Inflamasi Daun Mimba Azadirachta indica

antiinflamasi dan antialergi yang terbukti efektif mempercepat penyembuhan ulser dan mengurangi rasa sakit, eritema dan ukuran ulser. 2 Selain menggunakan obat berbahan kimia, SAR juga bisa diobati dengan menggunakan obat tradisional seperti madu dan ekstrak aloe vera.Efek antiinflamasi yang dimiliki oleh ekstrak aloe vera dipercaya memilki peran dalam mempercepat proses penyembuhan SAR karena banyak mengandung zat-zat yang dibutuhkan sepertienzim bradikykinase dan enzim karboksipeptidase yang dibutuhkansebagai efek antiinflamasi, dan juga mengandung vitamin B1, B2, B6, C, mineral, asam amino, asam folat, dan zat-zat lainnya yang penting dalam proses penyembuhan lesi SAR. 18,22 Bukti ilmiah menyatakan bahwa madu mempunyai sifat antimikroba. Selain itu, madu merupakan akselerator yang baik dalam penyembuhan luka. Madu memiliki aktivitas antiinflamasi dan antioksidan sehingga dapat digunakan sebagai bahan alami dalam proses penyembuhan. 18,23

2.2 Inflamasi

Radang atau inflamasi adalah satu dari respon utama sistem kekebalan terhadap infeksi dan iritasi. Inflamasi distimulasi oleh faktor kimia histamin, bradikinin, serotonin, leukotrien, dan prostaglandin yang dilepaskan oleh sel yang berperan sebagai mediator radang di dalam sistem kekebalan untuk melindungi jaringan sekitar dari penyebaran infeksi. Respon ini adalah pertahanan tubuh yang pertama dalam menghadapi bahaya. 24,25 Tanda-tanda peradangan yang muncul: 24,26 1. Rubor kemerahan terjadi karena banyak darah mengalir ke dalammikrosomal lokal pada tempat peradangan 2. Kalor panas dikarenakan lebih banyak darah yang disalurkan padatempat peradangan daripada yang disalurkan ke daerah normal 3. Dolor nyeri dikarenakan pembengkakan jaringan mengakibatkanpeningkatan tekanan lokal dan juga karena ada pengeluaran Universitas Sumatera Utara zathistamin dan zat kimia bioaktif lainnya serta oleh perubahan pH lokalatau konsentrasi lokal ion-ion tertentu yang merangsang ujung-ujungsaraf 4. Tumor pembengkakan pengeluaran cairan-cairan ke jaringaninterstitial 5. Functio laesa perubahan fungsi adalah terganggunya fungsi organ tubuh SAR tergolong ke dalam respon inflamasi akut. Radang akut adalah respon yang cepat dan segera terhadap cedera yang didesain untuk mengirimkan leukosit ke daerah cedera. Leukosit membersihkan berbagai mikroba yang menginvasi dan memulai proses penyembuhan jaringan nekrotik. Terdapat 2 komponen utama dalam proses radang akut, yaitu perubahan penampang dan struktural dari pembuluh darah serta emigrasi dari leukosit. Perubahan penampang pembuluh darah akan mengakibatkan meningkatnya aliran darah dan terjadinya perubahan struktural pada pembuluh darah mikro akan memungkinkan protein plasma dan leukosit meninggalkan sirkulasi darah. Leukosit yang berasal dari mikrosirkulasi akan melakukan emigrasi dan selanjutnya berakumulasi di lokasi cedera. 26

2.3 Daun Mimba Azadirachta indica

2.3.1Pengertian Daun mimba atau disebut juga Azadirachta indica telah digunakan dalam pengobatan Ayurvedic selama lebih dari 4000 tahun karena mempunyai sifat terapeutik medicinal properties. Sebagian besar bagian tanaman daun mimba seperti buah, biji, daun, kulit batang, dan akar mengandung senyawa yang terbukti bersifat antiseptik, antivirus, antiinflamasi, antiulser dan antijamur. Daun mimba yang biasa disebut Indian lilac atau Margosa merupakan bagian dari famili Meliaceae. 27 Azadirachta indica merupakan tanaman yang banyak tumbuh di India, Pakistan, Sri Lanka, Thailand, Indonesia, Malaysia, Singapore, Filipina, Australia, Saudi Arabia, Tropis Africa, dan Amerika. 28 Tanaman ini ditemui hampir di seluruh wilayah India. Sebanyak 25 juta pohon diperkirakan tumbuh di India, dimana 5,5 ditemukan di Karnataka, 55,7 di Uttar Pradesh, Tamilnadu menempati 17,8 dan 21 ditemukan di negara-negara lain di India. Di Indonesia, pohon mimba ini banyak Universitas Sumatera Utara tumbuh di daerah Bali, Lombok, daerah pantai utara Jawa Timur, dan Subang. Di Bali tanaman ini dikenal dengan nama Intaran, populasinya mencapai 2 juta pohon. Sedangkan di daerah Lombok populasinya sekitar 250 – 300 ribu pohon. 29

2.3 .2Morfologi