Metode Penelitian Jenis dan Sumber Data

IV. METODOLOGI

4.1. Metode Penelitian

Metode penelitan yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analisis data sekunder. Menurut Singarimbun 2000, analisis data sekunder adalah penelitian yang bertujuan untuk menganalisis lebih lanjut data yang sudah tersedia agar diperoleh sesuatu yang berguna. Dalam analisis ini, data dikumpulkan dan dikelompokan dari berbagai sumber, kemudian dianalisis dengan menggunakan metode deskriptif. Metode deskriptif meliputi upaya penelusuran dan pengungkapan informasi relevan yang terkandung dalam data dan menyajikan hasilnya dalam bentuk yang lebih ringkas dan sederhana yang akhirnya mengarah kepada adanya penjelasan dan penafsiran.

4.2. Jenis dan Sumber Data

Jenis data yang dikumpulkan dalam penelitian ini adalah data cross section, yaitu data tentang peristiwa dalam satu tahun berjalan. Menurut sumbernya, data tersebut terdiri atas data primer dan data sekunder. Data primer diperoleh dari pengamatan langsung, kuesioner dan wawancara dengan responden yang dari nelayan bagan, payang dan tonda. Data yang diperoleh terdiri atas, data biaya operasional penangkapan ikan, data harga ikan, dan penghasilan per trip dari kapal dan masing-masing alat tangkap yang digunakan. Data sekunder diperoleh dari publikasi yang dikeluarkan oleh dinasinstansi terkait. Data bersifat urut waktu time series data selama 11 tahun mulai dari tahun 1996 sampai dengan tahun 2006, meliputi data produksi dan input yang digunakan effort, harga per unit output harga ikan per kg per tahun, indeks harga konsumen Consumers Price Index, Produk Domestik Regional Bruto PDRB Kabupaten Agam dan data penunjang lainnya. Sumber data yang dikumpulkan melalui survei kepada masyarakat nelayan dan informan lainnya. Secara rinci teknik dan alat pengumpulan data itu dapat dijelaskan berikut ini : 1 Kuisioner: digunakan untuk mengumpulkan data lapangan dengan menggunakan daftar pertanyaan dan pernyataan kepada responden yaitu nelayan yang menggunakan alat tangkap bagan, payang dan tonda.. 26 2 Wawancara : digunakan untuk menghimpun data dan informasi dari responden yang tidak tercantum dalam kuisioner, juga dengan pihak-pihak lain yang terkait dengan kegiatan pemanfaatan sumberdaya kelautan dan perikanan dalam hal ini mencakup nelayan yang menangkap dengan alat bagan, payang dan tonda. 3 Studi Dokumentasi : digunakan untuk mengumpulkan data sekunder, data tersebut dicatat atau didokumentasikan ke dalam catatan penelitian. 4 Studi Kepustakaan : menghimpun data-data penelitian yang telah dilakukan oleh para peneliti terdahulu, jurnal, laporan dan lain sebagainya.

4.3. Metode Pengambilan Sampel