Kegunaan Boraks Pengawet Boraks pada Makanan Penyalahgunaan Boraks pada Lontong

2.5.1. Kegunaan Boraks

Boraks bisa didapatkan dalam bentuk padat atau cair natrium hidroksida atau asam borat. Baik boraks maupun asam borat memiliki sifat antiseptik dan biasa digunakan oleh industri farmasi sebagai ramuan obat, misalnya dalam salep, bedak, larutan kompres, obat oles mulut dan obat pencuci mata. Selain itu boraks juga digunakan sebagai bahan solder, pembuatan gelas,bahan pembersihpelicin porselin, pengawet kayu dan antiseptik kayu Aminah dan Himawan, 2009.

2.5.2. Pengawet Boraks pada Makanan

Meskipun bukan pengawet makanan, boraks sering pula digunakan sebagai pengawet makanan. Selain sebagai pengawet, bahan ini berfungsi pula mengenyalkan makanan. Makanan yang sering ditambahkan boraks diantaranya adalah bakso, lontong, mie, kerupuk, dan berbagai makanan tradisional seperti “lempeng” dan “alen-alen”. Di masyarakat daerah tertentu boraks juga dikenal dengan sebutan garam bleng, bleng atau pijer dan sering digunakan untuk mengawetkan nasi untuk dibuat makanan yang sering disebut legendar atau gendar Yuliarti, 2007.

2.5.3. Penyalahgunaan Boraks pada Lontong

Dalam pemeriksaan yang digelar di sejumlah sekolah di Depok, Jawa Barat, ditemukan adanya zat pengawet yang diduga boraks di dalam jajanan berupa lontong yang berbahan dasar beras. Menurut Kepala Seksi Pengawas Obat dan Makanan POM Dinas Kesehatan Kota Depok, boraks digunakan sebagai bahan campuran untuk membuat lontong agar lebih tahan lama, teksturnya padat, lebih kenyal dan tidak lembek Virdhani, 2009. Universitas Sumatera Utara Selain itu, makanan berupa mi basah, lontong, bakso, pempek, dan kerupuk udang diambil secara acak di Pasar SMEP, Tugu, Bambu Kuning, Kampung Sawah, dan swalayan Bandar Lampung. Setelah dilakukan ujian laboratorium, dari 30 contoh mi basah, 84 positif mengandung boraks. Dari 9 sampel lontong, 11,1 mengandung boraks, dan dari 13 sampel pempek, 85 juga positif mengandung borak. Dan yang lebih parah adalah 12 sampel bakso, 7 sampel cincau hitam, dan 12 sampel kerupuk undang, 100 positif mengandung boraks Agus, 2009. Ciri-ciri lontong yang mengandung boraks adalah Anonim, 2008: a. Tahan lama b. Tekstur kenyal c. Warna putih bersih d. Rasanya getir

2.5.4. Dampak Boraks terhadap Kesehatan