Deskripsi Subjek Penelitian Penelitian dan Pembahasan

C. Try Out alat penelitian 1. Persiapan Try out alat penelitian

Sebelum melaksanakan penelitian, peneliti terlebih dahulu meminta surat ijin penelitian dari Fakultas Psikologi Universitas Sanata Dharma Yogyakarta dengan nomor 73 bDKPPsiUSDVII2007. Uji coba try out skala penelitian dilakukan pada tanggal 04 – 06 Agustus 2007 dan dilaksanakan di PT Gramedia Widiasarana Indonesia Jakarta dengan subyek penelitian adalah karyawan wiraniaga dan karyawan non wiraniaga PT Gramedia Widiasarana Indonesia. Pengujian skala penelitian serta pengambilan data dilakukan dengan meminta bantuan dari Sekretaris PT Gramedia Widiasarana Indonesia yaitu Ibu Oki untuk menyebarkan skala kepada karyawan baik wiraniaga maupun non wiraniaga PT. Gramedia Widiasarana Indonesia. Penyebaran skala untuk uji coba alat ukur dilakukan pada tanggal 04 Agustus 2007 dan dikembalikan tanggal 06 Agustus 2007.

2. Uji Coba Alat Ukur

Pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan alat ukur yang berupa skala Tingkat Stres Kerja. Skala penelitian ini disusun oleh peneliti dengan mengacu pada aspek – aspek yang dijadikan stresor . Alat ukur ini berjumlah 60 item yang terdiri dari tiga 3 aspek stres kerja yaitu: Psikologis, Fisik, dan Perilaku. Sebelum melakukan penelitian, peneliti terlebih dahulu melakukan uji coba alat penelitian. Uji coba alat ukur dilakukan untuk melihat reliabilitas alat penelitian yang akan digunakan pada penelitian sesungguhnya. Skala Tingkat Stres kerja diuji cobakan kepada 30 karyawan wiraniaga dan 30 karyawan non wiraniaga. Pengisian skala dilakukan secara individu dikarenakan perusahaan tidak dapat memberikan waktu jika akan dilakukan tes secara klasikal. Perusahaan beranggapan bahwa setiap karyawan dari masing – masing divisi memiliki kesibukan yang berbeda sehingga bila akan dilakukan tes secara bersamaanklasikal akan kesulitan dalam menentukan waktunya. Pengisian secara klasikal terhadap alat ukur dibantu oleh perusahaan yang diwakili oleh bagian administrasi untuk menyebarkan alat ukur penelitian. Peneliti memberitahukan kepada bagian administrasi perusahaan cara mengisi skala alat ukur yaitu dengan memberi tanda silang x pada kolom pilihan jawaban yang tersedia. Alat ukur skala stres kerja setelah diisi oleh karyawan yang dikembalikan kepada peneliti sesuai dengan jumlah yang disebardibagikan.

3. Hasil Uji Coba Alat Ukur

a. Uji Kesahihan Item Uji kesahihan item digunakan untuk melihat dan memilih item-item yang lolos seleksi, yang dapat digunakan dalam pengambilan data penelitian serta item- item yang tidak lolos seleksi yang tidak dapat digunakan dalam pengambilan data penelitian sahih dan gugur. Pemilihan item – item yang lolos seleksi peneliti menggunakan Reliability Analisis – Scale Alpha dari SPSS 13.00 for Windows. Kriteria pemilihan item yang digunakan berdasarkan korelasi item total, yaitu r ≥ 0,3. Item yang memiliki indeks daya diskriminasi lebih besar dari 0,3 dapat digunakan pada skala penelitian sesungguhnya. Sebaliknya apabila daya