MENGERTI,MENGHARGAI, DAN TIDAK MERENDAHKAN ORANG LAIN

165 “ABOUT HEART, BRAIN, AND LIFE” KESIMPULAN : Sebenarnya semua sudut pandang yang kita sering gunakan di dalam kehidupan kita sering kali tidaklah tepat, apabila penilaian dan penggambaran yang muncul di dalam pemikiran kita tidaklah di imbangi dengan pengertian dan pengetahuan penting lainnya yang berhubungan dengan sesuatu yang dinilai dan digambarkan oleh kita sendiri Manusia, benda, maupun aktivitas .Tentunya apabila hal ini tidak diperhatikan dan selalu disepelekan maka akan melatih diri kita serta banyak manusia menjadi manusia yang tidak seutuhnya, yang tidak dapat mengerti dan menghargai sesuatu yang berada disekitar kehidupan kita, termasuk sesama manusia. Oleh karena itu sudut pandang yang dewasa Mengerti bahwa kebutuhan orang pada benda berbeda beda tingkat dan kapasitas kebutuhanya , tepat mengerti bahwa setiap sudut pandang memiliki kebenaranya masing-masing, yang harus dikombinasikan untuk mencptakan sudut pandang yang tepat , dengan adanya pengertian sangatlah diperlukan di dalam menilai dan menggambarkan segala sesuatu yang berada di dalam kehidupan kita Manusia yang berada di sekitar kita, benda, dan hal-hal lainnya di mata, pemikiran, dan hati kita demi melatih kepribadian kita menjadi manusia seutuhnya yang dapat mengerti, dan menghargai apapun yang berada di sekitar kehidupan kita demi kehidupan umat manusia yang lebih baik, yang dapat mengantarkan kita kepada kehidupan yang menjadi idaman semua manusia yang hidup di dunia ini.

12. MENGERTI,MENGHARGAI, DAN TIDAK MERENDAHKAN ORANG LAIN

“Tidak ada yang bisa menjadi takaran dari kepintaran, kebaikan, kekayaan, dan 166 “ABOUT HEART, BRAIN, AND LIFE” kesuksesan seseorang, selama anda tidak mengetahui, dan mengerti, siapa dan di dalam keadaan seperti apakah orang tersebut berada” +Glen Mithel+ Mengerti, menghargai, dan tidak merendahkan orang lain adalah salah satu tuntutan dan tanggung jawab kita sebagai manusia yang hidup di dunia ini.Mengerti, menghargai, dan tidak merendahkan orang lain adalah jalan sederhana yang memiliki efek yang sangat besar bagi perdamaian dunia, dan tentunnya dapat mengantarkan kehidupan kita kepada kehidupan yang sudah menjadi idaman seluruh umat manusia yang ada di muka bumi ini Mencegah sifat negatif manusia keluar dari dalam diri seseorang manusia, dan mengejarkan sesuatu yang positif, kepada setiap manusia, terutama yang berada disekitar anda . Yang menjadi permasalahan di dalam bahasan kali ini adalah, di jaman sekarang ini semua tindakan Yang mencerminkan mengerti, menghargai, dan tidak merendahkan sesuatu yang seharusnya menjadi tuntutan dan tanggung jawab itu, sudah jarang dirasakanditerima, dan dirindukan oleh banyak manusia yang menyadari perlunya tindakan-tindakan yang mencerminkan hal-hal tersebut. Hal tersebutlah yang banyak sekali menjauhkan kehidupan umat manusia menjauh dari kehidupan yang di idamkan oleh mereka, tanpa mereka sadari bahwa diri mereka sendirilah yang menjauhkan kehidupan mereka dari kehidupan yang diinginkan dan diimpikannya.Misalnya saja di dalam suatu hubungan yang berada diantara satu manusia dengan manusia lainnya. Misalnya saja hubungan kekasih, hubungan kerja, hubungan kekeluargaan yang sering kali hancur dikarenakan kita tidak melakukan perbuatan yang mencerminkan bahwa kita mengerti, menghargai, dan tidak merendahkan orang lain yang berada di dalam hubungan tersebut.Hal ini juga erat kaitannya dengan