Pengambilan Sampel Determinasi Sampel Pembuatan Serbuk Simplisia Pembuatan Ekstrak Air Kulit Buah Manggis Pembuatan Ekstrak Air Kelopak Bunga Rosella Freeze Drying

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

3.3 Prosedur Penelitian

3.3.1 Pengambilan Sampel

Buah manggis diperoleh dari Kecamatan Wanayasa, Kabupaten Purwakarta, Provinsi Jawa Barat. Rosella yang masih segar diperoleh dari Kabupaten Tanjung Jabung Timur, Provinsi Jambi.

3.3.2 Determinasi Sampel

Sampel dideterminasi di Herbarium Bogoriense LIPI Cibinong – Bogor.

3.3.3 Pembuatan Serbuk Simplisia

1. Kulit Buah Manggis Kulit bagian dalam dari buah manggis dikerok kemudian dikering- anginkan di dalam ruangan hingga menjadi kering tanpa terkena sinar matahari secara langsung. Setelah itu dihancurkan menjadi serbuk menggunakan blender. 2. Kelopak Bunga Rosella Kelopak bunga rosella yang masih segar dikeluarkan bijinya kemudian dikering-anginkan di dalam ruangan tanpa terkena sinar matahari secara langsung hingga kering. Setelah kering kemudian diserbuk menggunakan blender.

3.3.4 Pembuatan Ekstrak Air Kulit Buah Manggis

Sejumlah 250 g serbuk kering kulit Garcinia mangostana L. dimaserasi kinetik dengan aquadest pada suhu 40ºC, hasilnya disaring dan dipekatkan dengan rotary evaporator pada suhu 40ºC, hingga didapatkan ekstrak kental kemudian dilakukan pengeringan menggunakan waterbath pada suhu 40°C.

3.3.5 Pembuatan Ekstrak Air Kelopak Bunga Rosella

Sejumlah 500 g serbuk kering Hibiscus sabdariffa L. dimaserasi kinetik dengan aquadest pada suhu 40ºC, hasilnya disaring. Filtrat dipekatkan dengan rotary evaporator pada suhu 40ºC hingga mendapat ekstrak kental, kemudian dilakukan freeze drying. UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

3.3.6 Freeze Drying

Prosedur pemakaian alat freeze drier adalah sebagai berikut. Sampel dimasukkan ke dalam labu freeze drier dan sampel dibekukan di dalam freezer sebelum dipasang ke alat freeze drier. Pompa Induction Motor dipastikan terhubung dengan alat freeze drier. Pompa Induction Motor dihubungkan dengan sumber tenaga. Pada alat freeze drier, tombol ON ditekan ke atas. Tombol RUN STOP ditekan agak lama sampai tombolnya nyala. Tombol VAC PUMP ditekan agak lama sampai tombolnya nyala. Alat dibiarkan menyala hingga pada layar Trap Temp menunjukkan angka -50°C. Labu freeze drier yang telah berisi sampel beku dipasang ke dalam mulut penyangga. Knob Vac dan Vent diputar 180° hingga Vent berada di bawah dan Vac berada di atas. Alat dibiarkan bekerja hingga sampel beku yang ada di dalam labu freeze drier kering dan tidak ada lagi sisa es yang berada di luar labu freeze drier.

3.3.7 Uji Penapisan Fitokimia Tiwari, 2011

Dokumen yang terkait

Pengaruh Penambahan Ekstrak Kulit Manggis (Garcinia X Mangostana L.) Terhadap Nilai Spf Krim Tabir Surya Kombinasi Avobenson Dan Oktil Metoksisinamat

4 100 106

Daya Hambat Ekstrak Etanol Kulit Buah Manggis (Garcinia mangostana L.) Terhadap Bakteri Enterococcus faecalis Sebagai Alternatif Bahan Medikamen Saluran Akar (In Vitro)

3 289 97

Daya Antibakteri Ekstrak Kulit Buah Manggis (Garcinia Mangostana Linn.) pada bakteri Streptococcus mutans sebagai Bahan Alternatif Medikamen Saluran Akar dengan Metode Dilusi In Vitro

6 111 48

Pengaruh Ekstrak Kulit Manggis (Garcinia mangostana L.) terhadap Gambaran Histopatologis Lambung Tikus (Rattus norvegicus L.) Jantan yang Dipapari Kebisingan

2 103 56

Daya Antibakteri Ekstrak Etanol Kulit Buah Manggis (Garcinia Mangostana L) Terhadap Porphyromonas Gingivalis Sebagai Bahan Alternatif Medikamen Saluran Akar (In Vitro)

3 81 67

Pengaruh Ekstrak Kulit Manggis (Garcinia mangostana L.) terhadap Hitung Leukosit dan diferensiasi Leukosit Tikus (Rattus noevegicus L.) Jantan Setelah Dipapari Kebisingan

0 58 58

Efek Ekstrak Kulit Manggis(Garcinia mangostana L.) Sebagai Anti-Aging Dalam Sediaan Krim

5 65 162

Daya Antibakteri Ekstrak Kulit Buah Manggis (Garcinia mangostana L) terhadap Fusobacterium nucleatum sebagai Bahan Alternatif Medikamen Saluran Akar secara in Vitro

8 89 59

Efek Antibakteri Ekstrak Etanol Kulit Buah Manggis (Garcinia mangostana L) terhadap Enterococcus faecalis sebagai Bahan Medikamen Saluran Akar (Secara In Vitro)

2 96 63

Pengaruh Pemberian Ekstrak Etanol Kulit Buah Manggis (Garcinia Mangostana.L) Terhadap Perubahan Makroskopis, Mikroskopis dan Tampilan Immunohistokimia Antioksidan Copper Zinc Superoxide Dismutase (Cu Zn SOD) Pada Ginjal Mencit Jantan (Mus Musculus.L) Stra

3 48 107