PENDAHULUAN Pandangan Konsumen Dalam Penerapan Total Quality Management Terhadap Kemajuan Rumah Makan Lobu Bara

BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Perkembangan dunia usaha dewasa ini semakin berkembang sangat pesat yang diikuti juga dengan inovasi-inovasi yang membantu usaha tersebut dapat bersaing dengan usaha lainnya.Setiap usaha atau perusahaan yang ingin berkembang harus mampu menciptakan keunikan yang mampu menjadi daya tarik bagi konsumen dan menjadi ciri khas dari usaha itu sendiri.Dunia usaha di zaman modern ini bermunculan dengan sangat pesat dengan bentuk usaha yang berbeda- beda.Usaha kuliner merupakan usaha yang paling banyak jenisnya dan bentuknya, dan terus berkembang mengikuti perkembangan kehidupan manusia dan perkembangan selera dari masyarakat.Gaya hidup masyarakat dewasa ini berlangsung sangat cepat, hal ini menjadikan peningkatan mobilitas fisik yang dilakukan diluar rumah termasuk kebiasaan mengikuti makanan-makanan yang sedang nge - trend. Seiring dengan berkembangnya zaman. Pada dasarnya sebuah perusahaan atau organisasi bisnis mempunyai tujuan untuk dapat bertahan hidup, mendapatkan laba dan berkembang. Hal tersebut tentunya dapat dicapai dengan menggunakan strategi yang mampu bersaing dengan perusahaan lain. Persaingan merupakan suatu bentuk usaha yang dilaksanakan supaya mendapatkan kemenangan atau mendapatkan posisi yang lebih baik tanpa harus terjadi benturan fisik atau konflik. Para pelaku bisnis harus memikirkan strategi yang tepat dan efektif agar bisnis mereka tetap eksis dipasaran bahkan berkembang lebih baik lagi.Dalam menarik konsumen untuk melakukan pembelian, perusahaan harus mampu menerapkan konsep manajemen yang tepat dan baik. Konsep manajemen yang baik bertujuan memperkuat usaha untuk dapat bersaing dengan usaha lain sejenis dan mengikuti keinginan konsumen. Di samping melakukan peningkatan kinerja atau sumber daya manusianya, perusahaan juga dituntut untuk peningkatan kualitas produk dan jasa yang dihasilkan agar mampu bersaing dalam persaingan global.Dalam meningkatkan kualitas produk dan jasa, perusahaan harus melakukan peningkatan dari segi kualitas, inovasi, kreatifitas, dan produktifitas secara konsisten agar dapat menghasilkan produk akhir yang bernilai positif lebih tinggi serta jasa yang pelayanannya lebih baik sehingga dapat memenuhi kepuasan para pelanggan.Peningkatan kualitas dalam aspek produk dan jasa serta aspek manajemen dapat membawa organisasi mampu bertahan di lingkungan bisnis global Tjiptono dan Diana, 2001:64. Salah satu usaha yang harus dilakukan oleh manajemen dalammeningkatkan efektivitas adalah menentukan arah dan tujuan dari perbaikanproduktivitas dan kualitas, dimana hal tersebut dilaksanakan selaras denganarah jangka panjang perusahaan. Arah perbaikan tersebut diformulasikan olehmanajemen ke dalam suatu kebijakan untuk perbaikan proses. Dalam hal ini, dibutuhkan suatu sistem pengendalian mutu yang sesuai dengan permasalahantersebut yaitu Total Quality Management TQM. “TQM merupakan suatupendekatan dalam menjalankan usaha untuk memaksimumkan daya saingorganisasi melalui perbaikan terus-menerus atas produk, jasa, manusia, proses,dan lingkungannya” Fandy Tjiptono, 2003 : 4. Total Quality Management TQM merupakan suatu konsep manajemen modern yang berusaha untuk merespon secara tepat setiap perubahan yang ada, baik yang didorong oleh kekuatan eksternal maupun internal.Penerapan Total Quality Management