Implementasi Program Pengembangan Masyarakat (Community Develepment) Melalui Pola Kemitraan Pada Sektor Privat (Studi Pada Unit Usaha Bekri, PTPN VII (Persero)

(1)

(COMMUNITY DEVELOPMENT ) MELALUI POLA KEMITRAAN PADA SEKTOR PRIVAT

( Studi pada) Unit Usaha Bekri, PTPN VII (Persero) (Skripsi)

Oleh:

MUHAMMAD GUNTUR POERBOYO 0516011048

JURUSAN SOSIOLOGI

FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK UNIVERSITAS LAMPUNG


(2)

ABSTRAK

Implementasi Program Pengembangan Masyarakat (Community Develepment) Melalui Pola Kemitraan Pada Sektor Privat

(Studi Pada Unit Usaha Bekri, PTPN VII (Persero) Oleh

Muhammad Guntur Purboyo

Program community development yang dilakukan sektor privat adalah bagian dari CSR. CSR merupakan wujud nyata komitmen sektor privat dalam mendukung sustainable development. Realisasi program community development umumnya bersifat filantropi dan pendekatan yang dilakukan belum memberdayakan masyarakat dalam meningkatkan kapasitasnya, membangun kesadaran kritis dan memandirikan mereka. Analisis ini menggunakan altelnatif development yang tidak hanya menitikberatkan pada keterlibatan dan partisipasi namun berupaya memampukan masyarakat untuk melindungi kepentingannya. Kompleksitas dalam penelitian ini lebih tepat jika menggunakan metode penelitian kualitatif. Strategi dalam penelitian ini mengunakan studi kasus yang bersifat spesifik kasus dan berskala lokal. Informan ditentukan secara perposive sample yaitu mereka yang berkompeten dan berkenaan langsung dengan kemitraan sawit di PTPN VII. Sedangkan teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, studi dokumentasi dan deept interview. Teknis analisis data menggunakan deskriptive analisys dengan cara mereduksi data, menyajikan dan penarikan kesimpulan atau verifikasi.

Implementasi kemitraan dimulai dari tahap perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi. Program ini tidak bersifat filantropi tetapi pemberdayaan yang saling menguntungkan (simbiosis mutualiame). Dilakukan Penguatan organisasi lokal dan sosialisasi diterapkan melaui ketua KUD/KUB/KT sebagai wakil dari calon petani mitra. Pendanaan diambil dari dua sumber yakni, dana PUKK dan dana murni PTPN VII. Mengenai pelaksanaannya, petani mitra mendapatkan bimbingan secara berkala yang dilakukan dalam periode tiga bulan sekali, satu bulan sekali, dan setiap hari oleh PTPN VII dan Disbun Tk.II Lamteng. Hal ini tidak terlepas dari masalah, diantaranya sistem pasar tertutup yang diciptakan oleh PTPN VII membuat petani merasa kurang nyaman. Penanggulangan masalah dilakukan dengan pertemuan guna merumuskan penyelesaiannya, jika dibutuhkan perombakan perjanjian maka akan disesuaikan. Hasil dari kemitraan dapat dilihat dari peningkatan pendapatan, pengetahuan, pendidikan para petani mitra dan penguatan organisasi lokal masyarakat. Sikap filantropi dari community development berhasil dikaburkan dengan adanya program ini. Pelibatan masyarakat menciptakan rasa memiliki terhadap program dan berusaha menjaga keberlangsungannya.


(3)

The Community Development Program Implementation Through Partnership Pattern in Private Sectors

By

Muhammad Guntur Purboyo

The community private program which is conducted in private sectors is a part of CSR. CSR is a realization of private sector commitments in supporting sustainable development. The realization of community development program is commonly philanthropic and the approaches have not yet empowered society in improving its capacity, built its critical awareness and made them reliance. This analysis uses alternative development which emphasizes involvement and participation and also empowers society to protect its interest. Considering the complexity, this research uses a case study which is specific to cases and locally scaled. Informants are taken with purposive sampling in which they have direct competence with palm oil partnership in PTPN VII. This research uses observation, documentation study and deep interview to collect data. The research uses descriptive analysis with reducing data, presenting and drawing conclusion or verification.

The partnership implementation is started with planning, conducting and evaluation stages. This program is not philanthropical but empowerment with mutualism symbiosis. Local organization strengthening and socialization is applied through chief of “KUD/KUB/KT” as representatives of farmer partner candidates. Funding comes from “PUKK” and pure funding from PTPN VII. The farmer partners get regular assistances once in three months, once in a month, and every day by PTPN VII and “Disbun Tk.II” of Middle Lampung. The problem is a closed market system created by PTPN VII that makes farmer inconvenient. The solution is holding meeting to overcome the problem, and there are agreement modifications when necessary. The results of partnership can be seen from income improvement, knowledge, and education of farmer partner and the strengthening of society’s local organization. The philanthropic attitude from community development program has succeeded to blur in this program. Society’s involvement creates self belonging senses to this program and makes efforts to keep its continuity.


(4)

RIWAYAT HIDUP

Penulis dilahirkan di Bandar Lampung pada tanggal 29 November 1986, anak ke dua dari dua bersaudara ini merupakan buah hati dari pasangan Bapak Amironi, S.E, M.Ba. dan Ibu Yuhana Nurdin, S,Pd. Jenjang pendidikan yang pernah ditempuh oleh penulis untuk pertamakali diawali pada Taman Kanak-kanak (TK) Tut Wuri Handayani di Bandar Lampung pada tahun 1991, kemudian dilanjutkan ke Sekolah Dasar Negerti (SD N) 2 Gunung Terang pada tahun 1993 dan diselesaikan pada tahun 1999. Penulis melanjutkan ke Sekolah Lanjutan Tingkat Pertama Negeri (SLTP N) 10 Bandar Lampung dan selesai pada tahun 2002. Kemudian dilanjutkan lagi ke Sekolah Menengah Atas Negeri (SMA N) 7 Bandar Lampung yang diselesaikan pada tahun 2005.

Kemudian pada tahun 2005 penulis diterima menjadi mahasiswa di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Lampung pada Jurusan Sosiologi melalui jalur Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB).


