Kemampuan Berpikir Kreatif Peserta didik Berdasarkan Jenis Kelamin

47 peserta didik mengalami kesulitan dalam mengerjakan soal tes kemampuan berpikir kreatif. Nami 2014 menyatakan bahwa kemampuan berpikir kreatif itu sesuai dengan hasil belajar. Dikhawatirkan faktor-faktor yang menyebabkan siswa kesulitan dalam mengerjakan tes kreativitas ini mempengaruhi hasil belajar pesrta didik.

4.2.1.2 Kemampuan Berpikir Kreatif Peserta didik Berdasarkan Jenis Kelamin

Para ahli mengatakan bahwa manusia diciptakan oleh Tuhan dengan dua jenis kelamin yaitu laki-laki dan perempuan. Kedua jenis ini memiliki perbedaan yang mencolok baik segi fisik maupun segi mental. Ada tiga hal yang membedakan laki-laki dan perempuan: 1 struktur fisik; 2 organ reproduksi; 3 cara berpikir. Beberapa peneliti menemukan bahwa bahwa hormon tertentu mempengaruhi perkembangan komponen otak, yang akan memperngaruhi perilaku laki-laki dan perempuan. Sehingga terdapat kelebihan dan kekurangan masing-masing. Pada penelitian ini, peserta didik yang memiliki jenis kelamin laki-laki memiliki keunggulan dalam menjawab soal daripada peserta didik berjenis kelamin perempuan. Meskipun peserta didik laki-laki yang mengerjakan soal tes kemampuan berpikir kreatif lebih sedikit daripada peserta didik berjenis kelamin perempuan, tetapi Gambar 4.2 menunjukkan bahwa peserta didik laki-laki memiliki kemampuan berpikir yang lebih kreatif daripada peserta didik perempuan. 48 Faktor yang menyebabkan peserta didik laki-laki lebih kreatif daripada peserta didik perempuan menurut beberapa ahli adalah: 1 laki-laki lebih unggul dalam penalaran logis, perempuan lebih unggul dalam ketelitian, kecermatan, dan keseksamaan berpikir; 2 laki-laki memiliki kemampuan matematika dan mekanika lebih baik daripada perempuan. Faktor inilah yang menyebabkan peserta didik laki-laki lebih unggul dalam mengerjakan soal tes kemampuan berpikir kreatif daripada perempuan, karena saol tes pada penelitian ini lebih mengarah pada soal matematis, sehingga peserta didik laki-laki lebih baik dalam menjawab soal. Tetapi, tidak dipungkiri bahwa peserta didik berjenis kelamin perempuan juga dapat memiliki kemampuan berpikir kreatif yang juga baik dengan cara berlatih, menganalisis dan mengevaluasi idenya sendiri seperti yang disebutkan oleh Sudarma 2013 bahwa orang kreatif ialah orang yang mempunyai kemampuan menganalisis dan mengevaluasi idenya sendiri.

4.2.1.3 Kemampuan Berpikir Kreatif Menurut Nama Sekolah