Analisis Masalah Analisis Kebutuhan Sistem

BAB 3 ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM

3.1. Analisis Masalah

Masalah utama yang dibahas dalam penelitian ini adalah pengimplementasian metode AHP dan PROMETHEE untuk memecahkan masalah pemilihan rumah sakit tipe B terbaik sesuai dengan kebutuhan pasien di kota Medan. Diagram Ishikawa yang ada di Gambar 3.1. merupakan diagram yang dapat digunakan untuk menganalisis masalah. Bagian kepala atau segiempat yang berada di sebelah kanan merupakan masalah. Sementara di pada bagian tulang merupakan penyebab. Gambar 3.1. Diagram Ishikawa Untuk Analisis Masalah Claudia, 2014 Human Material Method Machine Sistem Pendukung Keputusan Menggunakn AHP dan PROMETEE User butuh waktu lama mengambil satu keputusan User butuh waktu lama mengambil satu keputusan Pengolahan Data Kriteria Pengolahan Data Alternatif Algoritma AHP Algoritma PROMETHEE Masih menggunkan sistem manual Tanya kerabat Universitas Sumatera Utara

3.2. Analisis Kebutuhan Sistem

Analisis kebutuhan sistem mencakup pekerjaan-pekerjaan penentuan kebutuhan atau kondisi yang harus dipenuhi dalam suatu sistem. Kebutuhan dari hasil analisis ini harus dapat dilaksanakan, diukur, diuji serta didefinisikan sampai tingkat detail yang memadai untuk desain sistem. Untuk membangun sebuah sistem, perlu dilakukan sebuah tahap analisis kebutuhan sistem. Analisis kebutuhan sistem dapat dikelompokkan menjadi 2 bagian yaitu: kebutuhan fungsional dan kebutuhan non- fungsional. Rosnanai, 2014. 1. Kebutuhan Fungsional Kebutuhan fungsional adalah kebutuhan yang berisi proses-proses apa saja yang nantinya dilakukan oleh sistem. Hal yang menjadi kebutuhan fungsional adalah: inputs, outputs, process, stored data. Claudia, 2014. 1. Sistem harus mampu memberi solusi terhadap sistem pendukung keputusan pemilihan rumah sakit bertipe B yang sesuai dengan kebutuhan pasien dengan mengimplementasikan Algoritma AHP. 2. Sistem harus mampu memberi solusi terhadap sistem pendukung keputusan pemilihan rumah sakit bertipe B yang sesuai dengan kebutuhan pasien dengan mengimplementasikan Algoritma PROMETHEE. 3. Menggunakan Big untuk mengukur kinerja algoritma. 2. Kebutuhan Non-Fungsional Kebutuhan non-fungsional merupakan deskripsi dari beberapa fitur, karateristik, dan batasan suatu sistem.Claudia, 2014. Kebutuhan Non-Fungsional dari sistem adalah: 1. Hasil Kuisioner Dalam menentukan nilai perbandingan kriteria global dan alternatif digunakan hasil kuisioner dari beberapa masyarakat. Universitas Sumatera Utara 2. Mudah digunakan User friendly Sistem yang akan dibangun harus user friendly, artinya bahwa sistem mudah digunakan oleh pengguna dengan tampilan interface yang sederhana dan mudah dimengerti. 3. Menjadi Referensi Diharapkan sistem ini nantinya mampu menjadi referensi bagi pasien atau masyarakat untuk menentukan rumah sakit bertipe B di kota Medan yang sesuai dengan jenis penyakitnya. 4. Pelayanan Pelayanan sistem bisa dikembangkan ke tingkat yang lebih kompleks lagi bagi pihak- pihak yang ingin mengembangkan sistem tersebut sehingga solusi yang diberikan lebih efektif.

3.3. Analisis Proses