Pembelajaran IPS di SD Materi IPS di SD

keterampilan berfikir intelektual dan keterampilan akademis, serta tanggap dan peka terhadap kepedulian sesama manusia dan lingkungannya. Merujuk dari tujuan pendidikan IPS menurut Zulkifli.,dkk2007, hlm 13 ‗Tujuan IPS adalah mengembangkan siswa untuk menjadi warga negara yang memiliki pengetahuan, nilai,sikap dan keterampilan yang memadai untuk berperan serta dalam kehiupan demokrasi dimana konten mata pelajarannya digali da diseleksi berdasar sejarah dan ilmu sosial, serta dalam baanyak hal termasuk humaniora dan sains‘. Jika kita analisis secara mendalam terlihat jelas dari tujuan di atas bahwa pendidikan IPS bertujuan untuk mengembangkan kemampuan berkomunikasi, berpartisipasi, dan memiliki sikap tanggung jawab daam kegiatan-kegiatan kemasyarakatan. Berkaitan dengan hal tersebut pengembangan sikap positif siswa terhadap nilai, norma dan moral yang berlaku dalam masyarakat akan terlihat.

c. Pembelajaran IPS di SD

Dalam pembelajaran IPS di SD, siswa di sekolah dasar diberi kesempatan untuk mencari informasi atau pengetahuan tentang segala sesuatu mengenai tanah airnya dan dunia. Guru dapat membantu siswa untuk membangun informasi melalui materi IPS. Untuk itu pembelajaran IPS mempunyai fungsi yaitu memberikan informasi kepada siswa tentang segala sesuatu yang menyangkut kehidupan manusia dan lingkungannya. Menurut Sumaatmadja dalam Zulfikli.,dkk.2007, hlm 49 mengenai ‗Pembelajaran IPS di SD hendaknya menciptakan dialog yang menyenangkan antara guru dan siswa, guru dapat menciptakan kondisi yang kondusif mengajak siswa untuk belajar melalui eksplorasi dan penyelidikan diluar kelas, secara alamiah pada tahap usia ini, rasa ingin tahu yang kuat dan tertarik akan dunia sekitar yang mengelilingi diri mera sendiri artinya proses kegiatan pembelajran IPS harus terbina daam suasana sosial kemasyarakatan yang kondusif sehingga para siswa tetap merasakan ada dalam lingkungan yang wajar.‘ Dengan demikian pendidikan pembelajaran IPS di SD menggambarkan penekanan sasaran akhir yang harus dicapai siswa setelah mengikuti proses pembelajaran.

d. Materi IPS di SD

Materi IPS SD secara umum menggambarkan penekanan sarana akhir yang hendak dicapai oleh siswa setelah mengikuti proses dan menyelesaikan pendidikan dalam program sekolah dasar, tujuan ini disusunberdasarkan hakekat bahan kaji IPS SD. Materi yang diajarkan di SD yaitu merupakan materi-materi yang menampilkan permasalahan sehari-hari yang terjadi dimasyarakat. Sedangkan menurut Zulkifli.,dkk 2007, hlm. 23 ―Materi pendidikan IPS di SD dikembangkan dan digali dari kehidupan praktis sehari-hari dimasyarakat. Masyarakat merupakan sumber serta objek kajian materi pendidikan IPS, yait berpijak pada kenyataan kehidupan yang nyata, dengan mengangkat isu-isu yang sangat berarti dari mulai kehiduan yag terdekat dengan siswa sampai pada kehiid upan yang luas dengan dirinya‖ Dengan demikian materi IPS di SD bersifat sikap,nilai dan moral memberikan kesepatan kepada guru untuk berkerja secara professional. Guru dituntut mampu menganalisis kurikulum dan mengembangkan materi IPS di SD serta memperaktekan pengajarannya berkaitan dengan penanaman tingkah laku, pengetahuan, pandangan yang harus dimiliki siswa.

2. Teori Belajar yang mendukung terhadap pengembangan Metode