Sumber Daya Manusia Kurikulum

xc Ruang Bimbingan Konseling berada di gedung sebelah timur dengan luas 11 x 6,5 m 2 . 9 Sarana – sarana penunjang di SMA Negeri 1 Surakarta antara lain: a Ruang OSIS b Ruang MPK c Ruang UKS d Ruang Olah Raga e Ruang Musik f Masjid g Ruang Agama Kristen h Ruang Agama Katholik i Ruang TRRC j Ruang Drama k Aula l Kantin m Kamar mandi dan WC n Tempat parkir o Gudang

4. Sumber Daya Manusia

Sumber Daya Manusia SDM yang dimiliki SMA Negeri 1 Surakarta meliputi siswa, guru dan karyawan. Untuk tahun pelajaran 20092010 siswa SMA Negeri 1 Surakarta seluruhnya berjumlah 1258. Kelas X berjumlah 393, kelas XI berjumlah 401 dan kelas XII berjumlah 464. Adapun perinciannya dapat dilihat dalam tabel berikut ini: Tabel 4.1. Jumlah Siswa SMA Negeri 1 Surakarta Tahun Pelajaran 20092010 o Program K elas X K elas XI K elas XII Ju mlah SBI 3 7 - 41 xci . 38 siswa 7 siswa 6 siswa . RSBI - - 5 3 siswa 53 siswa . Akselerasi 5 5 siswa - 5 0 siswa 10 5 siswa . IPA Reguler - 2 28 siswa 2 43 siswa 47 1 siswa . IPS Reguler - 9 6 siswa 1 18 siswa 21 4 siswa Jumlah 3 93 siswa 4 01 siswa 4 64 siswa 12 58 siswa Sumber : Dokumen Bidang Kurikulum SMA Negeri 1 Surakarta Tahun Pelajaran 20092010 Tenaga pendidik dalam hal ini guru di SMA Negeri 1 Surakarta berjumlah 96 orang terdiri dari 89 orang guru tetap, 1 orang guru bantu dari Departemen Agama, dan 6 orang guru tidak tetap. Selain tenaga kependidikan, SMA Negeri 1 Surakarta juga mempunyai tenaga non kependidikan yang meliputi petugas administrasi dan karyawan yang berjumlah 36 orang.

5. Kurikulum

Kurikulum merupakan seperangkat rencana dan pengaturan mengenai tujuan, isi dan bahan pelajaran yang digunakan sebagai pedoman penyelenggaraan kegiatan pembelajaran untuk mencapai tujuan pendidikan tertentu. Tujuan tertentu ini meliputi tujuan pendidikan nasional yang sesuai dengan potensi, perkembangan, kebutuhan dan kepentingan peserta didik serta potensi daerah dari satuan pendidikan. Oleh sebab itu kurikulum disusun oleh satuan pendidikan agar sesuai dengan perkembangan potensi peserta didik di satuan pendidikan dengan mempertimbangkan kepentingan lokal, nasional dan tuntutan global dengan berdasar manajemen berbasis sekolah. Hal ini yang melatarbelakangi SMA Negeri 1 Surakarta menggunakan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan KTSP. xcii Struktur kurikulum yang diberikan di SMA Negeri 1 Surakarta sesuai dengan struktur kurikulum yang terdapat dalam Permendiknas No. 22 tahun 2006 yang terdiri atas tiga kelompok yaitu

a. Mata Pelajaran

Struktur dan muatan KTSP di SMA Negeri 1 Surakarta meliputi mata pelajaran sebagai berikut: 1 Kelompok mata pelajaran agama dan akhlak mulia 2 Kelompok mata pelajaran kewarganegaraan dan kepribadian 3 Kelompok mata pelajaran ilmu pengetahuan dan teknologi 4 Kelompok mata pelajaran estetika 5 Kelompok mata pelajaran jasmani, olah raga dan kesehatan. Kelompok mata pelajaran tersebut dilaksanakan melalui muatan dan atau kegiatan pembelajaran untuk masing – masing kelas dan program.

b. Muatan Lokal

Muatan lokal merupakan kegiatan kurikuler untuk mengembangkan kompetensi yang disesuaikan dengan ciri khas dan potensi daerah, termasuk keunggulan daerah yang materinya tidak sesuai bila menjadi bagian dari mata pelajaran lain sehingga menjadi mata pelajaran tersendiri. Dengan mengacu pada substansi yang ada, maka SMA Negeri 1 Surakarta memberikan muatan lokal berdasarkan kebutuhan dan budaya daerah yaitu memberikan wawasan dan keterampilan berbahasa Jawa dan budaya Jawa. Pendidikan Bahasa dan Budaya Jawa diajarkan dengan harapan dapat mengembangkan budaya berbahasa dengan santun, luwes, dan menjunjung tinggi nilai tata krama dan nilai budaya Jawa.

c. Pengembangan Diri

Pengembangan diri adalah kegiatan yang bertujuan memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk mengembangkan dan mengekspresikan diri sesuai dengan kebutuhan, bakat, minat setiap peserta didik sesuai dengan kondisi SMA Negeri 1 Surakarta. Bertolak dari hal diatas maka pengembangan diri bagi SMA Negeri 1 Surakarta ditujukan untuk pengembangan kreativitas dalam bentuk kegiatan ekstrakurikuler dan bimbingan karier dalam bentuk kegiatan pelayanan konseling. xciii

6. Struktur Organisasi SMA Negeri 1 Surakarta