Perumusan Masalah Kerangka Pemikiran Teoritis

Berdasarkan uraian di atas dengan mengacu kepada analisis fundamental sebagai salah satu alat untuk menilai suatu saham maka penelitian ini mencoba untuk mengetahui bagaimana pengaruh dari faktor-faktor fundamental yang bersifat internal yang terdiri dari Current Ratio CR, Return On Equity ROE, Cash Flow from Operation to Debt CFOD, Price Book Value PBV terhadap return saham pada perusahaan manufaktur di Bursa Efek Jakarta. Penelitian ini juga memasukkan variabel ukuran perusahaan Size sebagai proksi ukuran perusahaan untuk mengukur apakah perusahaan besar dianggap lebih mampu menghasilkan profit yang lebih besar dibandingkan dengan perusahaan kecil.

1.2. Perumusan Masalah

Berdasarkan uraian dalam latar belakang di atas maka masalah yang ingin di teliti dapat dirumuskan sebagai berikut: Apakah Current Ratio CR, Return On Equity ROE, Cash Flow from Operation to Debt CFOD, Price Book Value PBV dan ukuran perusahaan SIZE berpengaruh terhadap return saham industri manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Jakarta? 1.3.Tujuan Penelitian Sesuai dengan perumusan masalah, maka penelitian ini bertujuan untuk: Menemukan bukti empiris per.garuh faktor fundamental berupa rasio keuangan yang diukur dari Current Ratio CR, Return On Equity ROE, Cash Flow from Operation to Total Debt CFOD, Price Book Value PBV dan ukuran Universitas Sumatera Utara perusahaan SIZE terhadap return saham serta menganalisis variabel mana yang paling berpengaruh terhadap return saham di pasar modal Indonesia BEJ.

1.4. Kerangka Pemikiran Teoritis

Investor pada umumnya selalu bersifat risk averter menghindari resiko dan seorang yang rasional. Dengan demikian investor dalam mengambil keputusan investasi menjual atau membeli saham akan mendasarkan pada infonnasi baik yang bersifat fundamental maupun teknikal. Namun penelitian ini hanya membatasi pada penggunaan informasi fundamental yang bersifat internal yaitu informasi yang berhubungan dengan kondisi perusahaan. Informasi tersebut dapat diperoleh dari laporan keuangan yang terdiri dari neraca, laporan laba-rugi dan laporan arus kas. Untuk dapat menilai kinerja dengan baik, investor perlu melakukan analisis terhadap laporan keuangan. Salah satu alal yang paling sering digunakan adalah rasio keuangan. Analisis fundamental dalam bentuk rasio dapat digunakan untuk mengetahui kekuatan dan kelemahan perusahaan dalam bidang keuangan. Rasio keuangan dapat juga dipakai sebagai signal peringatan awal terhadap kemunduran kondisi keuangan yaitu dengan membandingkan dengan tahun sebelumnya. Analisis rasio juga dapat membimbing investor untuk membuat keputusan atau mempertimbangkan apa yang akan dicapai oleh perusahaan dan prospeknya di masa yang akan datang. Studi mengenai hubungan rasio keuangan dengan return dipelopori oleh OCornor pada tahun 1973, dengan menguji apakah rasio keuangan dengan menggunakan data keuangan yang dipublikasikan berguna bagi pembuatan keputusan eksternal. OCornor mendefimsikan pembuatan keputusan dilakukan Universitas Sumatera Utara oleh pemegang saham biasa. Hasil pengujian menunjukkan bahwa analisis kekuatan hubungan dari variasi model ratio-rate of return memproyeksikan adanya keragaman akan manfaat rasio keuangan bagi investor pemegang saham biasa. Barlev dan Livnat 1990 menguji tambahan kandungan informasi rasiofund statement saat rasio tersebut dihubungkan dengan return saham biasa. Rasio fund statement diduga mempunyai tambahan kandungan informasi ketika dihubungkan dengan return saham, dibanding dengan rasio neraca dan rasio laporan laba rugi yang digunakan. Hasil pengujian menunjukkan rasio fund statement memiliki tambahan kandungan informasi. Ini berarti informasi arus kas juga bermanfaat bagi investor. Analisis fundamental merupakan salah satu alat untuk menilai suatu saham. Penelitian ini mencoba untuk mengetahui bagaimana pengaruh dari faktor- faktor fundamental yang bersifat internal yang terdiri dari Current Ratio CR, Return On Equity ROE, Cash Flow from Operation to Debt CFOD, Price Book Value PBV terhadap return saham pada perusahaan manufaktur di Bursa Efek Jakarta. Penelitian ini juga memasukkan variabel SIZE sebagai proksi ukuran perusahaan. Berdasarkan latar belakang dan perumusan masalah maka hubungan antar variabel dalam penelitian ini dapat dinyatakan dalam model sebagai berikut: Universitas Sumatera Utara Gambar 1.1. Kerangka Pemikiran 1.5. Hipotesis Penelitian Berdasarkan kerangka kerangka pemikiran yang telah diuraikan, maka hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini adalah: Current Ratio CR, Return On Equity ROE, Cash Flow from Operation to Debt CFOD, Price Book Value PBV dan ukuran perusahaan SIZE berpengaruh terhadap return saham pada industri manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Jakarta.

1.6. Manfaat Penelitian

Dokumen yang terkait

Pengaruh Faktor Fundamental Terhadap Return Saham Perusahaan Perbankan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia

5 62 104

Pengaruh Faktor Fundamental Terhadap Return Saham Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia

0 59 80

Analisis Pengaruh Faktor Fundamental Terhadap Return Saham Perusahaan Pada Perusahaan Properti Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia

0 5 62

ANALISIS PENGARUH FAKTOR FUNDAMENTAL TERHADAP RETURN SAHAM PERUSAHAAN FARMASI YANG Analisis Pengaruh Faktor Fundamental Terhadap Return Saham Perusahaan Farmasi Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2009-2012.

0 1 13

ANALISIS PENGARUH FAKTOR FUNDAMENTAL TERHADAP RETURN SAHAM PERUSAHAAN FARMASI YANG Analisis Pengaruh Faktor Fundamental Terhadap Return Saham Perusahaan Farmasi Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2009-2012.

1 1 17

ANALISIS PENGARUH FAKTOR FUNDAMENTAL TERHADAP RETURN SAHAM PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR ANALISIS PENGARUH FAKTOR FUNDAMENTAL TERHADAP RETURN SAHAM PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR GO PUBLIK DI BURSA EFEK INDONESIA.

0 1 8

PENGARUH FAKTOR FUNDAMENTAL DAN FAKTOR TEKNIKAL TERHADAP RETURN SAHAM (Studi pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia).

2 16 121

Analisis Faktor – Faktor Fundamental Terhadap Return Saham di Bursa Efek Indonesia Studi Empiris pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) - Unika Repository

0 0 13

Pengaruh Faktor Fundamental dan Risiko Ekonomi Terhadap Return Saham pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Jakarta - Unika Repository

0 0 15

Pengaruh Faktor Fundamental dan Faktor Makro Terhadap Return Saham pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Jakarta - Unika Repository

0 0 12