Alat Peraga Pembelajaran Pengembangan Alat Distilasi

15 pembelajaran berbasis proyek selain memotivasi siswa untuk belajar materi yang ada dalam kehidupan sehari-hari juga dapat meningkatkan kreativitas siswa melaui kegiatan pembelajaran yang siswa ditekankan untuk menghasilkan produk . Selain itu, pembelajaran berbasis proyek Project Based Learning dapat meningkatkan pengetahuan dan keterampilan psikomotorik pada siswa. Hal ini didukung oleh pendapat Tiantong dan Sumalee 2013 yang mengatakan bahwa penerapan model pembelajaran berbasis proyek efektif dalam meningkatkan pengetahuan dan psikomotorik siswa. Pembelajaran ini biasa dilakukan secara berkolaborasi sehingga melatih keterampilan siswa didalam berkomunikasi dengan siswa lain. Selain melatih keterampilan, pembelajaran ini juga melatih siswa untuk berpikir kritis dan aktif dalam pembelajaran. Pendapat tersebut sama dengan pendapat Thomas 2000 dan Bell 2010 yang mengatakan bahwa pembelajaran berbasis proyek akan sukses diterapkan untuk meningkatkan psikomotorik siswa yang bekerja secara berkolaborasi.

2.1.3 Alat Peraga Pembelajaran

Alat peraga pembelajaran adalah sarana komunikasi dan interaksi antara guru dengan siswa dalam proses pembelajaran Arsyad, 2009. Sedangkan menurut Widiyatmoko dan Pamelasari 2012 mengatakan bahwa alat peraga pembelajaran adalah sesuatu yang dapat digunakan untuk menyampaikan pesan sehingga dapat merangsang pikiran, perasaan, minat serta perhatian siswa sehingga proses belajar mengajar dapat terjadi. 16 Oleh karena itu, dalam penelitian ini siswa dituntun dalam membuat alat peraga distilasi dengan menggunakan bahan limbah padat melalui pembelajaran berbasis proyek. Menelaah dari pendapat Arsyad dan Widiyatmoko, alat peraga pembelajaran merupakan suatu alat konkrit yang dapat digunakan untuk menyampaikan informasi agar lebih mudah dipahami siswa. Pernyataan ini diperjelas dengan pendapat Usman 2005 yang menyatakan bahwa alat peraga pengajaran adalah alat yang digunakan guru untuk membantu mempelajari materi pelajaran yang disampaikan kepada siswa. Hal ini didukung dengan pendapat Sugiarto 2010:7 yang mengatakan bahwa alat peraga adalah benda-benda konkrit untuk membantu siswa dalam memahami penerapan suatu materi pembelajaran. Berdasarkan pada pendapat Usman 2005 dan Sugiarto 2010:7 dapat diketahui bahwa alat peraga berguna untuk mempermudah guru dalam menyampaikan pelajaran kepada siswa. Tujuan dari penggunaan alat peraga selain mempermudah menyampaikan pelajaran juga agar proses belajar mengajar siswa lebih efektif dan efisien. Berdasarkan beberapa pendapat tersebut, dapat disimpulkan bahwa alat peraga merupakan alat atau benda konkret yang digunakan untuk menyampaikan pelajaran agar mudah dipahami oleh siswa. 17

