Pesan Dakwah Representasi Pesan Dakwah Islam Dan Nilai-Nilai Jurnalisme Profetik Tentang Obat-Obatan Haram Pada Program Berita Liputan Utama Di Hidayatullah Televisi (Studi Kasus Berita Obat-Obatan Haram Pada Berita Liputan Utama Di Hidayatullah Televisi)

24 dalam memegang dan melaksanakan amanat, sehingga hatinya merasa aman. Iman adalah pengamalan „amal dalam anggota tubuh. Amal merupakan buah atau bukti keimanan seseorang. Pengamalan ajaran iman harus utuh tauhid dan memasuki semua dimensi kehidupan. 17 Rukun iman dalam Islam ada enam yaitu iman kepada Allah Swt., iman kepada Malaikat-nya, iman kepada Kitab-kitabnya, iman kepada Rasul-rasulnya, iman kepada hari Akhir, iman kepada Qadha-Qadhar. 2. Pesan Syariah Secara etimologi, Syariah berarti jalan yang lurus thariqah mustaqimah yang diisyaratkan dalam QS. Al-Jatsiyah ayat 18. Atau jalan yang dilalui air untuk diminum, atau juga tangga atau tempat naik yang bertingkat-tingkat. 18 Syariah ialah apa-apa yang disyariatkan atau dimestikan oleh agama atau lainnya itu bagi seseorang untuk dilaksanakan, berupa peraturan-peraturan dan hukum-hukum sebagai manifestasi atau konsekuensi dari akidah tesebut. 19 Pesan syariah ada dua yaitu ibadah dan muamalah. Ibadah merupakan bagian integral dari syariah, apapun ibadah yang dilakukan oleh manusia harus bersumber dari Syariah Allah. Dalam ibadah, terdapat dua klasifikasi yaitu, ibadah khusus khas dan umum „amm. Ibadah dalam arti khusus adalah ibadah yang berkaitan dengan arkan al-Islam, seperti syahadat, shalat, zakat, puasa dan haji. Sedangkan ibadah dalam arti umum adalah 17 Muhaimin, dkk., Kawasan dan Wawasan Studi Islam, Jakarta: Kencana, 2005, h. 261. 18 Muhaimin, dkk., Kawasan dan Wawasan Studi Islam, h. 277. 19 Zainal Arifin Djamaris, Islam Aqidah dan Syariah, Jakarta: PT RajaGrafindo Persada, 1996, h. 19. 25 segala aktivitas yang titik tolaknya ikhlas yang ditunjukkan untuk mencapai ridho Allah berupa amal shaleh. 20 Muamalah adalah peraturan yang mengatur hubungan antara sesama manusia dalam konteks ini adalah hukum Islam. Hukum Islam berarti keseluruhan titah dan kitab Allah yang mengatur kehidupan setiap muslim dalam segala aspeknya. Syariah islam berprinsip “musyawarah” yang berimplikasi pada adanya prinsip penentuan suatu hukum berdasarkan pada seluruh totalitas masyarakat tanpa terkecuali tanpa adanya diskriminasi aliran atau mazhab tertentu, namun jika musyawarah itu belum mencapai kemufakatan maka jalan keluarnya adalah kembali pada Hukum Allah dan Rasulnya QS. an- Nisa’: 59. Syariah Islam berprinsip pada pegangan hukum tahkim yang termuat dalam Al-Quran dan al- Hadits, sehingga semua kasus dalam masyarakat baik berkaitan dengan tindak pidana maupun perdata semua diselesaikan menurut ketentuan hukum. 21 3. Pesan Akhlak Secara etimologis akhlak berasal dari kata khuluq dan jamaknya akhlak yang berarti budi pekerti, etika, moral. Secara etimologis, akhlak berarti character, disposition, dan moral constitutuion. Akhlak merupakan usaha untuk mengevaluasi kepribadian, atau evaluasi sifat-sifat umum yang terdapat pada perilaku pribadi dari sudut baik buruk, kuat lemah dan 20 Muhaimin, dkk., Kawasan dan Wawasan Studi Islam Jakarta: Kencana, 2005, h.279. 21 Muhaimin, dkk., Kawasan dan Wawasan Studi Islam, h. 286. 26 mulia rendah. 22 Akhlak dibedakan menjadi tiga kategori yaitu akhlak kepada Allah, akhlak kepada manusia yaitu berupa toleransi antar agama, saling tolong menolong, menghormati dalam perbedaan, dan akhlak kepada terhadap hewan dan tumbuhan dengan cara melestarikannya, menjaga, serta memanfaatkannya untuk kepentingan ibadah. 23

