dilakukan terhadap ±21 responden, yang terdiri dari masyarakat yang memiliki keahlian khusus pakar, masyarakat yang terlibat langsung atau masyarakat yang dianggap mempunyai kemampuan dan mengerti permasalahan yang terkait di wilayah studi yang terpilih. Universitas Sumatera Utara

3.4. Teknik Pengumpulan Data