bahasan hal-hal kecil yang saya bahas 167 “ABOUT HEART, BRAIN, AND LIFE” sebelumnya, perbendaannya adalah di dalam bahasan kali ini sudut pandang yang saya guakan berbeda, dimana anda menjadi pelaku bukan sebagai pengamat. Sebelum saya akan menjelaskan bahasan ini lebih dalam lagi, saya akan membuat anda mengerti tentang beberapa hal yang harus anda perhatikan disaat anda mencoba dan belajar untuk lebih mengerti, menghargai, dan tidak merendahkan orang lain. MENGHARGAI DIRI SENDIRI Sebelum kita berusaha mengerti, menghargai, dan tidak merendahkan orang lain, kita haruslah melakukan perbuatan- perbuatan yang mencerminkan perasaan itu terhadap diri kita sendiri.Atau dengan kata lain, kita haruslah berusaha mengerti, menghargai, dan tidak merendahkan diri kita sendiri.Mengapa...?, tentunya karena secara tidak langsung hal itu jugalah salah satu cara dan jalan kita menghargai orang lain disekitar kita.Jika anda belum menyadari dan mengertinya, saya akan memberikan satu penggambaran kepada anda.Bayangkan saja jika anda sedang sakit, dan anda memaksakan diri untuk mengendarai motor yang anda miliki untuk pergi ke suatu tempat tujuan.Tindakan itu tentunya mencerminan bahwa anda tidak mencoba untuk mengerti serta menghargai diri anda sendiri. Bayangkanlah saja disaat anda tidak berkonsentrai dan tidak maksimal disaat anda sedang mengendarai motor di jalan umum yang digunakan banyak orang.Contohnya saja anda lupa melihat kaca spion, lupa menggunakan sen, dan mengendarai sepeda motor dengan kecepatan tertentu di jalur yang tidak sesuai.Pastilah orang lain yang berada disekitar anda Disektar jalan yang anda lewati atau gunakan disaat berkendara akan merasa tidak nyaman, tidak aman, dan tidak anda hargai disaat mereka berada disekitar anda. 168 “ABOUT HEART, BRAIN, AND LIFE” KESADARAN BAHWA KITA PERNAH MELAKUKAN SALAH Kesadaran bahwa kita pernah melakukan kesalahan sering sekali hilang dari dalam diri seorang manusia.Di jaman sekarang ini manusia sering kali ingin membenarkan semua yang ada di dalam dirinya sendiri, serta membenarkan apapun yang telah dilakukannya.Bahkan disaat posisi benar-benar terlihat seratus persen melakukan sebuah atau lebih kesalahan pada suatu kejadian, manusia sering kali mempertahankan bahwa dirinya tidaklah melakukan kesalahan. Fakta akan hal itu dapat dilihat dari kehidupan disekitar kita dimana masih banyak dan sering kali orang yang mengambing hitamkan orang lain, banyak orang yang keras kepala dan tidak mau mendengarkan nasehat yang bertujuan meluruskan sesuatu yang tidak baik atau salah dari orang tersebut. Tentunya dengan tidak adanya kesadaran tersebut, kita tidak bisa mencoba memahami dan mengerti posisi seseorang yang sedang melakukan kesalahan, dan tidak membuat kita menjadi manusia seutuhnya, yang seharusnya dapat berbagi kasih sayang dan cinyta kasih, contohnya dengan membagi maaf kepada orang yang bersalah kepada kita, seperti kita dimaafkan oleh orang lain dan tuhan sendiri. KESADARAN BAHWA KITA SALING MEMBUTUHKAN Kesadaran bahwa kita adalah manusia sosial yang membutuhkan satu sama lain juga sangat minim di ingat oleh umat manusia di kehidupan ini.Hal tersebut dapat dilihat dari kejdian di sekitar kehidupan kita, dimana orang-orang yang memiliki pekerjaan yang sederhana, yang dimana tidak membutuhkan sekolah yang tinggi untuk menjalaninya, sering kali direndahkan dan tidak dihargai oleh manusia lainnya. 