Bahan Penyusun Tanah Tenaga Eksogen

68 Geografi: Membuka Cakrawala Dunia untuk Kelas X 2 Bar. Yaitu gosong pasir di pantai yang arahnya memanjang sebagai hasil proses pengerjaan air laut. 3 Tombolo. Gosong pasir yang menghubungkan suatu pulau karang atol dengan pulau utama. Gambar 3.44 Proses Pembentukan Pulau Karang Atol Urutan-uratan bagaimana cara pembentukan pulau karang atau atol. Sumber: Concise Encyclopedia Earth, 1998 B Dinamika Perubahan Tanah

1. Bahan Penyusun Tanah

Tanah merupakan bagian paling atas dari lapisan kerak Bumi. Tubuh tanah terdiri atas batuan yang telah mengalami pelapukan, kemudian bercampur dengan sisa-sisa bahan organik, air, dan udara, serta mengalami proses fisika dan kimia membentuk lapisan tanah. Menurut N.C. Brady 1974, dalam bukunya yang berjudul The Nature and Properties of Soils . Tanah adalah suatu tubuh alam atau gabungan tubuh alam sebagai hasil perpaduan proses, yaitu gaya perusakan dan pembangunan. Proses perusakan meliputi pelapukan dan pembusukan bahan-bahan organik, sedangkan proses pembangunan meliputi pembentukan mineral-mineral baru dari batuan induk, misalnya unsur hara dan lempung. Sebagai suatu sistem tubuh alam, tanah tersusun atas lima komponen utama, yaitu sebagai berikut. a. Partikel mineral fraksi anorganik. Merupakan hasil perom- bakan bahan-bahan batuan dan bahan anorganik yang terdapat di permukaan Bumi. b. Bahan organik humus. Berasal dari sisa-sisa tanaman dan binatang, serta berbagai hasil kotoran binatang. c. Unsur air. d. Udara dalam tanah. e. Kehidupan jasad renik atau mikroorganisme seperti cacing tanah, bakteri, dan jamur. Komposisi tanah yang paling optimal bagi pertumbuhan tanaman terdiri atas 45 mineral hara, 20–30 udara dan air, dan sekitar 5 bahan organik. Berdasarkan perbandingan kandungan mineral hara dan bahan organiknya, secara umum tanah dibedakan menjadi dua kelompok utama, yaitu sebagai berikut. Sumber: First Starts Element Earth, 1995 Gambar 3.45 Tanah sebagai Tubuh Alam Sebagai suatu sistem tubuh alam, tanah mengandung berbagai komponen yang menunjang kehidupan makhluk hidup. Karang penghalang Lagoon Pulau vulkanik di erosi dari samping Karang cincin Karang tumbuh Atol Lagoon Penyatuan pulau 1. Karang-karang berbentuk cincin tumbuh di sepanjang kepulauan vulkanik 2. Ketika gunungapi tererosi, sebuah lagoon terbentuk dan karang berubah menjadi karang penghalang 3. Pulau gunungapi telah bersatu, tetapi karang- karang masih tertinggal di permukaan laut dalam ukuran yang kecil. Menghasilkan pulau pasir. Pulau vulkanik Di unduh dari : Bukupaket.com Batuan dan Tanah 69

a. Tanah Mineral, yaitu kelompok tanah yang kandungan bahan