Persiapan Air Perasan Rimpang Kunyit Curcuma domestica Val

44 saat fase pertumbuhan larva berlangsung. 7. Larva Aedes aegypti instar III siap digunakan untuk uji larvasida setelah lima hari proses pembiakkan. 8. Larva yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 600 ekor larva, karena jumlah perlakuan sebanyak 6 kelompok yang terdiri dari 25 ekor untuk masing-masing kelompok dengan pengulangan sebanyak 4 kali.

3.8.1.2. Persiapan Air Perasan Rimpang Kunyit Curcuma domestica Val

Pembuatan air perasan rimpang kunyit dalam penelitian ini menggunakan rimpang induk kunyit, dikarenakan menurut Purba 2013, jumlah kandungan senyawa bioaktif pada rimpang induk kunyit lebih besar daripada rimpang cabang kunyit. Proses persiapan air perasan rimpang kunyit dalam penelitian ini, yaitu: 1. Rimpang induk kunyit sebanyak 60 gram dengan usia berkisar 11-12 bulan, bewarna kuning, tebal rimpang 4,5 cm, dan panjang 3-5 cm yang diperoleh dari perkebunan wilayah Ungaran, dengan ketinggian 500 m dpl. 2. Rimpang induk kunyit yang telah diperoleh kemudian dicuci sampai bersih menggunakan air mengalir, untuk membersihkan kotoran yang melekat pada rimpang induk kunyit. 3. Rimpang induk kunyit kemudian diletakkan dalam keranjang plastik, untuk ditiriskan agar sisa air cucian yang tertinggal dapat dipisahkan. 4. Masing-masing rimpang induk kunyit dikeringkan dengan cara dikeringanginkan. 5. Rimpang induk kunyit kemudian ditimbang sebanyak 60 gram. 45 6. Kulit luar rimpang induk kunyit dikupas dengan pisau. 7. Rimpang induk kunyit kemudian diparut dan ditimbang, sehingga diperoleh hasil parutan rimpang induk kunyit sebesar 30 gram. 8. Hasil parutan rimpang induk kunyit sebesar 30 gram tersebut lalu diperas menggunakan saringan, sehingga diperoleh air perasan rimpang kunyit sebanyak 20 ml. 9. Untuk membuat berbagai konsentrasi air perasan rimpang kunyit yang dibutuhkan, dapat digunakan rumus pengenceran, yaitu V 1 M 1 =V 2 M 2 John dan Rachmawati, 2011. Keterangan : V 1 = Volume larutan yang akan diencerkan ml. M 1 = Konsentrasi air perasan rimpang kunyit yang tersedia . V 2 = Volume larutan aquadest+air perasan kunyit yang diinginkan ml. M 2 = Konsentrasi air perasan rimpang kunyit yang akan dibuat . Tabel 3.3. Jumlah Air Perasan Rimpang Kunyit yang Dibutuhkan. M 1 V 2 M 2 V 1 Pengulangan V 1 x 4 100 100 ml 0,5 0,5 ml 2 ml 100 100 ml 1 1 ml 4 ml 100 100 ml 1,5 1,5 ml 6 ml 100 100 ml 2 2 ml 8 ml Total 20 ml 3.8.2. Tahap Pelaksanaan Penelitian 3.8.2.1. Pembagian Kelompok