(5)

MOTTO

“Sesunggunya sesudah kesulitan itu ada kemudahan, Allah pasti

punya Hadiah Istimewa dibalik semua kesulitan kita”

(QS. Alam Nasyrah : 06)

“Berkaryalah bagi duniamu seakan-akan kamu akan hidup

selama-lamanya, dan beribadahlah bagi akhiratmu seakan-akan kamu akan

mati esok”

(Nabi Muhammad SAW)

“Hanya kita yang bisa mengejar waktu, karna waktu takkan berhenti

berputar untuk menanti kita”

(M. Guntur P)

“Tak ada pengadilan yang lebih keras dari pada hati nurani yang suci

dan murni, terhadap keputusan-keputusan tak mungkin diadakan

banding”


(6)

PERSEMBAHAN

Dengan mengucap puji syukur kehadirat Allah SWT,, karya sederhana ini kupersembahkan untuk orang-orang yang menyayangi dan ku sayangi:

Orangtua ku yang tercinta Mama dan Papa.

Mama, adalah terhebat dalam duniaku, meski terkadang aku sering membantah perkataannya, tidak menuruti kemauannya, dan mungkin belum bisa sama sekali membanggakannya, mam tetap yang ter baik. Sampai saat ini beluam ada perempuan yang lebih hebat dari mama. Ma, trimakasih atas do’a dan restu yang mama beri. Papa, sesosok bapak dengan gaya bicara yang keras memotifasi dengan ucapan yang sedikit tapi berarti. Orang lain klo liat papa pasti nyangka papa marah. Papa, mama, Karya ini saya berikan untak kalian. Terimakasih atas segalanya yang telah kalian berikan, semua jasa dan pengorbanan tanpa pamrih kalian yang mungkin tidak akan pernah terbalas oleh ku.

Kakak perempuanku tersayang

Ayu Wulandari, S.H, M.Kn, terimakasih atas dukungan dan motivasi yang tak pernah putus kepada ku. Terimakasih untuk kehangatan yang di berikan dalam hari-hari ku.trimakasih atas semua yang anda tunjukkan padaku. Motivasi yang begitu membangun dan gelar yang sudah encek capai yang bikin adik simata wayang mu ini iri setengah mati. Semoga persaudaraan ini selalu diberkahi oleh-Nya.

Almamater tercinta

Budi dan bakti dalam setiap langkah perjuanganku, tempatku belajar tentang kehidupan dan kebersamaan, dan dalam pencapaian cita-cita dan impianku yang setinggi-tingginya.


(7)

KATA PENGANTAR

Assalamualaikum. Wr. Wb.

Alhamdulillah hirabbil ‘alamin, puji syukur penulis hantarkan kehadirat Allah SWT dan junjungan kita Nabi Muhammad SAW yang telah memberikan rahmat dan hidahnya, kekuatan, akal fakir, serta atas izin-Nyalah sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi ini. Skripsi ini disusun dalam rangka melengkapi salah satu syarat dalam memperoleh gelar Sarjana Sosiologi pada Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Lampung.

Dalam pembuatan skripsi ini penulis menyadari masih banyak keterbatasan dan kekurangan. Sehingga penulis menerima dengan segala kritik dan saran yang membangun terhadap skipsi ini. Pada kesempatan ini penulis ingin mengucapkan terimakasih yang sebanyak-banyaknya kepada:

1. Kepada orangtua yang selalu memberi dorongan dan menanyakan kapan selesainya. Heheh…. Mah, pah da selesai ni.. akhirnya… makasih banyak atas dukungan dan semua do’a dan semangatnya. Trimakasih atas semua yang diberikan dari penulis lahir sampai dengan saat ini. Tak akan berarti hidup tanpa kalian, tak akan jadi apa-apa jika kalian gx pernah ada di sisi ngun dang x menajarkan dan memberikan nilai-nilai positif dalam hidup. Memberikan konsepsi nyata dalam pemakanaan hidup. Makasih juga atas dukungan yang di kasih ”mu di jadiin bukus kacang apa mau di jadiin referensi buat orang lain” itu kata-kata motivasi paling bagus. Mudahmudahan gx jadi bungkus kacang dech... Makasih mama dan papa ”U’r The Best”.

2. Bapak Drs. Hi. Agus Hadiawan, M.Si selaku Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Lampung.


(8)

x

3. Bapak Drs. Hi. Benjamin, M.Si selaku Ketua Jurusan Sosiologi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik.

4. Ibu Endry Fatmaningsih, S.Sos, M.Si selaku Pembimbing Utama, yang telah meluangkan waktu, perhatian, kesabaran, tenaga dan pikiran untuk penulis dalam proses penulisan skripsi ini. Trimakasih buk tanpa bimbingan ibu mungkin skripsi ini tidak aka sebaik saat ini.

5. Bpk. Drs. Usman Raidar, M.Si selaku Penguji Utama pada seminar dan ujian skripsi. Terimakasih atas masukan, Kritik dan saran yang bapak kasih ke saya. Tanpa ada saran dan kritik yang bapak kasih mungkin skripsi ini jadinya kurang konsisten pak. Trimakasih atas waktu yang singkat yang bapak kasih sehingga saya jadi lebih mencoba fokus dalam pengerjaan skrisi ini.dan trimakasih juga atas bimbingan dan pinjaman bukunyan selama ini.

6. Bpk. Drs. Gunawan selaku Pembimbing Akademik yang telah banyak membantu juga dalam proses perkuliahan saya.

7. Drs. Ikram, M.Si, Drs. Benjamain, M.Si, Drs. Susetyo, M.si, yang telah turut berkonstribusi dalam proses penulisan skripsi ini. Dan seluruh Seluruh Bapak dan Ibu dosen Sosiologi Fakultas Ilmu Sosioal dan Ilmu Politik Universitas Lampung dalam membantu dan mendidik penulis selama kuliah dan yang sudah memberikan bekal pengetahuan, pengarahan, dan motivasi kepada penulis.

8. Bapak dan Ibu Staf Administrasi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Lampung.

9. Untuk ”Mak wo” dan Prof. DR. H. A. Fauzi Nurdin, M.S (Suttan Tihang Negara), terimakasih untuk dukungan dan do’a yang ditujukan kepada saya. Serta masukan dan saran-sarannya dalam proses penulisan skripsi ini, dan untuk masukannya dalam dunia perkuliahan.

10.Untuk Encek ” Ayu Wulandari. S.H, M.Kn, selaku satu-satunya kakak saya yang ceriwis nanyain kapan wisuda, hehehee.... Udah cek bentar lagi saya


(9)

juga S2. Amiinnn. Pokonya cek makasih banyak atas dukungan dan

ceriwisnya. Klo gx ngedenger kamu marah sehari sepi rasanya cek. Biar Cuma satu encek adalah Mbak Terbaik dalam hidup saya. ”U’r Best Sister” Tq. Buat semuanya.

