Lokasi PT. Kusumahadi Santosa terletak di lokasi indutri sehingga Dikarenakan letaknya dekat dengan lokasi pemukiman, PT. Kusumahadi Struktur Organisasi

commit to user 6 Dikarenakan letaknya yang cukup strategis, yaitu dekat dengan daerah pemukiman penduduk, maka dalam hal pemenuhan tenaga kerja sangat mudah untuk dipenuhi. 2. Tranportasi PT. Kusumahadi Santosa letaknya dekat dengan jalan raya, yaitu Jalan Raya Solo-Tawangmangu Km 9.5. Selain itu akses angkutan umum sangat mudah di dapat di daerah ini. Kondisi jalan yang baik juga turut mendukung lancarnya proses angkut pengiriman dan penerimaan barang. 3. Bahan Baku Sebagian besar bahan baku biasanya dipasok langsung dari supplier dari luar dan sekitar Surakarta. Namun untuk beberapa jenis barang seperti cotton dan sparepart didatangkan dari luar negeri. 4. Sumber Energi Sumber energi yang dimaksud adalah air dan listrik yang cukup mudah didapatkan. Hal ini dikarenakan PT. Kusumahadi Santosa mempunyai pengelola air sendiri untuk proses produksi dan cukup dekat dengan gardu listrik. b. Faktor Sekunder

1. Lokasi PT. Kusumahadi Santosa terletak di lokasi indutri sehingga

memudahakan dalam hal pemasaran produksi dan pemesanan kebutuhan.

2. Dikarenakan letaknya dekat dengan lokasi pemukiman, PT. Kusumahadi

Santosa dapat memberikan kesempatan kerja pada masyarakat dan commit to user 7 meningkatkan kesejahteraan dan taraf hidup masyarakat sekitar PT. Kusumahadi Santosa. Selain itu letak PT. Kusumahadi Santosa dan PT. Kusumaputra Santosa berada di satu kompleks pabrik, sehingga memudahkan dalam hal pemenuhan kebutuhan PT. Kusumahadi Santosa. Berikut adalah denah PT. Kusumahadi Samtosa dan PT. Kusumaputra Santosa: commit to user 8 Gambar 1.1 Denah PT. Kusumahadi Santosa dan PT. Kusumaputra Santosa commit to user 10

3. Struktur Organisasi

Dalam suatu instansi maupun organisasi baik itu pemerintah maupun non- pemerintah diperlukan suatu kerangka ataupun susunan jabatan dalam instansi atau organisasi tersebut. Struktur organisasi menunjukkan kerangka dan susunan pola tetap hubungan-hubungan di antara fungsi-fungsi, bagian-bagian atau posisi-posisi, maupun orang-orang yang menunjukkan kedudukan, tugas, wewenang, dan tanggungjawab yang berbeda-beda dalam suatu organisasi. Struktur organisasi pada PT. Kusumahadi Santosa mengalir dari kedudukan tertinggi pemegang saham atau dewan komisaris sampai dengan kedudukan yang terendah atau terakhir. Berdasarkan keputusan Rapat Umum Pemegang Saham RUPS dikuatkan dengan akta notaris Maria Theresia Budi Santosa No. 141 yang tertanggal 25 Maret 1982, maka susunan pengurus PT. Kusumahadi Santosa sebagai berikut: Dewan Komisaris : Tn. R. H. Santosa Doellah Ny. Hj. Danarsih Santosa Ny. Hj. Diana Hariadi, SE Tn. H. Dian Santosa Tn. Ir. Soemarmo, Msc. Direktur Utama : Dewanto Kusuma Wibowo, SE commit to user 11 Wakil Direktur Utama : Ir. H. Sofyan, MBA Direktur Pemasaran : Ir. Hj. Etty Soebandriyo, MM Kepala Divisi Produksi : Ir. Budiardjo Kepala Divisi Pemasaran I : Ir. Linda Sitompul Kepala Divisi Pemasaran II : H. Fairu Zabadi Manajer Logistik : Widyo Mugiyanto, SE Manajer Umum dan Personalia : Wahyu Cahyo Wibowo, SE, SH Manajer Keuangan : Hj. Hening WA Manajer Spinning : Ir. Muas Turyono Manajer Weaving 1 2 : H. Ndondon Hartono Manajer Pretreatment : H. Rizal M.K Manajer Persiapan Printing : Yusuf Wijayanto Manajer Produksi Printing : H. Agus Wuryanto Manajer Design Studio : Brojol Purwanto Manajer EDP : Deddy Setia Budi Manajer Pemasaran : Ir. Didik Sulartono Berikut adalah struktur jabatan dalam PT. Kusumahadi Santosa dan PT. Kusumaputra Santosa: Gambar 1.2 Struktur Organisasi PT. Kusumahadi Santosa dan PT. Kusumaputra Santosa Manajer: 1. Spinning 2. Weaving 1 2 3. Pretreatment 4. Pers Prod Printing 5. Design Studio Dewan Komisaris Direktur Utama Wakil Direktur Utama Departemen Umum dan Keuangan Kadiv Umum dan Keuangan Manajer: 1. Logistik 2. Umum Personalia 3. Keuangan 4. EDP 5. Utility Departemen Produksi Kadiv Produksi Departemen Pemasaran Kadiv Pemasaran I Manajer Pemasaran I Kadiv Pemasaran II Manajer Pemasaran I commit to user 14

