BAB II KAJIAN PUSTAKA
2.1 Landasan Teori
2.1.1 Manajemen Strategi
Dalam kondisi lingkungan bisnis yang dinamis, semakin cepat terjadi perubahan maka persaingan usaha juga menjadi ketat. Untuk menghadapi hal itu,
suatu usaha bisnis perlu suatu strategi bisnis untuk memenangkan persaingan agar kelangsungan hidup usahanya tetap terjamin.
Strategi menempatkan parameter-parameter sebuah organisasi dalam pengertian menentukan tempat bisnis dan cara bisnis untuk bersaing. Strategi
menunjukkan arahan umum yang hendak ditempuh oleh suatu organisasi perusahan untuk mencapai tujuannya. Strategi ini merupakan rencana besar dan
penting. Setiap organisasi yang dikelola secara baik memiliki strategi, walaupun tidak dinyatakan secara eksplisit.
Menurut Andrew dalam Anoraga 2004 ; 339, Strategi adalah pola sasaran, maksud atau tujuan dan kebijakan, serta rencana-rencana penting untuk
mencapai tujuan itu, yang dinyatakan dengan cara seperti menetapkan bisnis yang dianut atau yang akan dianut oleh perusahaan, dan jenis atau akan menjadi
jenis apa perusahaan ini. Sedangkan definisi strategi menurut Chandler dalam Rangkuti 2004 ; 3 Strategi merupakan alat untuk mencapai tujuan perusahaan
dalam kaitannya dengan tujuan jangka panjang, program tidak lanjut, serta prioritas alokasi sumber daya.
Umar 2003 ; 54 mendefinisikan bisnis merupakan seluruh kegiatan yang diorganisasikan oleh orang-orang yang berkecimpung dalam bidang
perniagaan dan industri yang menyediakan barang dan jasa untuk kebutuhan mempertahankan dan memperbaiki standar serta kualitas hidup mereka.
Sedangkan Boone dan Kurtz 2001 ; 67 mendefinisikan bisnis terdiri dari semua aktifitas yang bertujuan mencari laba dan perusahaan yang menghasilkan barang
dan jasa yang dibutuhkan oleh sebuah sistem ekonomi. Sebagian bisnis menghasilkan barang-barang berwujud seperti mobil, sereal untuk makan pagi
dan chip computer, sebagian lainnya memproduksi jasa seperti asuransi, konser musik, penyewaan mobil dan penginapan.
Strategi bisnis menurut Ohmae dalam Anoraga 2004 ; 339 Strategi bisnis itu adalah dalam satu kata, keunggulan bersaing. Satu-satunya maksud
perencanaan strategi adalah untuk memungkinkan suatu perusahaan memperoleh, seefisien mungkin, kedudukan paling akhir yang dapat
dipertahankan dalam menghadapi pesaing-pesaingnya. Jadi strategi perusahaan merupakan upaya mengubah kekuatan perusahaan yang sebanding dengan
kekuatan pesaing-pesaingnya, dengan cara yang paling efisien.
2.1.2 Strategi Fungsional