11.Untuk Sepupu-sepupu Adit yang katanya mau wisuda taun depan tapi masi nyantai. Navo yang udah gupek pengen judul tapi gx dapet2, Fikri yang udah jadi calon Mahasiswa Paska Sarjana Komunikasi Pembangunan di IPB ”Sukses Pik, ntar gw nyusul dah”. Trimakasih buat suportnya y.

12.sahabat-sahabat Bonanza, buat ilmi, makasih mi atas sharingnya, ilil apa ya lil jangan lupa mandi dah.. heheh.. Rini, ”makasih aja y”. Andi, opik, K’ Ucok, Yhandi, Bang Yanto, Adit, Apo dan fikri (yang udah wisuda duluan) serta semua yang gx disebutin makasih banyak atas dukungannya.

13.Untuk Dimas, Putri,dan Ocha, ”selesai juga cuy, bukan masalah lama gx lama ini bersangkutan dengan hasil, ya ngak... heheheh....” Buat D. Manalu, ”ayo te’ semangatlah kau, lakukan selagi kau bisa lakukan, yang terbaik yang bisa U kasi Oke te’”. Dayat, Yuri, ”kemana kalian dunia merindukan kalian”. Wisnu, Ktum (Fitriansyah), Si-Nyo ”ayolah semangat jangan ngilang kyak orang 2 yang di atas itu, hehehe... Goodbless poknya.

14.Hendra “yang udah Bantu banyak dalam diskusi substansial dan teori-teori udah gitu minjemin banyak buku meskipun dia dapet minjem juga hehehe…(Ternyata gw duluan ndra yang kompre..., U kapan ndra buru napa ... ktanya mau ngambil S2 bareng…)”. Buat Rahmad “yang udah jadi korektor

redaksional terbaik dalam penulisan ini (buruan mat ntar keburu basi tu FB…)”

15.Buat anak-anak Sosiologi ’05; Elya, Erna, Asri, Riris, Rey (Makasih bwt semua bntuan2nya, dan informasi2nay), Melly (weits,,belakangan ini lo lmyan bnyak bntu2 gw ni bu, mksih bnyak ya,,trs klo bisa angong m plin-plan dikurangin dkit, he..), Yaya tyg, Mia (kpn ke Papua nya? Bosen gw liat lo disini), Junday, Aye’, Linda, Desi, Risky. Nah,,giliran anak cowok ni; Dony,


(10)

xii

Acep, Fredy, Kautsar, To’ing, Andika, Wisnu, Kiki (Mr. Black, mana aja U ky..), Komeng. Makasih ya semuanya, terutama teman2 yg udh bantuin dalam seminar 1 & 2 gw. Dan semua yg namax gk ketulis disini, teuteup kompak ya…

16.Untuk adik2 seperguruan anak Sosiologi semua angkatan dan semua yang penulis kenal… Mb. Putri kantin yang ngasih info terus mengenai keberadaan bu endry “…, makasih ya…

17.Dan ucapan terimakasih yang amat besar penulis sampaikan untuk Sinder Kemitraan (Bpk. A Sitompul) dan Mabes Kemitraan (Bpk. Kusroni) PTPN VII (Persero) serta para petani mitra yang telah bersedia menjadi bahan penelitian dan sumber informasi bagi penulis dalam skripsi ini;

Sekali lagi penulis mengucapkan terimakasih atas bantuan Bapak/ibu, saudara/i, semoga Allah SWT akan memberikan balasan yang setimpal atas bantuannya. Dan semoga skripsi ini bermanfaat saya dan bagi kita semua, Amin.

Bandar Lampung, Juni 2010 Penulis


(11)

DAFTAR ISI

Halaman

HALAMAN JUDUL ... i

HALAMAN PERNYATAAN ... ii

HALAMAN PENGESAHAN ... iii

HALAMAN MOTO ... iv

PERSEMBAHAN ... v

KATA PENGANTAR ... vi

DAFTAR ISI ... vii

DAFTAR TABEL ... viii

DAFTAR BAGAN ... ix

DAFTAR SINGKATAN ... x

ABSTRAK ... xi

I. PANDAHULUAN ... 1

A. Latar Belakang Masalah ... 1

B. Rumusan Masalah ... 9

C. Tujuan Penelitian ... 9

D. Kegunaan Penelitian ... 10

II. TINJAUAN PUSTAKA ... 11

A. Tinjauan Tentang Imlementasi ... 11

B. Partisipasi Masyarakat ... 12

1. Definisi Partisipasi Masyarakat ... 12

2. Partisipasi Masyarakat Dengan Model Alternatif Development ... 12

3. Pembangunan Yang Berpusatkan Pada Rakyat ... 20

C. Definisi Community Development ... 21

1. Community Development Dalam Konteks Pembangunan Masyarakat ... 22

2. Prinsip-perinsip Community Development ... 26

D. Pola Kemitraan dalam Community Development ... 29

E. Kerangka Pikir ... 31

III.METODE PENELITIAN ... 33

A. Tipe Penelitian ... 33


(12)

C. Lokasi Penelitian ... 35

D. Penentuan Informan ... 35

E. Teknik Pengumpulan Data ... 36

F. Teknik Analisis Data ... 36

G. Validitas dan Reabilitas Data ... 38

IV.GAMBARAN UMUM DAN LOKASI PENELITIAN ... 40

A. Gambaran Umum Desa Sinar Banten Kecamatan Bekri Lampung Tenggah ... 40

B. PT. Perkebunan Nusantara VII (Persero) ... 43

1. Dari Internatio Menjadi PT Perkebunan Nusantara VII (Persero) ... 43

2. Unit Usaha Bekri ... 45

3. Struktur dan Personalia ... 47

C. Proses Perkembangan Pola Kemitraan di PTPN VII ... 49

1. Sejarah Pola Kemitraan ... 49

2. Landasan Dasar Pola Kemitraan ... 51

3. Bentuk-Bentuk Community Development yang Dikembangkan PTPN VII (Persero) ... 53

V. PEMBAHASAN ... 59

A. Implementasi Pola Kemitraan ... 59

1. Realisasi Pola Kemitraan: Stakeholders dan Motivasi ... 59

2. Proses Rancangan dan Sosialisasi Kemitraan ... 71

3. Pendanaan Kemitraan ... 76

4. Mekanisme Implementasi Kemitraan ... 78

B. Hambatan dalam Pelaksanaan Pola Kemitraan ... 82

C. Strategi Penanggulangan Hambatan ... 86

D. HAsil dari Implementasi Kemitraan ... 88

VI.PENUTUP ... 93

A. Kesimpulan ... 93

B. Saran ... 96 DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN

A. Pedoman Wawancara

B. Hasil Penelitian dalam Tabel C. Matriks Hubungan Kerja D. Dokumentasi

E. Perizinan


(13)

