Kerangka Konseptual Jenis Penelitian Subyek dan Obyek Penelitian Waktu dan Lokasi Penelitian Variabel Penelitian

40

D. Kerangka Konseptual

Untuk memudahkan memahami proposal ini, Penulis mengemukakan kerangka konseptual sebagai berikut: Analisis Identifikasi Strategi Pemasaran dari tahun 2008- Macam-macam strategi Pemasaran Efektivitas Strategi Pemasaran tahun 2008-2011 Evaluasi kualitatif Matriks Evaluasi Faktor Internal IFE Formulasi Strategi Pemasaran tahun 2012 Matriks Evaluasi Faktor Eksternal EFE Matriks Kekuatan- Kelemahan-Peluang- Ancaman SWOT Matriks Perencanaan Strategi QSPM 41 BAB III METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian

Jenis penelitian ini tergolong dalam penelitian studi kasus yaitu dengan melakukan penelitian terhadap data-data perusahaan, data tersebut kemudian dianalisis, ditarik kesimpulan dan hasil analisis data hanya berlaku bagi perusahaan yang diteliti.

B. Subyek dan Obyek Penelitian

1. Subyek penelitian Subyek penelitian adalah orang yang menjadi sasaran dalam penelitian dan yang akan memberikan informasi kepada penulis. Subyek dalam penelitian ini adalah Pemimpin serta karyawan Erisa Batik. 2. Obyek penelitian Obyek penelitian adalah variabel yang bisa diukur dan yang akan diteliti oleh penulis. Obyek dalam penelitian ini adalah Faktor internal dan eksternal atau Strategi pemasaran dari Erisa Batik.

C. Waktu dan Lokasi Penelitian

Waktu penelitian yang akan dilakukan adalah Bulan Mei-Juni 2012. Lokasi penelitian adalah Erisa Batik Pijenan, Wijirejo, Pandak, Bantul, Yogyakarta. 42

D. Variabel Penelitian

Dalam Penelitian ini penulis menetapkan indikator dari masing-masing variabel yaitu: 1. Masalah Pertama a. Variabel: Strategi Pemasaran b. Arti : Strategi pemasaran merupakan strategi yang digunakan untuk melayani segmen pasar yang dijadikan target oleh perusahaan. c. Ukuran: Aspek-aspek strategi pemasaran. 2. Masalah Kedua a. Variabel: Efektivitas strategi b. Arti : Kesesuaian antara situasi lingkungan perusahaan dengan strategi pemasaran yang dilaksanakan untuk mencapai tujuan perusahaan. c. Ukuran: Indikator yang berisi pertanyaan-pertanyaan kualitatif . Indikator kualitatif antara lain: 1 Kesesuaian strategi dengan tujuan 2 Konsistensi strategi dengan perubahan pasar 3 Resiko memasuki pasar baru 4 Kemampuan memperkecil ancaman 5 Kemampuan menutupi kelemahan 6 Persepsi konsumen tentang inovasi yang dilakukan perusahaan 7 Kesesuaian produk dengan permintaan pasar 8 Permintaan bahan baku ke pemasok 9 Pengaruh pemanfaatan teknologi terhadap strategi 43 10 Saluran distribusi 11 Kemampuan dan kemauan karyawan 12 Sumber daya modal perusahaan 13 Pengaruh terhadap penjualan 14 Rekayasa produk 15 Tanggapan pesaing terhadap strategi 3. Masalah Ketiga a. Variabel: Kekuatan, kelemahan, peluang, ancaman b. Arti : Kekuatan merupakan kondisi internal yang dimiliki perusahaan, kelemahan merupakan kondisi perusahaan yang dapat menghambat pencapaian sasaran perusahaan, peluang merupakan faktor eksternal yang mendukung pencapaian tujuan perusahaan, ancaman merupakan faktor eksternal yang dapat menghambat pencapaian tujuan perusahaan. c. Ukuran : Profil EFE dan IFE

E. Definisi Operasional