TQM dalam suatu usaha dapat memberikan beberapa manfaat utama dan berpengaruh positif terhadap kemajuan usaha dan daya saing usaha. Prinsip Total Quality Management dalam pencapaian tujuannya adalah melakukan perbaikan kualitas secara terus-menerus sehingga suatu usaha dapat terus maju dan berkembang melalui dua jalur.Jalur pertama yaitu jalur pasar, yakni suatu usaha dapat memperbaiki posisi persaingannya sehingga pangsa pasarnya semakin besar dan harga jualnya dapat lebih tinggi. Kedua hal ini mengarah pada meningkatnya penghasilan sehingga usaha akan semakin besar.Dengan demikian jelaslah bahwa implementasi Total Quality Managementyang efektif akan memiliki pengaruh terhadap kualitas kinerja karyawan yangpada gilirannya dapat meningkatkan produktivitas, daya saing dan laba suatuusaha yang berujung pada kemajuan usaha. Rumah Makan Lobu Bara di Jalan Purbasinomba No. 29 Padang Lawas Utara adalah jenis usaha yang berkaitan dengan jenis usaha bisnis kuliner.Rumah Makan Lobu Bara ini berdiri pada tahun 2008.Rumah Makan Lobu Bara ini buka dari hari senin sampai minggu, dimulai dari jam 10.00 sampai jam 20.00 pada hari senin-jumat dan jam 10.00 sampai jam 21.00 pada hari sabtu dan minggu. Berdasarkan hasil pra penelitian yang dilakukan oleh peneliti pada Rumah Makan Lobu Bara menunjukan data pengunjung setiap harinya rata-rata 60 orang. Sejak tahun 2008 hingga saat ini Rumah Makan Lobu Bara tetap menjadi pilihan utama bagi masyarakat Padang Lawas Utara ataupun masyarakat pendatang yang berkunjung kePadang Lawas Utara. Rumah makan ini terkenal dengan Holat, holat adalah olahan dari ikan mas yang dibakar lalu dilumuri dengan kuah yang berasal dari resep rahasia untuk Rumah Makan Lobu Bara. Rumah Makan Lobu Bara merupakan rumah makan yang sangat memperhatikan pelayanan dan sistem manajemen yang baik yangmenjadi daya tarik bagi konsumen.Dalam mengembangkan usaha Rumah Makan Lobura menerapkan sistem manajemen yang terpadu dan professional.Berdasarkan uraian diatas, peneliti melihat tentang pandangan konsumen dalam penerapanTotal Quality Management terhadap kemajuan usaha.Maka dari itu peneliti tertarik untuk melakukan penelitian dengan judul: “Pandangan Konsumen dalam PenerapanTotal Quality Management Terhadap Kemajuan Usaha RM. Lobu Bara”. Perumusan Masalah Berdasarkan latarbelakang di atas, maka dirumuskan masalah pada penelitian ini adalah: Bagaimana Pandangan Konsumen dalam PenerapanTotal Quality Management Terhadap Kemajuan Usaha RM. Lobu Bara? Tujuan Penelitian Berdasarkan latarbelakang dan hasil perumusan masalah diatas, maka penelitian ini bertujuan untuk : Mengetahui bagaimana Pandangan Konsumendalam Penerapan Total Quality Management Terhadap Kemajuan Usaha RM. Lobu Bara. Manfaat Penelitian Hasil dari penelitian ini diharapkan dapat memberi manfaat sebagai berikut: Bagi peneliti, yaitu untuk meningkatkan kemampuan berfikir dan mengembangkan wawasan dan untuk memperdalam pengetahuan tentang manajemen khususnyaTotal Quality Managementdan sebagai bahan perbandingan antara teori yang didapatkan diperkuliahan dengan praktek nyata dalam perusahaan. Bagi perusahaan, yaitu untuk sebagai bahan masukan yang berguna bagi perusahaan dalam bidang manajemen khususnya Total Quality Managementdan pemahaman tentang kemajuan suatu usaha . Bagi Program Studi Ilmu Administrasi Bisnis USU, yaitu untuk rujukan, sebagai bahan referensi untuk mahasiswai di jurusan Administrasi Bisnis USU.

BAB II KERANGKA TEORI