Halaman Tabel 1. Jumlah Penduduk Desa Sinar Banten Menurut

Jenis Pekerjaan ... 41 Tabel 2. Jumlah Penduduk Desa Sinar Banten

Menurut Tingkat Pendidikan... 42 Tabel 3. Jumlah Fasilitas Pendidikan Desa Sinar Banten

Menurut Jenjang Pendidikan ... 43 Tabel 4. Jumlah Petugas Kesehatan Desa Sinar Banten ... 44 Tabel 5. Data Mitra PTPN VII, Luas Areal dan

Jumlah Komoditas Kelapa Sawit ... 65 Tabel 6. Laba Perusahaan Sebelum dan Setelah PPh ... 78 Tabel 7. Alokasi Dana Program Community Development (PUKK)... `79


(14)

DAFTAR BAGAN

Halaman Bagan 1. Kerangka Fikir ... 32 Bagan 2. Hubungan Organisasi Lokal Pola Kemitraan

PTPN VII (Persero)... 64 Bagan 3. Langkah-langkah PTPN VII (Persero)


(15)

DAFTAR SINGKATAN

BPN : Badan Pertanahan Nasional BUMN : Badan Usaha Milik Negara CD : Community Development CPO : Crude Palm Oil

CSR : Corporate Social Responsibility Disbun : Dinas Perkebunan

Ha : Hektar

HGU : Hak Guna Usaha KCD : Kepala Cabang Dinas

KCD-Bun : Kepala Cabang Dinas – Perkebunan Kg : Kilo gram

KK : Kepala Keluarga KT : Kelompok Tani

KTP : Kartu Tanda Penduduk KUB : Kelompok Usaha Bersama KUD : Koprasi Unit Desa

LPP-LH : Lembaga Penelitian dan Pembangunan – Lingkungan Hidup LSM : Lembaga Swadaya Masyarakat


(16)

Mabes : Mandor Besar

NPWP : Nomor Pokok Wajib Pajak PAD : Pendapatan Asli Daerah Pemda : Pemerintah Daerah

PKBL : Program Kemitraan dan Bina Lingkungan PKL : Praktek Kerja Lapangan

PNP : Perusahaan Nusantara Perkebunan Pokja : Kelompok Kerja

PP : Peraturan Pemerintah PPh : Pajak Penghasilan

PPL : Petugas Penyuluh Lapangan PPN : Perusahaan Perkebunan Nasional PTP : Perseroan Terbatas Perkebunan

PTPN VII : Perseroan Terbatas Perkebunan Nusantara VII PUKK : Pembinaan Usaha Kecil dan Koprasi

PSKK UGM : Pusat Studi Kependudukan dan Kebijakan Universitas Gajah Mada Pungli : Pungutan Liar

RAT : Rapat Akhir Tahun

RUPS : Rapat Umum Pemegang Saham Saprodi : Satuan Sarana Produksi

SDA : Sumber Daya Alam SDM : Sumber daya Manusia Sinkep : Sinder Kepala


(17)

SIUP : Surat Izin Usaha Penerbitan SK : Surat Keputusan

SPPH : Surat Pernyataan Pengakuan Hutang T & T : Tanaman dan Teknik

TBS : Tandan Buah Segar TNI : Tentara Nasinal Indonesia TUK : Tata Usaha Keuangan

UI : Universitas Indonesia

UNDP : United Nation Development Program UU : Undang – Undang

UUPA : Undang – Undang Pokok Agraria ZIS : Zakat Infaq dan Sodaqoh


(18)

I. PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Implementasi otonomi daerah cukup membawa perubahan dalam berbagai aspek kehidupan. Otonomi daerah merupakan salah satu wujud dari diberlakukannya kebijakan pemerintah berupa desentralisasi. Cheema dan Rondinelli mendefinisikan desentaralisasi sebagai perpindahan kewenangan atau pembagian kekuasaan dalam perencanaan pemerintah serta management dan pengambilan keputusan dari tingkat nasional ke tingkat daerah (Dwiyanto, 2003: 18).

Realitanya terkadang otonomi daerah dimaknai salah oleh berbagai pihak yang berkepentingan, termasuk pemerintah daerah memaknai otonomi daerah sebagai bentuk dari kemandirian keuangan sehingga hanya berupaya pada pengejaran PAD (Pendapatan Asli Daerah) dengan berbagai cara. Artinya, desentralisasi telah membawa perubahan pada keuangan Pemda (Pemerintah Daerah) dalam melakukan pembangunan di wilayahnya dengan cara mengoptimalkan potensi yang dimiliki daerah semaksimal mungkin.

Menurut Mark Turner dan David Hulme (Usman, 2004: 33-34) secara politis pergeseran penyelenggaraan pemerintahan dari sentralisasi menuju desentralisasi dapat meningkatkan kemampuan dan tanggung jawab politik daerah; membangun proses desentralisasi yang didalamnya terdapat kompetisi, partisipasi dan


(19)

transparansi; dan konselidasi integrasi nasional dengan menghindari konflik antara pusat dan daerah. Secara administratif mampu meningkatkan kemampuan daerah dalam merumuskan perencanaan dan mengambil keputusan strategis, meningkatkan akuntabilitas dan tanggung jawab publik. Secara ekonomis, mampu membangun keadilan di semua daerah, mencegah eksploitasi pusat terhadap daerah memberikan public goal dan servis.

Adanya perubahan konstelasi sosial politik di Indonesia terutama dengan adanya desentralisasi telah mempengaruhi adanya kecenderungan direalisasikannya program community development. Perubahan konstelasi sosial politik itu dapat kita lihat dari pergeseran paradigma, peran dan pola hubungan antar stakeholder, lainnya juga tampak pada kebijakan yang diambil oleh setiap stakeholder yang berhubungan dalam implementasi program community development. Pihak berkepentingan (stakeholder) yang mempunyai hubungan dalam program ini adalah pemerintah, masyarakat lokal, dan sektor privat atau perusahaan. Hubungan ketiga lembaga di atas, tidak terlepas dengan kondisi sosial politik Indonesia terakhir (Supomo: 2002, Habibullah: 2003, PSKK UGM dan UNDP: 2003) yaitu: periode orde baru, periode reformasi, dan periode otonomi daerah.

