KONSTRUKSI UNIT MESIN PEMANEN UDANGIKAN SEMI

V. HASIL DAN PEMBAHASAN

A. KONSTRUKSI UNIT MESIN PEMANEN UDANGIKAN SEMI

KONTINYU TIPE VERTIKAL DENGAN MEKANISME HISAP VAKUM Mesin pemanen udangikan dengan mekanisme hisap vakum ini dirancang agar bekerja secara semi kontinyu, oleh karena itu mesin pemanen ini mempunyai dua tangki yang dirancang secara vertikal yaitu tangki hisap yang bekerja secara semi kontinyu dalam memanen komoditas dari tambak dengan cara dihisap dan tangki pemanenan tempat pengeluaran komoditas. Kedua tangki ini terhubung oleh kran yang mempunyai fungsi sebagai saluran turunnya komoditas yang dipanen. Kran ini juga bekerja secara buka tutup, apabila komoditas yang dihisap yang kemudian turun ke tangki pemanenan telah penuh maka kran ditutup. Sedangkan penghisapan komoditas masih terus berjalan. Oleh karena itu mesin pemanen ini bekerja secara semi kontinyu dengan memanfaatkan sifat komoditas yang cenderung bergerak ke bawah. Berikut hasil pembuatan model dari masing-masing komponen yaitu tangki hisap dapat dilihat pada Gambar 17, jaring pada Gambar 18, kran penghubung tangki hisap dengan tangki pemanenan pada Gambar 19, dan tangki pemanenan yang dapat dilihat pada Gambar 20. Sedangkan hasil model yang telah dirangkai menjadi satu kesatuan dapat dilihat pada Gambar 21. Gambar 17. Tangki hisap vakum tampak depan a dan tampak atas b Pada tangki hisap ini komoditas yang dipanen akan terperangkap. Karena di dalam tangki ini dilengkapi jaring yang berfungi untuk menghalangi komoditas agar tidak terhisap masuk ke dalam pompa. Kemungkinan komoditas yang hidup hasil hisapan tidak akan mengalami stress yang cukup tinggi, dan mampu meminimalisir tingkat kecacatan dan kematian. Hal ini disebabkan tidak adanya kontak fisik antara komoditas dengan dinding tangki, karena kondisi tangki yang vakum oleh air. b a Gambar 18. Jaring tampak depan a dan tampak samping b Jaring yang dibuat memiliki mesh yang cukup rapat yaitu 0.25 cm sehingga mampu menghalangi komoditas yang masuk terhisap oleh pompa agar tidak masuk ke dalam pompa. Adanya jaring ini akan terjadi kontak fisik antara komoditas dengan dinding jaring, namun tidak terlalu membahayakan komoditas itu sendiri, karena jaring terbuat dari aluminium yang cukup lunak. Gambar 19. Kran penghubung tampak depan a dan tampak samping b Kran penghubung antara tangki hisap dengan tangki pemanenan ini merupakan saluran turunnya komoditas hasil hisapan dari tambak. Kran ini difungsikan seperti katup yang dapat membuka dan menutup. Jika dalam kondisi terbuka proses turunnya komoditas dari tangki hisap ke dalam tangki pemanenan sedang berlangsung. Dan jika dalam kondisi tertutup proses pemanenan atau pengeluaran komoditas sedang berlangsung pada tangki pemanenan, dan proses penghisapan masih terus berjalan. Oleh karena itu dengan adanya kran ini membuat proses pemanenan dapat berlangsung secara semi kontinyu. a b a b Gambar 20. Tangki pemanenan vakum tampak depan a dan tampak samping b Komoditas yang turun dari tangki hisap melalui kran akan masuk ke dalam tangki pemanenan. Tangki pemanenan ini juga dirancang vakum sehingga dilengkapi dengan kran yang dapat membuka dan menutup. Proses pemanenan atau pengeluaran komoditas akan terjadi pada tangki pemanenan ini melalui kran saluran pengeluaran. a b Gambar 21. Model mesin pemanen udangikan semi kontinyu tipe vertikal dengan mekanisme hisap vakum Kran pemasukan air Kran pembuangan udara Tangki hisap Saluran hisapan komoditas dan air Kran saluran turunnya komoditas Rangka Pompa listrik Tangki pemanenan Kran saluran pemanenan akhir Saluran pembuangan air ke tambak Saluran pengisi air ke tangki pemanenan Saluran pembuangan udara pada tangki pemanenan Jaring Adapun spesifikasi mesin pemanen udangikan semi kontinyu tipe vertikal dengan mekanisme hisap vakum ini adalah : Dimensi : 190 x 46 x 34 cm Lubang pemasukan dan pengeluaran : ¾ inchi 1.905 cm Diameter dan tinggi tangki hisap : 35 cm dan 41 cm Kapasitas tangki hisap : 30.78 liter Lampiran 7 Diameter dan tinggi tangki pemanenan : 25 cm dan 30 cm Kapasitas tangki pemanenan : 11.7 liter Lampiran 7 Kran saluran penghubung tangki hisap dan tangki pemanenan : 4 inchi 10.2 cm Kran saluran pengeluaran hasil panen : 2 inchi 5.08 cm Kapasitas pompa : 30 litermenit Total head maksimum pompa : 30 m Daya hisap pompa : 9 m

B. CARA KERJA MESIN PEMANEN UDANGIKAN SEMI KONTINYU