4. Deskripsi Jabatan

Berdasarkan struktur organisasi ataupun pembagian jabatan, dapat dijelaskan deskripsi dan masing-masing jabatan. Deskripsi jabatan merupakan pernyataan tertulis dari apa yang dilakukan oleh seorang pemangku jabatan, bagaimana pekerjaan tersebut dilakukan, tanggung jawab apa yang dimiliki, wewenang apa saja yang dapat dilakukan pemangku jabatan tertentu, dan tujuan dilakukannya pekerjaan tersebut. Deskripsi tersebut digunakan untuk memperjelas atau mempertegas dari fungsi struktur organisasi agar dalam memegang pekerjaannya masing-masing berjalan lancar dan tepat guna. Berikut akan dijelaskan tentang deskripsi masing-masing jabatan pada struktur organisasi P.T Kusumahadi Santosa:

a. Pemegang Saham

Pemegang saham adalah orang-orang yang mempunyai hak penuh dalam masalah kepemilikan perusahaan. Dalam kegiatan operasionalnya, pemegang saham memiliki hak penuh dan wewenang dalam pemilihan dan pemberhentian anggota komisaris melalui Rapat Umum Pemegang Saham RUPS yang diadakan minimal sekali dalam setahun. Besarnya wewenang seorang pemegang saham di perusahaan ini tergantung dari besarnya saham yang ditanamkan di perusahaan. Semakin besar saham yang ditanamkan di perusahaan ini maka makin besar pula wewenangnya yang dimiliki dalam perusahaan ini. commit to user 15

b. Dewan Komisaris

Dalam suatu perusahaan besar biasanya memiliki badan tertinggi dalam organisasinya yang anggotannya diangkat dan diberhentikan oleh Rapat Umum Pemegang Saham RUPS, badan ini disebut Dewan Komisaris. Adapun tugas, tanggung jawab dan wewenang dari Dewan Komisaris adalah sebagai berikut : 1 Mengawasi dan menertibkan pelaksanaan tujuan agar dapat berjalan secara semestinnya sesuai dengan yang tercantum dalam Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga serta sesuai dengan kebijakan umum yang telah ditetapkan sebelumnya. 2 Mengatur dan mengkoordinasi kepentingan para pemegang saham sesuai dengan anggaran dasar perusahaan. 3 Memberikan penilaian dan mewakili para pemegang saham atas pengesahan neraca dan perhitungan rugi laba tahunan serta laporan-laporan yang disampaikan oleh direksi. 4 Mempertimbangkan, memberi pendapat dan menyetujui rancangan anggaran perusahaan dan rencana kerja untuk tahun buku baru yang diusulkan oleh direksi. 5 Mengecek dan menandatangani surat-surat yang penting bagi kepentingan perusahaan sesuai dengan wewenang yang telah ditetapkan dalam anggaran dasar perusahaan.