Pola hubungan pada periode orde baru adalah masa yang harmonis bagi pemerintah dan perusahaan karena sistem pemerintahan yang sentaralis memungkinkan untuk satu komando satu tujuan di bawah kekuasaan rezim orde baru. Kerjasama ini sifatnya simbiosis mutualisme sehingga baik sektor privat ataupun pemerintah sama-sama diuntungkan. Sedangkan peran serta atau partisipasi masyarakat dalam proses pengambilan keputusan dan melakukan check


(20)

3

and balances tidak memiliki arti yang cukup signifikan. Peniadaan peran masyarakat ini menyebabkan mereka tidak memiliki posisi tawar (bargaining position) dan menempatkan mereka pada posisi yang pasif atau hanya menjadi objek dari suatu program. Kedekatan yang terjalin antara perusahaan dan pemerintah menimbulkan kurangnya perhatian dari mereka bahwa masyarakat merupakan bagian dari komunitasnya yang telah di eksploitasi. Ini berarti belum ada tanggung jawab sosial perusahaan pada masyarakat lokal sekitarnya. Dalam keadaan tertentu biasanya perusahaan melakukan perbuatan amal yang sifatnya filantropi.

Kegagalan masa orde baru mengatasi krisis ekonomi yang terjadi pada tahun 1998 membawa Indonesia pada situasi yang baru yakni periode reformasi yang ditandai dengan runtuhnya rezim Suharto pada masa itu. Reformasi memberi dampak terhadap menguatnya kedudukan masyarakat, dan menimbulkan sikap yang lebih kritis serta mengetahui apa yang harus jadi haknya. Di era reformasi terjadi penguatan posisi tawar masyarakat yang di tandai dengan banyaknya terjadi aksi masa yang disebabkan karena ketidakpuasan dan ketidakadilan dalam pengambilan kebijakan.

Implementasi program community development pada periode otonomi daerah memberatkan pihak perusahaan terutama dengan adanya peningkatan pengeluaran dana resmi kepada pemerintah pusat dan Pemda. Pada masa ini pihak pemerintah tidak hanya kuat di tingkat pusat tetapi juga di tingkat daerah. Belum lagi, banyaknya pungutan liar baik untuk Pemda ataupun masyarakat sekitar perusahaan. Hal ini berkolerasi dengan menguatnya posisi tawar masyarakat di era


(21)

reformasi sehingga meningkatkan tuntutan masyarakat terhadap perusahaan. Program community development pada tataran ini tidak hanya bersifat amal (filantropi) tetapi sudah merupakan wujud dari tanggung jawab sosial atau sering juga disebut dengan Corporate Social Responsibility (CSR). Dalam hal ini CSR memaksa perusahaan untuk lebih banyak menyediakan pelayanan bagi masyarakat melalui program mereka. Kondisi ini menunjukkan bahwa adanya kebutuhan perusahaan menjamin dan mengamankan diri dari ancaman tertentu. Selain demi keamanan/meminimalisasi konflik juga sebagai sarana untuk menarik simpati masyarakat (PSKK UGM dan UNDP, 2003).

Sita Supomo (2002) memberikan terjemahan bebas terhadap CSR dari pemahaman kontekstualnya yaitu sebagai partisipasi korporasi dalam pembangunan sosial melalui pelaksanaan bisnis yang bertanggung jawab terhadap stakeholder lainnya. Aktivitas CSR ini dapat bersifat internal melalui isu-isu etika atau prilaku bisnis, hak dan kewajiban karyawan terhadap perusahaan dan sebaliknya; maupun eksternal yang mencakup hubungan perusahaan dengan pemerintah, masyarakat, organisasi non pemerintah/LSM, dan external stakeholder lainnya.

Pada tahap kritis inilah seyogyanya perusahaan-perusahaan sudah menunjukkan corporate social responsibility-nya melalui program community development. Hal ini penting untuk meyakinkan masyarakat bahwa kehadiran perusahaan akan memberi konpensasi kepada mereka (Mawarni, 2001). Kompleksitas permasalahan program community development kalau tidak serius dan berhati-hati


(22)

5

akan membebankan perusahaan baik dari tahap perencanaan, pelaksanaan, evaluasi maupun pembiayaan.

Community development bukan semata persoalan moral yang berorientasi pada penghargaan terhadap harkat dan martabat kemanusiaan, akan tetapi juga merupakan upaya menciptakan security perusahaan dari ancaman penduduk lokal yang merasa terpinggirkan. Oleh sebab itu, community development menjadi sangat penting guna menciptakan keseimbangan dalam kehidupan sosial. Sebagai perusahaan besar sudah selayaknya perusahaan perkebunan mempunyai institusi community development dan telah melaksanakan kegiatan community development.

Secara umum konflik yang terjadi di perusahaan perkebunan adalah konflik antara perusahaan dengan pemerintah baik pusat maupun daerah yang menyangkut pendapatan pemerintah berupa royalti, pajak, dan retribusi dari perusahaan yang merupakan kebijakan dan regulasi yang dibuat pemerintah baik sebelum dan ketika dilaksanakannya otonomi daerah. Konflik antara perusahaan dengan publik atau masyarakat lokal yang menuntut perusahaan terhadap kesejahteraan sosial ekonomi maupun dengan hak-hak masyarakat lokal untuk dapat memanfaatkan SDA di lingkungannya.

Konflik antara petani melawan BUMN mendominasi konflik agraria di daerah perkebunan. Banyaknya konflik jenis ini dimungkinkan karena BUMN yang keberadaannya menyebar di seluruh provinsi di Indonesia. Anton Lucas (Djati, 2001) menemukan konflik tanah dewasa ini sifatnya mengulang apa yang telah terjadi dalam konfik tanah perkebunan pada abad-19. Tidak banyak perubahan


(23)

konflik agraria zaman Pemerintah Kolonial Hindia Belanda dengan zaman Orde Baru dan para penerusnya. Salah satu contoh tentang kontinuitas ini ialah kasus tanah Jenggawah. Kasus tanah di Jember ini mulai meletup sajak tahun 1979 merupakan perebutan tanah antara PTPN XVII (dahulu PTPN XXVII). Dengan bantuan penguasa setempat, PTPN menggunakan segala cara untuk melumpuhkan perlawanan petani setempat.

Saat konflik berlangsung pihak PTPN didukung oleh buruh tani, mandor dan para “centeng”. Buruh tani adalah mereka yang bekerja sebagai buruh di perkebunan. Petani ini sangat tergantung pada PTPN, karena sebagian dari mereka adalah tenaga kerja harian. Sedang petani inti basis merupakan istilah yang digunakan Nurhasim (1997) untuk menjelaskan petani keturunan yang menguasai “tanah yasan” (tanah yang diperoleh berkat usaha nenek moyang mereka dalam membuka lahan liar guna dijadikan sebagai lahan garapan). Alasan ini yang digunakan PTPN untuk menandingi aksi kekerasan petani inti basis yang terlibat dalam konflik tanah. Demikian pula yang terjadi di PTPN VII Unit Usaha Bunga Mayang yang membudidayakan tanaman tebu juga terjadi konflik antara PTPN dengan masyarakat lokal.