2.1.4 Pengembangan Alat Distilasi

Ada beberapa macam distilasi, diantaranya : distilasi sederhana simple destillation, distilasi fraksionasi fraksional destillation, distilasi penurunan tekanan destillation under reduced pressure, dan distilasi uap steam distillation. Pada penelitian ini akan dibahas mengenai rangkaian alat distilasi sederhana baik alat distilasi laboratorium maupun kit alat distilasi yang akan digunakan. Pada distilasi sederhana, hal pertama yang dilakukan adalah merangkai alat seperti pada Gambar 2.1. Gambar tersebut merupakan gambar alat distilasi sesungguhnya yang ada di laboratorium. Alat ini terdiri atas labu distilasi alas bulat, still head, dan kondensor dengan satu adapter yang menghubungkan ujung kondensor dengan labu penampung destilat. Memastikan bahwa alat sudah terpasang baik statif dengan klem. Ukuran alat gelas yang digunakan ditentukan oleh ukuran volume cairan yang akan didistilasi. Rangkaian alat distilasi dapat dilihat pada Gambar 2.1. 18 „ Gambar 2.1 Standar Alat Distilasi di Laboratorium Sementara pada penelitian ini alat peraga distilasi atau kit alat distilasi laboratorium yang dikembangkan menggunakan bahan-bahan dari limbah padat. Pembuatan kit laboratorium ini disesuaikan dengan komponen-komponen yang ada pada standar alat distilasi di laboratorium. Rangkaian alat distilasi berbahan limbah yang akan dikembangkan dapat dilihat pada Gambar 2.2 19 Gambar 2.2 Alat Peraga Distilasi Berbahan Limbah Alat peraga ini tersusun atas komponen meliputi: 1 corong, untuk tempat masuknya air yang disusun lebih rendah dibandingkan dengan selang untuk mengeluarkan air, 2 selang, digunakan sebagai pengganti kolom distilasi. Pemilihan selang ini disesuaikan dengan ketahanan benda tersebut terhadap panas ketika distilasi dilakukan, 3 kondensor, kondensor pada alat peraga ini terbuat dari botol plastik tak terpakai yang digunakan sebagai pendingin pada saat distilasi dilakukan, 4 botol distilat dan botol penampung hasil distilasi, botol ini sebagai pengganti labu distilat dan labu penampung, 5 pembakar spiritus, kaki tiga, dan kasa yang digunakan sebagai pengganti pemanas. 20 Selain komponen-komponen alat peraga tersebut, alat distilasi ini juga dikembangkan dengan mengemas alat dalam koper. Koper yang digunakan dari bahan kayu. Koper alat peraga distilasi dapat dilihat pada Gambar 2.3 Gambar 2.3 Koper Alat Peraga Distilasi Berbahan Limbah Alat peraga atau kit laboratorium distilasi ini dilengkapi dengan petunjuk penggunaan dan perawatan alat. Pemberian petunjuk ini bertujuan untuk memberikan informasi mengenai cara menggunakan alat dan cara perawatan alat sehingga alat dapat digunakan dan tidak cepat rusak. Petunjuk penggunaan dan perawatan alat ini dapat dilihat pada Gambar 2.4 21 Gambar 2.4 Halaman Muka Petunjuk Penggunaan dan Perawatan Alat Peraga Distilasi Distilasi sederhana hanya dapat digunakan untuk memisahkan komponen yang perbedaan titik didihnya paling sedikit 60-70 o C Firdaus, 2011:61. Sehingga dalam petunjuk ini juga diinformasikan mengenai kemungkinan bahaya yang dapat terjadi ketika proses distilasi dilakukan. Peringatan ini dilakukan untuk mencegah terjadinya kebakaran pada saat mendistilasi. 22

2.1.5 Hubungan Antara Project Based Learning dengan Kemampuan

Dokumen yang terkait

IMPLEMENTASI METODE PROJECT BASED LEARNING UNTUK

0 8 8

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS PROYEK (PROJECT BASED LEARNING) SEBAGAI UPAYA MENINGKATKAN KOMPETENSI MEMAHAMI SISTEM PENGISIAN

0 18 127

PENERAPAN MODEL PROJECT BASED LEARNING PADA MATERI HIDROKARBON DAN MINYAK BUMI UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR DAN AKTIVITAS SISWA SMA N 14 SEMARANG

17 150 284

Pemisahan Sitronelal dari Fraksi Kaya Sitronelol dan Geraniol Minyak Sereh Wangi menggunakan Distilasi Molekuler

17 89 70

Pemisahan Fraksi Kaya Sitronelal, Sitronelol, dan Geraniol Minyak Sereh Wangi Menggunakan Distilasi Fraksinasi Vakum

5 18 71

IMPLEMENTASI STRATEGI QUANTUM LEARNING DENGAN MENGOPTIMALKAN ALAT PERAGA DALAM PEMBELAJARAN Implementasi Strategi Quantum Learning Dengan Mengoptimalkan Alat Peraga Dalam Pembelajaran Matematika Untuk Meningkatkan Kemandirian Siswa Pada Pokok Bahasan Seg

0 0 16

IMPLEMENTASI STRATEGI QUANTUM LEARNING DENGAN MENGOPTIMALKAN ALAT PERAGA DALAM PEMBELAJARAN Implementasi Strategi Quantum Learning Dengan Mengoptimalkan Alat Peraga Dalam Pembelajaran Matematika Untuk Meningkatkan Kemandirian Siswa Pada Pokok Bahasan Seg

0 0 15

IMPLEMENTASI MODEL PROJECT BASED LEARNING UNTUK MENINGKATKAN KEPERCAYAAN DIRI SISWA DALAM AKTIVITAS SENAM AEROBIK.

0 0 38

PENGEMBANGAN MULTIMEDIA INTERAKTIF MODEL PROJECT BASED LEARNING UNUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN SISWA SMK.

0 5 34

PENGEMBANGAN MODUL PEMBELAJARAN CARA PENANGANAN LIMBAH BERBASIS PROJECT BASED LEARNING UNTUK MENINGKATKAN VOCATIONAL SKILL SISWA SMK - UNS Institutional Repository

0 0 14