Pengertian Paragraf Ekspositif Ciri-Ciri Paragraf Ekspositif Jenis-Jenis Paragraf Ekspositif

59 Kehidupan Bermasyarakat

D. Menulis Paragraf Ekspositif

4.3 Menulis

Tujuan Pembelajaran: Kamu akan mampu menulis gagasan secara logis dan sistematis dalam bentuk ragam paragraf ekspositif. Tentu kamu pernah membaca sebuah wacanateks yang berisi pemaparan. Teks tersebut memaparkan sesuatu secara detail dan rinci. Wacana yang berisi suatu pemaparan disebut ekspositif. Mampukah kamu menulis karangan yang demikian? Untuk itu, mari kita pelajari bersama

1. Pengertian Paragraf Ekspositif

Karangan ekspositif disebut juga pemaparan. Karangan ekspositif adalah salah satu bentuk karangantulisan yang menerangkan dan menguraikan suatu pokok pikiran yang dapat memperluas pandangan dan pengetahuan pembaca. Karangan jenis ini dilengkapi dengan data-data, fakta, maupun analisis.

2. Ciri-Ciri Paragraf Ekspositif

Paragraf ekspositif memiliki ciri-ciri sebagai berikut. a. Bersifat informatif kepada pembaca. b. Menjelaskan sesuatu dengan baik. c. Memiliki data, fakta, dan uraian yang singkat.

3. Jenis-Jenis Paragraf Ekspositif

Paragraf ekspositif mempunyai beberapa jenis pengembangan. Semua jenis pengembangan itu bertujuan sama, yaitu memberikan penjelasan. Beberapa jenis pengembangan paragraf ekspositif antara lain sebagai berikut. a. Ekspositif proses Ekspositif proses yaitu pemaparan kumpulan yang berisi data-data berupa tindakanproses dengan cara mengurutkan kegiatan sampai menghasilkan sesuatu. Contoh: Membuat Ngohiong Di Indonesia, masakan berbumbu ngohiong cukup terkenal. Rasanya cukup tajam dan khas. Keberadaan ngohiong tak tergantikan dengan bumbu lain. Ngohiong sangat bermanfaat untuk proses marinasi daging dan beberapa sayuran. 60 Bahasa Indonesia Kelas X SMAMA Dunia Barat mengenal ngohiong dengan nama Chinese five spice powder. Disebut demikian lantaran ngohiong mendatangkan lima rasa sekaligus. Ada rasa manis, asam, kecut, asin, dan pedas. Sudah coba ayam bumbu ngohiong atau ngohiong udang? Ngohiong terbuat dari campuran aneka rempah seperti cengkeh, adas, szechuan pepper, dan kayu manis. Sebetulnya ngohiong juga mudah didapat di supermarket. Namun, kalau mau, Anda bisa membuatnya sendiri di dapur. Caranya? Cukup panggang dua sendok the szechuan pepper di atas api sedang hingga aromanya keluar, sekitar tiga menit. Menggunakan belender, haluskan szechuan pepper bersama delapan butir pekak hingga menjadi bubuk. Lantas, campurkan dengan setengah sendok teh cengkeh, satu sendok makan kayu manis, dan satu sendok makan adas. Haluskan semuanya hingga benar-benar lembut. Simpan di wadah kedap udara.

b. Ekspositif contoh