Konflik seperti di atas memberikan sinyalemen akan pentingnya program community development yang mampu mendekatkan petani sebagai masyarakat lokal dengan pengusaha sehingga melibatkan dan memberdayakan masyarakat baik dari segi ekonomi, sosial maupun politik. Dengan demikian, secara sadar mereka turut berpartisipasi dalam proses perencanaan, pelaksanaan bahkan evaluasi program. Evaluasi program pun sebaiknya melibatkan semua pihak yang


(24)

7

berkepentingan termasuk masyarakat lokal yang dalam hal ini adalah para petani perkebunan. Sebab sudah seharusnya masyarakat memiliki posisi tawar seperti pihak-pihak lainnya.

Dalam pelaksanaan otonomi daerah sesuai dengan UU No. 12 tahun 1999, BUMN disamping dibebani pajak dan retribusi yang bersifat oprasional juga dikenakan bermacam-macam retribusi tambahan sesuai dengan peraturan daerah di masing-masing wilayah. Selain itu, perkembangan bisnis perkebunan menuntut kepedulian perusahaan perkebunan terhadap masyarakat, terutama dalam bentuk pemberdayaan. PTPN IV melaksanakan program community development melalui program PUKK berdasarkan SK Menteri Keungan No. 316/KMK.016/1994 tanggal 27 Juni 1994 tentang pedoman pelaksanaan PUKK melalui pemanfaatan dana dari sebagian laba BUMN dan SK Menteri BUMN No. KEP-236/MBU/2003 tanggal 17 Juni 2003 tentang program kemitraan BUMN dengan Usaha Kecil dan Program Bina Lingkungan (PKBL).

Community development yang dilakukan oleh sektor privat adalah bagian dari CSR. Konsep CSR menurut World Bank merupakan komitmen dari sektor privat untuk mendukung terciptanya pembangunan yang berkelanjutan (sustainable development). Selain itu, semangat disentaralisasi dengan diterbitkannya UU No. 22 tahun 1999 tentang otonomi daerah menjadi legitimasi keterlibatan sektor privat dalam program pembangunan dan diantaranya berupa pelaksanaan program community development. Namun, realisasi program community development masih banyak yang belum menyentuh persoalan di masyarakat. Secara umum program tersebut belum memberdayakan masyarakat, padahal muara dari


(25)

program community development adalah pemberdayaan masyarakat (Mulyadi, 2004: 217-219).

Orisinalitas penelitian ini terletak pada pembahasan mengenai pelaksanaan program community development khususnya pola kemitraan yang dilaksanakan oleh sektor privat pada masyarakat sekitar. Hal ini cukup signifikan karena berdirinya sektor privat di tengah-tengah masyarakat tidaklah bebas nilai. Artinya, keberadaan sektor privat juga rentan terhadap konflik yang akan mempengaruhi masa depan relasi antara masyarakat dengan sektor privat. Dari kemungkinan konflik itu, memberikan sinyalemen akan urugensi program community development yang mampu mendekatkan antara masyarakat lokal dengan pengusaha. Tentunya dengan melibatkan atau memberdayakan masyarakat baik dari segi ekonomi, sosial maupun politik.

Pembangunan atau pengembangan masyarakat lebih dipahami sebagai suatu usaha menyeimbangkan kebutuhan (needs) dengan sumber daya (resources). Akan tetapi pada tataran ini ketika sebuah perusahaan melaksanakan kegiatan CD dan tertuntut oleh peraturan-peraturan yang mengitarinya ada indikasi yang memunginkan perusahaan melaksanakan kegiatan pengembangan masyarakat dengan setengah hati. Atau dengan kata lain, pengembangan yang tidak benar-benar memberdayakan masyarakat sekitarnya.

Atas dasar di atas maka penelitian ini berusaha menggali dan mendeskripsikan pelaksanaan program pengembangan masyarakat (Commudity Development) yang dilakukan oleh sektor privat. Dengan demikian, amatlah wajar jika berharap


(26)

9

terciptanya kesejahteraan masyarakat secara penuh baik fisik, mental, maupun sosial (Sumartiningsih, 2003: 23).

Disadari bahwa cakupan dari konsep community development dalam pengembangan masyarakat sangatlah luas dan kompleks. Adalah lebih bijak jika memahami konsep tersebut dengan mendalami persoalan kecil hingga tuntas dari pada mengotak-atik sisi luar dari sebuah persoalan yang besar, apalagi jika tidak disertai dengan kopetensi dan kapasitas yang memadai. Untuk mencapai tujuan tersebut maka judul penelitian ini dirumuskan sebagai berikut:

Implementasi Program Pengembangan Mastarakat (Community Development) Melalui Pola Kemitraan Pada Sektor Privat

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan uraian pada latar belakang di atas, maka permasalahan yang akan diteliti adalah bagaimana implementasi program pengembangan masyarakat (Community Development) melalui pola kemitraan pada sektor privat di PTPN VII?

C. Tujuan Penelitian

Penelitian ini bertujuan untuk menggali dan mendeskripsikan implementasi program pengembangan masyarakat (community development) melalui pola kemitraan pada sektor privat di PTPN VII.


(27)

D. Kegunaan Penelitian

Adapun kegunaan penelitian yang dilakukan adalah sebagai berikut:

a. Secara teoritis, hasil penelitian ini dapat memberikan sumbangan pemikiran bagi pengembangan Sosiologi Khususnya pemberdayaan masyaakat (community development).

b. Secara praktis, penelitian ini diharapkan bermanfaat bagi masyarakat dan perusahaan perkebunan yang memiliki program community development. Selain itu, dapat memberikan informasi terhadap pemerintah dan masyarakat mengenai program community development.


(28)

II. TINJAUAN PUSTAKA

A Tinjauan Tentang Implementasi

Dalam kamus umum bahasa Indonesia, kata implementasi berarti penerapan. Penerapan dapat diartikan sebagai pelaksanaan dari peraturan atau nilai-nilai yang telah ada kedalam tindakan nyata dilapangan oleh para pelaksananya.

