Ruang Lingkup Praktik Kerja Lapangan Mandiri PKLM Metode Praktik Kerja Lapangan Mandiri

e. Jasa biro perjalanan atau perjalanan wisata yang diselenggarakan oleh hotel yang dapat dimanfaatkan oleh umum. PASAL 3 1. Subyek Pajak Hotel adalah orang pribadi atau Badan yang melakukan pembayaran kepada orang pribadi atau Badan yang mengusahakan Hotel; 2. Wajib Pajak Hotel adalah orang pribadi atau Badan yang mengusahakan hotel. PASAL 4, Dasar Pengenaan Pajak Hotel 1. Dasar pengenaan pajak hotel adalah jumlah pembayaran atau yang seharusnya dibayar kepada hotel. PASAL 5, Tarif Pajak Hotel 1. Tarif pajak hotel ditetapkan sebesar 10 sepuluh persen.

D. Ruang Lingkup Praktik Kerja Lapangan Mandiri PKLM

Adapun yang menjadi ruang lingkup dari Praktik Kerja Lapangan Mandiri PKLM yaitu: 1. Prosedur pemungutan pajak hotel. 2. Hambatan-hambatan dalam pemungutan pajak hotel. 3. Upaya-upaya yang dilakukan Dinas Pendapatan Kota Medan dalam meningkatkan Pendapatan Asli Daerah PAD dari sektor pajak hotel. Universitas Sumatera Utara

E. Metode Praktik Kerja Lapangan Mandiri

Untuk mendapatkan dan mengumpulkan data sesuai dengan metode yang digunakan adalah sebagai berikut : 1. Tahapan Persiapan Yaitu dimulai dari kegiatan yang harus dilakukan oleh mahasiswa sebelum melakukan PKLM ke objek PKLM yang meliputi kegiatan seperti pemilihan objek PKLM, lokasi PKLM, pengajuan proposal PKLM, dan surat pengantar PKLM dari pihak fakultas atau Program Diploma III Administasi Perpajakan. 2. Studi Literatur Dalam hal ini penulis mengumpulkan alat-alat dan bahan yang dibutuhkan seperti, Undang-Undang dan buku-buku yang berhubungan dengan objek Praktik Kerja Lapangan Mandiri. 3. Observasi Lapangan Penulis melakukan peninjauan dan pengamatan yang sesuai dengan data- data yang ada pada Dinas Pendapatan Kota Medan mengenai judul dari Praktik Kerja Lapangan Mandiri ini. Serta mempelajari data-data yang berhubungan dengan masalah-masalah yang akan dibahas. 4. Pengumpulan Data Dalam hal ini penulis mencari dan mengumpulkan data mengenai prosedur pemungutan pajak hotel melalui : Universitas Sumatera Utara a. Data Primer yaitu data yang bersumber dari Dinas Pendapatan Kota Medan atau wawancara terhadap orang-orang yang dianggap mampu memberi masukan. b. Data sekunder yaitu data atau informasi yang diperoleh melalui studi literatur seperti buku, Undang-Undang, dokumentasi, maupun literatur lain yang berhubungan dengan objek Praktik Kerja Lapangan Mandiri. 5. Analisis dan Evaluasi Data Setelah data yang diperlukan terkumpul secara lengkap maka penulis melakukan analisa dan evaluasi terhadap data atau keterangan mengenai prosedur pemungutan pajak hotel dalam meningkatkan Pendapatan Asli Daerah di kota Medan.

F. Metode Pengumpulan Data