Berkurangnya Kompetensi Dalam Mencari Pekerjaan

71 Bagan 1 : Hubungan antara Lamanya Seorang Mahasiswa dengan Biaya Hidupnya

4.2.2. Berkurangnya Kompetensi Dalam Mencari Pekerjaan

Dengan kondisi persaingan kerja yang semakin besar, pemberi kerja akan berperan aktif dalam menyeleksi tenaga kerja yang akan dipekerjakannya baik dari segi pendidikan, usia, keahlian, pengalaman kerja, besarnya pendapatan dan jenis kelamin tenaga kerja. Penyeleksian terhadap pemberi kerja diperlukan sesuai dengan posisi kerja yang sedang dibutuhkan oleh pemberi kerja. Gambar 8 : contoh lowongan pekerjaan Sumber : google images lama tamat biaya hidup sehari-hari pemborosan Universitas Sumatera Utara 72 Dari gambar dapat dijelaskan bahwa salah satu syarat yang dibutuhkan yaitu pengalaman kerja yang telah ada. Di mana para tenaga kerja yang sudah ada pengalaman kerja di bidangnya lebih diutamakan oleh para pemberi kerja dari pada mereka yang belum memiliki pengalaman. Dengan lamanya waktu mahasiswa untuk menyelesaikan studinya, kesempatan untuk mencari pekerjaan terhambat oleh keadaan di mana mereka masih saja berkutat dengan urusan studinya. Hal ini tidak dialami oleh mahasiswa yang menyelesaikan studinya dalam waktu yang cepat. Seperti yang dikatakan oleh Beni 24 tahun : “aturannya awak udah nyari-nyari loker sekarang. Ini malah masih nyari tugas atau refrensi untuk skripsi. Kalo tadi udah ada pengalaman,enak. Ini wisuda pun belom”. Berdasarkan informasi di atas, waktu yang seharusnya bisa digunakan untuk mencari pekerjaan malah harus tertunda karena studi mahasiswa tersebut. Penundaan ini merupakan suatu kerugian yang sangat besar yang dialami oleh mahasiswa yang lama dalam menyelesaikan studinya. Hal ini seperti dikatakan, Indah 24 tahun : “kalo tadi udah kerja kan enak, udah bisa kasih duit awak sama mamak bapak. Biar bisa bantu-bantu mereka. Ini ya untuk sementara masih la minta-minta ama mereka. Segan juga mintak ke bos, tapi mau gak mau la. Kalo gak dari duit ku tuk nyelesaikan skripsi ini”. Lamanya seorang mahasiswa dalam menyelesaikan studinya bisa saja menjadi pertimbangan bagi para pemberi kerja. Anggapan yang terlanjur Universitas Sumatera Utara 73 berkembang mengenai mahasiswa yang lama tamat yang dianggap sebagai orang yang malas menjadi nilai minus bagi mahasiswa tersebut nantinya disaat dia akan mencari pekerjaan.

4.2.3. Usia semakin bertambah namun kuliah belum selesai juga