Definisi implememtasi yang berdiri sendiri sebagai kata kerja jarang dapat di temukan dalam konteks penelitian ilmiah. Menurut Pressman dan Wiladavsky (Wahab, 1997: 65), implementasi biasanya terkait dengan satu kebijaksanaan yang di tetapkan oleh suatu organisasi, lembaga atau badan tertentu untuk mencapai suatu tujuan yang telah di tetapkan. Suatu kata kerja mengimplementasikan sudah sepantasnya terkait dengan kata benda kebijaksanaan.

Implementasi dalam penelitian ini diartikan sebagai proses pelaksanaan (aktivitas pelaksanaan) suatu tata nilai berdasarkan kesepakatan bersama. Dalam konteks penelitian ini, definisi implementasi akhirnya diarahkan pada tindakan atau proses penerapan (pelaksanaan) program Community Development yang dilakukan oleh sektor privat guna memberdayakan masyarakat yang berdomisili di sekitar perusahaan tersebut.


(29)

B. Partisipasi Masyrakat

1. Definisi Partisipasi Masyarakat

Pengembangan masyarakat yang dilakukan oleh perusahaan melalui pola kemitraan pada masyarakat sekitarnya, partisipasi masyarakat adalah kunci utamanya. Tanpa adanya partisipasi masyarakat pola kemitraan tidak akan berjalan dengan baik. Partisipasi menurut Santoso Sastro Putro adalah keterlibatan mental dan emosional yang mendorong untuk memberikan sumbangan terhadap tujuan dan cita-cita kelompok (Sastro: 1986).

Partisipasi masyarakat dalam konteks ini adalah partisipasi masyarakat dalam pengembangan dan pelaksanaan program yang disediakan oleh perusahaan sebagai salah satu bentuk dari CSR (Coorporate social responsibility).

2. Partisipasi Masyarakat dengan Model Alternatif Development

Mengkaji program community development dengan pola kemitraan perlu diawali dari pemahaman tentang model pembangunan yang relevan terhadap persoalan tersebut. Pembangunan alternatif lahir sebagai jawaban atas kegagalan model pembangunan ekonomi yang tidak mampu mengatasi problema sosial dalam masyarakat. Kegagalan itu disebabkan karena implementasi model pembangunan ekonomi ternyata menerapkan sistem kapitalisme dan berimplikasi negatif atau dengan kata lain, fokus utama dari model pembangunan ini adalah industrialisasi dan akumulasi kapital. Selain itu telah melupakan manusia sebagai subyek dalam pembangunan dan menggelincirkan nilai pembangunan pada pemujaan material yang sifatnya hedonis. Patokan tindakannya pun bercorak utilitarianistik dengan


(30)

13

atas manfaat sebesar-besarnya dan pengorbanan sekecil-kecilnaya (Suharto, 1997: 65)

Berbagai bentuk ketimpangan hadir, baik itu ketimpangan antara pemerintah pusat dengan daerah, ketimpangan dalam memperoleh pandapatan maupun ketimpangan dalam memperoleh keadilan adalah satu contoh kecil dari implikasi negatif model pembangunan tersebut. Belum lagi adanya ketergantungan masyarakat pada pemerintah dan berarti lumpuhnya prakarsa, kreatifitas dan inisiatif lokal. Hal ini disebabkan karena hanya komunitas tertentu (elit) saja yang dianggap mampu dan berkesempatan untuk berpatisipasi dalam proses penyusunan kebijakan hingga pengambilan keputusan. Model pembangunan seperti inilah yang menyebabkan masyarakat menjadi lemah, tidak berdaya dan menyimpan konflik laten dengan pemerintah juga pemilik kapital. Realitas diatas, telah mengilhami masyarakat untuk mencari model baru untuk pembangunan. Ketimpangan, ketidakadilan, ketidakmanusiaan harus dieliminasi dan digantikan dengan praktek pembangunan yang berprinsip pada demokrasi, pertumbuhan, ekonomi yang menjamin kepentingan publik dan keadilan antar generasi sehingga melahirkan pembangunan yang lebih humanis juga berpihak pada rakyat.

Pembangunan alternatif pada hakekatnya memandang bahwa kemiskinan dan keterbelakangan bukan disebabkan dari masyarakat yang bodoh dan tidak memiliki kemampuan, tetapi ketidakberdayaan terjadi akibat ketidakmampuan masyarakat melawan struktur yang represif dan disebabkan oleh model pembangunan ekonomi. Sesuai dengan apa yang dituturkan oleh Friedmann (1992: 31) mengenai pembangunan alternativ:


(31)

“…involves a process of social and political empowerment whose long term objective is to rebalance the structure of power in society by making state action more accountable, strengthening the power of civil society in management of its own affairs, and making corporate business more socially responsible…”

Pembangunan alternativ secara substansial tidak hanya berfokus pada keterlibatan atau partisipasi tetapi juga memampukan mereka dalam mengawasi dan melindungi kepentingannya. Dalam hal ini, pembangunan alternatif menekankan keutamaan politik untuk melindungi masyarakat. Muara dari model pembangunan ini adalah untuk memanusiakan sistem yang membungkam masyarakat sehingga diperlukan perlawanan dan perjuangan politis yang menekankan hak-hak mereka sebagai orang yang tersingkir. Maka dari itu pemberdayaan sebagai sebuah pendekatan menjadi bagian penting dari pembangunan alternatif ini.

Pemberdayaan (empowerment) dapat diartikan sebagai pemberian atau peningkatan kekuasaan (power) kepada masyarakat yang lemah (disadvantaged). Atau dapat dikatakan memberikan power pada yang powerless, karena hanya dengan memiliki power maka manusia dapat melaksanakan proses aktualisasi eksistensi. Itulah yang menjadi pola dasar pemberdayaan. Gagasan ini muncul sebagai anti tesis dari pemaknaan dalam radikal atas istilah pemberdayaan “power to nobody” dan “power to everybody” karena bermuara pada situasi anarki pada power tanpa norma dan etika bersama. Ini mengamanatkan perlunya power dan menekankan keberpihakan pada yang powerless (Ife, 1995: 56; Prijono dan Pranarka, 1996: 54). Pada hakekatnya pemberdayaanpun mencakup dua aspek yaitu to give or autority to dan to give ability to or anable. Dalam pengertian pertama, pemberdayaan memiliki makna memiliki kekuasaan, mengalihkan


(32)

15

kekuatan dan mendelegasikan otoritas kepihak lain. Sedangkan pengertian kedua adalah upaya untuk memberikan kemampuan atau keberdayaan (Suparjan dan Hempri, 2003: 43).

