Analisis Masalah 2 Analisis SWOT sebagai dasar perumusan strategi pemasaran studi kasus pada Erisa Batik Bantul, Yogyakarta

94 Pada saat pameran pun, perusahaan mampu menjual produk batik langsung ke konsumen. 5 Untuk mitra kerja di luar pulau Jawa, perusahaan baru bermitra dengan salah satu toko batik yang ada di Kalimantan Timur. Dengan bermitra dengan agen yang ada di luar pulau Jawa, tentu saja Erisa Batik akan menambah jumlah konsumen yang dimiliknya.

C. Analisis Masalah 2

Untuk mengukur keberhasilan strategi pemasaran yang telah dijalankan oleh perusahaan selama kurun waktu 2008-2011. Awalnya, penulis berniat untuk menggunakan data penjualan perusahaan yang ada dari tahun 2008-2011. Namun dari hasil wawancara yang penulis lakukan terhadap manajer perusahan, ternyata perusahaan tidak memiliki laporan keuangan per tahunnya. Pencatatan yang perusahaan hanya sebatas debet kredit setiap bulannya. Alhasil penulis menggunakan kuesioner untuk mengukur efektivitas strategi yang telah dijalankan perusahaan dari tahun 2008-2011. Berikut ini adalah hasil dari kuesioner evaluasi efektifitas strategi pemasaran yang telah dijalankan Erisa Batik dalam kurun waktu 2008-2011. 95 Tabel V.4 Hasil Evaluasi Efektivitas Strategi Pemasaran No Pertanyaan Manajer 1 Manajer 2 Manajer 3 Jumlah Rata- Rata 1 Apakah strategi pemasaran yang dijalankan perusahaan sesuai dengan tujuan perusahaan? 3 4 4 11 3,7 2 Apakah strategi pemasaran yang telah dijalankan konsisten dengan perubahan pasar? 4 5 5 14 4,7 3 Perusahaan berani mengambil resiko untuk memasuki pasar baru. 4 5 4 13 4,3 4 Apakah strategi yang telah dijalankan memperkecil ancaman perusahaan? 5 5 5 15 5 5 Apakah strategi pemasaran yang telah dijalankan perusahaan mampu menutupi kelemahan perusahaan? 4 3 5 12 4 6 Bagaimana persepsi konsumen terhadap inovasi produk yang telah dilakukan perusahaan? 5 4 4 13 4,3 7 Produk yang dihasilkan perusahan sesuai dengan kebutuhan konsumen saat ini. 5 5 5 15 5 8 Bagaimana pengaruh strategi pemasaran terhadap permintaan bahan baku ke pemasok? 3 3 4 10 3,3 9 Pemanfaatan teknologi membantu perusahaan dalam menjalankan strategi. 2 4 2 8 2,7 10 Saluran distribusi yang dimiliki perusahaan mampu menjangkau konsumen potensial? 3 3 5 11 3,7 11 Karyawan memiliki kemampuan dan kemauan dalam menyukseskan strategi perusahaan. 3 4 5 12 4 12 Apakah perusahaan telah mengalokasikan sumber daya modal yang cukup untuk menjalankan strategi pemasaran selaam 3 tahun belakang? 4 5 4 13 4,3 13 Bagaimana pengaruh strategi pemasaran yang telah dijalankan terhadap penjualan perusahaan selama 3 tahun terahkir? 4 5 4 12 4 14 Perusahaan melakukan rekayasa guna menghasilkan motif dan kualitas yang tinggi. 4 5 5 14 4,3 15 Bagaimana tanggapan pesaing terhadap strategi pemasaran yang telah dijalankan perusahaan? 4 3 4 11 3,7 jumlah 61 rata-rata 4,06 Sumber: Hasil olah data primer 96 Dari hasil kuesioner yang telah penulis bagikan, diperoleh hasil rata-rata 4,06. Artinya bahwa strategi pemasaran yang telah dijalankan perusahaaan dalam kurun waktu 2008-2011 efektif.

D. Analisis Masalah 3