Metode Skala Skala Persahabatan

Preoccupied attachment adalah attachment style dengan karakteristik anak yang suka dalam membangun hubungan dengan orang lain. Anak ini sangat tergantung pada orang lain tetapi dia merasa bahwa dirinya tidak berharga.

C. POPULASI

Menurut Hasan 2002, populasi adalah totalitas dari semua objek atau individu yang memiliki karakteristik tertentu, jelas, dan lengkap yang akan diteliti. Objek atau nilai yang akan diteliti dalam populasi disebut unit analisis atau elemen populasi. Unit analisis dapat berupa orang, perusahaan, media, dan sebagainya. Populasi dalam penelitian ini adalah remaja tepatnya remaja awal yang berusia 13-14 tahun.

D. METODE PENGUMPULAN DATA

Proses penyusunan instrumen disebut instrumentasi atau instrumentation. Menurut Issac dan Micheal dalam Danim, 2007 instrumentation is the process of selecting or developing measuring devices and method appropriate to give evaluation problem. Data penelitian ini diperoleh dengan menggunakan metode skala.

1. Metode Skala

Skala adalah suatu prosedur pengambilan data yang merupakan suatu alat ukur aspek afektif yang merupakan konstruk atau konsep psikologis yang menggambarkan aspek kepribadian individu Azwar, 1999. Universitas Sumatera Utara Menurut Azwar 1999 karakteristik dari skala psikologi yaitu: a. Stimulusnya berupa pertanyaan atau pernyataan yang tidak langsung mengungkap atribut yang hendak diukur melainkan mengungkap indikator perilaku dari atribut yang bersangkutan b. Dikarenakan atribut psikologis diungkap secara tidak langsung lewat indikator-indikator perilaku sedangkan indikator perilaku diterjemahkan dalam bentuk item-item, maka skala psikologi selalu banyak berisi item-item c. Respon subjek tidak diklasifikasikan sebagai jawaban benar atau salah. Semua jawaban dapat diterima sepanjang diberikan secara jujur dan sungguh-sungguh. Hanya saja jawaban yang berbeda dinterpretasikan secara berbeda pula. Hadi 2000 mengemukakan bahwa skala psikologis mendasarkan diri pada laporan–laporan pribadi self report. Selain itu skala psikologis memiliki kelebihan dengan asumsi sebagai berikut: 1. Subjek adalah orang yang paling tahu tentang dirinya. 2. Apa yang dikatakan oleh subjek tentang kepada peneliti adalah benar dan dapat dipercaya. 3. Interpretasi subjek tentang pernyataan–pernyataan yang diajukan sama dengan apa yang dimaksud oleh peneliti. Penelitian ini menggunakan dua skala yaitu skala kualitas persahabatan dan skala attachment style.

2. Skala Persahabatan

Skala persahabatan pada remaja disusun berdasarkan kualitas persahabatan, yaitu sebagai berikut: Universitas Sumatera Utara a. Companionship Menghabiskan waktu bersama antar sahabat. b. Conflict Seseorang berselisih dan berargumen dengan temannya, mereka merasa jengkel satu sama lain dan ada ketidaksepakatan dalam hubungan persahabatan mereka. c. Helpaid Saling membantu, menolong dan melindungi. d. Security Kepercayaan bahwa mereka dapat mempercayai, bersandar pada temannya. e. Closeness Perasaan kasih sayang atau pengalaman spesial yang dialami olah seseorang dengan temannya dan memperkuat ikatan orang tersebut dengan temannya. Setiap aspek-aspek di atas akan diuraikan ke dalam sejumlah pernyataan favorable dan unfavorable, dimana subjek diberikan empat alternatif pilihan yaitu Sangat Setuju SS, Setuju S, Tidak Setuju TS, dan Sangat Tidak Setuju STS. Untuk item yang favorable, pilihan SS akan mendapatkan skor empat, pilihan S akan mendapatkan skor tiga, pilihan TS akan mendapatkan skor dua, dan pilihan STS akan mendapatkan skor satu. Sedangkan untuk item yang unfavorable pilihan SS akan mendapatkan skor satu, pilihan S mendapatkan skor dua, pilihan TS akan mendapatkan skor tiga, dan pilihan STS akan mendapatkan skor empat. Skor skala ini menunjukkan bahwa semakin tinggi skor jawaban maka semakin positif kualitas persahabatan yang dimilki oleh remaja tersebut. Dan sebaliknya, apabila Universitas Sumatera Utara semakin rendah skor jawaban berarti semakin negatif kualitas persahabatan yang dimilki oleh remaja tersebut. Tabel 1. Distribusi Aitem-aitem Skala Kualitas Persahabatan sebelum Uji Coba No Item Komponen Favorable Unfavorable Total Companionship 1, 2, 11, 30, 39, 40 12, 21, 22, 31 10 Conflict 3, 14, 23, 24, 32, 33, 41, 42 4, 13 10 Helpaid 5, 6, 16, 25, 34 15, 43 7 Security 7, 8, 17, 18, 27 26, 35, 36, 44 9 Closeness 9, 10, 19, 20, 29, 37, 38, 45, 46 28 10 Total 33 13 46

3. Skala Attachment