C. Dakwah

Dakwah adalah berserah diri kepada perintah Allah dan menaati-Nya. Dakwah adalah pengamalan ajaran al- Qur’an dan as-Sunnah. Dakwah adalah tatanan sempurna bagi kehidupan manusia. Makna dakwah menurut bahasa yaitu Nida panggilan, yaitu seseorang memanggil ketika ia menyerunya, aku memanggil seseorang ketika aku bersuara dan meminta datang, kedua mendorong kepada sesuatu dan mendukungnya, ketiga mengajak kepada sesuatu yang ingin diadakan atau dihindarkan, benar atau salah. Keempat, upaya melalui perkataan atau perbuatan untuk memengaruhi orang lain agar mengikuti satu madzhab atau agama. Kelima, memohon dan meminta. 24 Menurut istilah, dakwah adalah seputar upaya lewat ucapan dan perbuatan untuk Islam, menerapkan manhajnya, meyakini aqidahnya dan melaksanakan syariatny. 25 Dakwah yaitu menyerukan kepada tauhid 22 Muhaimin, dkk., Kawasan dan Wawasan Studi Islam Jakarta: Kencana, 2005, h. 262. 23 Wahyu Ilaihi, Komunikasi Dakwah, Bandung: PT Remaja Rosdakarya, 2010, h. 102. 24 Dr. Taufik al- Wa’iy, Dakwah ke Jalan Allah Jakarta :RobbaniPers, 2010, h. 10-11. 25 Dr. Taufik al- Wa’iy, Dakwah ke Jalan Allah Jakarta: Robbani Pers, 2010, h.12. 27 mengakui keesaan Allah dan menyatakan dua kalimat syahadat, menerapkan manhaj Allah di muka bumi dalam bentuk ucapan dan perbuatan, sebagaimana yang ada dalam Al- Qur’an dan as-Sunnah agar semua manusia beragama dan tunduk kepada Allah. Ini juga berarti mengajak non muslim kepada Islam, mengajak kaum muslimin mengamalkan Islam, beramal untuk menegakkan syariat dan manhajnya di mukabumi.Itulah amar ma‟ruf nahi munkar, agar umat manusia merasakan kebahagiaan hari ini dan akhirat nanti. 26 Dakwah terbagi menjadi tiga macam, yaitu dakwah kepada seluruh umat manusia, dakwah kepada sesame kaum muslimin dan dakwah diantara kaum muslimin. Dakwah yang digunakan dalam penelitian ini adalah dakwah melalui perkataan yang melalui media televise streaming Islam. Perkataan berperan penting dalam berdakwah kepada Allah SubhanahuwaTa‟ala, baik perkataan itu diucapkan, ditulis maupun dibacakan. Tabligh dengan perkataan adalah alat dakwah yang informatif. Perkataan merupakan sarana pencerahan, pendidikan, arahan, dan evaluasi yang menyeluruh menembus batas teritorial, batas emosional sampai batas ukhuwah secara umum. Tabligh dengan perkataan memuat beberapa hal antara lain nilai-nilai universal dan humanis, idealis dan realisti serta komprehensif. 27 Metode dakwah adalah cara-cara tertentu yang dilakukan oleh seorang da’i komunikator kepada mad’u untuk mencapai suatu tujuan atas dasar hikmah dan kasih sayang. Hal ini mengandung arti bahwa pendekatan dakwah harus bertumpu pada suatu pandangan human oriented menempatkan 26 Dr. Taufik al- Wa’iy, Dakwah ke Jalan Allah, h.17. 27 Dr. Taufik al- Wa’iy, Dakwah ke Jalan Allah, h. 348. 28 penghargaan yang mulia atas diri manusia. 28 Metode dakwah meliputi tiga cakupan yaitu Metode bi al-Hikmah, metode Al- Mau’idza Al-Hasanag dan metode Al-mujadalah. Pertama, metode bi al-Hikmah sebagai metode dakwah, al-Hikmah diartikan bijaksana, akal budi yang mulia, dada yang lapang, hati yang bersih dan menarik perhatian. Menurut Imam Abdullah bin Ahmad Mahmud An- Nasafi, arti hikmah, yaitu : Dakwah bil hikmah adalah dakwah dengan