Teknik Analisis Data Uji Hipotesis

3.4 Tehnik Analisis dan Uji Hipotesis

3.4.1 Teknik Analisis Data

Teknik analisis data yang digunakan dalam mencari pemecahan atas permasalahan yang diangkat pada penelitian ini adalah melakukan analisis regresi linier berganda. Teknik analisis ini digunakan untuk mencari pemecahan masalah penelitian secara individu atau parsial dan secara bersama-sama atau simultan. Penggunaan tekinik analisis ini dilakukan dengan alasan karena penelitian ini berusaha untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh antara beberapa variabel bebas dengan variabel terikatnya, karena secara teoritis keduanya mempunyai hubungan fungsional atau memiliki pengaruh. Model hubungan yang diduga atau diperkirakan akan terbentuk pada penelitian ini adalah sebagai berikut : Y = α + β 1 X 1 + β 2 X 2 + β 3 X 3 + β 4 X 4 + ei Dimana : Y = Dividend payout ratio DPR α = Konstanta β 1,-,4 = Koefisien regresi dari variabel bebas X 1 = cash position X 2 = growth potential X 3 = firm size X 4 = debt to equity ratio ei = Variabel pengganggu Berdasarkan model yang terbentuk akan dapat diketahui apakah semua variabel bebas secara individu dan bersama-sama mempunyai pengaruh yang signifikan atau tidak terhadap struktur modal, sehingga dapat disimpulkan apakah hipotesis penelitian diterima atau ditolak.

3.4.2 Uji Hipotesis

Langkah-langkah yang dilakukan dalam mengolah dan menganalisis data dengan teknik analisis regresi linier berganda ini adalah sebagai berikut:

1. Uji t-hitung

Pada tahapan ini dilakukan pengujian terhadap pengaruh masing- masing variabel bebas yang terdapat dalam model mempunyai pengaruh yang signifikan atau tidak mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap variabel terikat, sehingga dapat disimpulkan hipotesis yang kedua dapat diterima atau ditolak. Langkah-langkah yang dilakukan dalam uji t-hitung adalah : a. Memformulasikan hipotesis Formulasi hipotesis yang akan dibuktikan adalah : Ho : bi = 0 i = 1,2,3,4,5,6, artinya tidak ada pengaruh yang nyata dari variabel bebas Xi terhadap variabel terikat Y Ho : bi ≠ 0 i = 1,2,3,4,5,6, artinya terdapat pengaruh yang nyata dari variabel bebas Xi terhadap variabel terikat Y b. Menetapkan tingkat signifikansi atau tingkat kepercayaan α yaitu sebesar 5 c. Menentukan rumus distribusi t-hitung Gujarati, 1995 : 78. t hitung = bi sebi bi = koefisien arah regresi se = simpangan baku d. Menentukan daerah penerimaan dan penolakan Ho dalam bentuk grafik e. Membandingkan t hitung dengan t tabel 1. Jika t tabel ≤ t hitung ≤ t tabel , maka Ho diterima artinya diduga variabel bebas mempunyai pengaruh yang tidak signifikan atau berpengaruh negatif terhadap variabel terikat. 2. Jika t hitung t tabel atau t hitung t tabel maka Ho ditolak artinya diduga variabel bebas mempunyai pengaruh yang signifikan atau berpengaruh positif terhadap variabel terikat. f. Mengambil kesimpulan berdasarkan kriteria pengujian diatas.

3.4.3 Uji Normalitas