169 “ABOUT HEART, BRAIN, AND LIFE” Tentunya dengan tidak adanya kesadaran akan hal ini, manusia akan terus merendahkan dan tidak menghargai orang lain yang dipandangnya memiliki pekerjaan Atau status lainnya yang sangat jauh lebih rendah dibandingkan yang dijalaninya.Selain itu seseorang yang tidak memiliki kesadaran ini akan membuat kebutuhannya yang berhubungan dengan manusia lainnya akan sulit untuk didapatkan, bahkan hal serupa akan dialami oleh anggota keluarganya secara tidak langsung Disaat seseorang yang dibutuhkan tidak lagi merasa ingin memenuhi kebutuhan orang yang merendahkan dan tidak menghargainya, dia akan pergi menjauh dari orang tersebut, yang otomatis akan menjauh dari keluarganya juga . KESADARAN BAHWA BAKAT KEMAMPUAN MANUSIA BERBEDA BEDA Sering kali ketidak sadaran bahwa setiap manusia memiliki bakat dan kemampuan yang berbeda beda, membuat manusia lainnya mengarahkan dengan paksa setiap manusia yang berada disekitarnya Terutama keluarganya haruslah memilih sebuah pilihan seperti yang dipilih olehnya diwaktu sebelumnya, entah dari jurusan di sekolah, jurusan di saat kuliah, maupun pekerjaan yang akan dipilihnya. Tentunya hal tersebut akan membuat manusia lainnya merasa tidak dihargai, tidak dimengerti, dan direndahkan disaat oleh manusia yang tidak memiliki kesadaran tersebut, dan memaksakan kehendak orang lain, tanpa merasakan dan mengerti bagaimana menjadi dirinya, dengan sebuah kelebihan dan kekurangannya. KESADARAN BAHWA FAKTOR DALAM DIRI MANUSIA BERBEDA BEDA Sering kali kesadaran bahwa faktor dalam diri manusia berbeda beda satu dengan yang lainnya secara fisik maupun psikologi tidak diperhatikan oleh banyak manusia, terutama bagi mereka yang masih remaja Pengalaman yang masih minim tentang 170 “ABOUT HEART, BRAIN, AND LIFE” kehidupan, dan kedewasaan yang masih kurang .Ini membuat manusia yang tidak memiliki kesadaran tersebut sering kali gampang menilai negtif seseorang yang memiliki salah satu faktor yang lebih rendah dibandingkan daripada dirinya, entah itu dari fisik, maupun dari psikologinya. Misalnya saja seseorang yang memiliki phobia Kelemahan psikologi dengan ketinggian.Sering kali orang yang memiliki phobia tersebut di nilai pengecut, dan direndahkan oleh teman-temannya, tetapi belum tentu teman-teman yang merendahkannya dapat menandingi kemampuan orang tersebut di dalam bidang tertentu, bahkan yang berhubungan dengan fisik sekalipun. SUDUT PANDANG YANG TEPAT Sudut pandang yang tepat adalah hal yang paling penting dikarenakan hal ini adalah keseluruhan daripada kesadaran- kesadaran yang saya telah jelaskan diatas.Sebelumnya di dalam bahasan ‘Sudut pandang manusia’, saya juga telah menjelaskan bahwa sudut pandang sering kali menipu pemikiran, perasaan, dimana itu akan menghasilkan suatu gambaran tentang suatu hal yang dilihat dan di dengar oleh seorang manusia.Gambaran yang tidak tepat akan suatu hal, sering kali membuat orang yang berhubungan dengan hal tersebut merasa direndahkan, tidak dimengerti, dan tidak dihargai tentunya. Tentunya hal ini membuat manusia yang tidak memiliki kedewasaan di dalam sudut pandangnya membuat dirinya tidak dapat mengerti, dan menghargai kebutuhan yang dimiliki oleh manusia-manusia lainnya. Setelah anda mengerti apa yang saya jelaskan diatas, saya akan membahas beberapa hal yang jarang sekali tidak dimengerti, tidak dihargai, dan direndahkan oleh banyak 171 “ABOUT HEART, BRAIN, AND LIFE” manusia di sekitar kita, yang tentunya memiliki dampak negatif bagi kehidupan banyak manusia.

1. STATUS