Pendekatan pemberdayaan berbasis pada partisipasi yaitu bagaimana masyarakat dilibatkan dalam proses pembangunan dan menikmati hasil pembangunan. Dalam hal ini, bagaimana mengalihfungsikan masyarakat yang semula sebagai obyek menjadi subyek dalam pembangunan. Banyak pakar yang telah memberikan definisi partisipasi. Sebagian mendefinisikan partisipasi sebagai keterlibatan mental dan emosional seseorang dalam situasi kelompok yang mendorong mereka untuk ikut serta menyumbangkan kemampuan dalam mencapai tujuan kelompok dan ikut betanggung jawab atas tujuan kelompok tersebut.

Mubyarto (1998: 67) secara lebih bijak mengartikannya sebagai kesediaan untuk membantu berhasilnya program sesuai dengan kemampuan setiap orang tanpa berarti harus mengorbankan kepentingan diri sendiri. Dari paparan di atas jelaslah, bahwa ini partisipasi adalah sikap sukarela untuk membantu keberhasilan program pembangunan. Hal penting dari partisipasi yaitu bahwa partisipasi tidak sekedar dari aspek fisik semata, karena esensinya adalah pada inisiatif, sumbang saran sebagai salah satu wujud partisipasi. Meski demikian, kehadiran seseorang secara fisik dalam kegiatan publik memiliki nilai penting dari sekedar pengetahuannya tentang kegiatan itu. Begitu pula kehadiran tidak akan cukup ketika tidak didukung oleh keaktifan dalam mengartikulasikan kepentingan dan suaranya dalam kegiatan itu. Akhirnya, keaktifan juga perlu dilengkapi dengan peran dan sumbangan dalam sebuah kegiatan sebagai wujud konkrit dalam


(33)

keterlibatan. Lainnya, partisipasi menghendaki adanya pendekatan yang berbasis pada masyarakat bawah, pengakuan keanekaragaman lokal dan mengutamakan proses belajar.

Elaborasi di atas sesuai dengan konsep pengembangan masyarakat yang diorentasikan untuk mengembangkan potensi manusia. Perencanaannya didasarkan atas kebutuhan komunitas setempat karena masyarakat dilibatkan dalam proses perencanaan. Ini berarti pengorganisasian melalui birokrasi lebih diarahkan sebagai fasilitator dari pada regilator. Jadi bila terjadi kesalahan dalam pelaksanaan program tidak dianggap sebagai kegagalan melainkan proses pembelajaran (learnig process). Ukuran keberhasilan dari akhir sebuah proses tidak semata-mata diukur secara kuantitatif, melainkan lebih diarahkan pada proses komunitas tersebut untuk mengaktualisasikan eksistensinya.

Korten menjelaskan beberapa aspek pengembangan masyarakat yaitu: keputusan inisiatif dibuat di tingkat lokal sehingga masyarakat memiliki identitas dan peranan sebagai partisipan yang dihargai, fokus utamanya adalah memperkuat kemapuan masyarakat dalam mengawasi dan mengarahkan aset-aset untuk memenuhi kebutuhan komunitas mereka, gagasan ini memiliki toleransi terhadap perbedaan dan mengakui arti penting pilihan nilai individual serta pembuatan keputusan yang telah terdistribusi, tujuannya yaitu pengembangan sosial melalui social learning yang dalam proses tersebut setiap individu berinteraksi menembus batas-batas orginisatoris dan dituntun oleh kesadaran kritis individual; diikuti dengan budayaan kelembagaan, ditandai oleh adanya organisasi yang mengatur dirinya sendiri (unit-unit lokal) dan mengelola diri sendiri; adanya


(34)

17

jaringan koalisi dan komunikasi pelaku (actor) lokal serta unit-unit lokal yang mengelola diri sendiri mencakup masyarakat lokal, lembaga dan organisasi lokal, pemerintah daerah, dan lain-lain yang menjadi basis tindakan lokal dalam memperkuat pengawasan atas kemampuan dan sumber daya lokal (Moeljarto, 1987: 44; Suparjan dan Hempri, 2003: 23).

Ada beberapa hal yang perlu dilakukan dalam pemberdayaan masyarakat yaitu meningkatkan kesadaran kritis masyarakat sehingga mampu membuat argumentasi dari berbagai macam eksploitasi sekaligus keputusan atas pilihan hidup dan masalah yang dihadapi. Kesadaran kritis itu dapat dicapai dengan melihat kedalam diri, serta menggunakan apa yang didengar, dilihat dan dialami untuk memahami apa yang sedang terjadi dalam kehidupannya. Konsientisasi merupakan suatu proses pemahaman situasi yang sedang terjadi dan berkorelasi dengan dimensi politik, ekonomi dan sosial (Dwiyanto, 2003: 171).

Masyarakat dapat menganalisis sendiri masalah mereka, mengidentifikasi penyebabnya, menetapkan prioritas dan memperoleh pengetahuan baru. Analisis realitas harus dilakukan oleh orang yang dapat memutuskan sendiri apa kebutuhan dan pengalaman yang penting baginya. Ini berarti dapat mengambil tindakan sendiri. Dengan kesadaran kritis itu, masyarakat mampu mengenali potensi dan posisi mereka dalam komunitasnya. Kesadaran tentunya tidak datang dengan sendirinya tapi melalui pengetahuan masyarakat dengan tidak mengabaikan local knowledge dan local geniuses. Sehingga dapat mengoptimalkan potensi SDM, kelembagaan dan sumber daya lokal dengan optimal.


(35)

Sebagaimana Korten (1988: 262) menyatakan hal penting yang menentukan konsep perencanaan yang berpusatkan pada rakyat yaitu kebutuhan akan kelembagaan berdasarkan sumber daya lokal. Korten mengemukakan tiga aspek yang dianggap penting antara lain: pembangunan usaha-usaha swadaya kaum miskin guna memenuhi kebutuhan mereka sendiri, pentingnya kesadaran bahwa sektor modern merupakan sumber utama bagi pertumbuhan ekonomi konvensional dan sektor tradisional menjadi sumber utama bagi sebagian besar rumah tangga miskin. Namun, Kadang partisipasi sering di hambat oleh faktor kapasitas organisasi dari minimnya mutu sumber daya hingga perencanaan program pengembangan masyarakat yang kurang efektif bergantung pada sebuah stuktur organisasi. Pembentukan struktur semacam itu membutuhkan waktu, biaya dan perorganisasian yang cukup lama. Selain itu, peran institusi yang seharusnya menjadi mediasi terhadap pihak eksternal kadang menindas masyarakat.

Organisasi dan lembaga seharusnya berfungsi sebagai wahana partisipasi masyarakat dalam kegiatan atau program pembangunan bukannya mengenali dan mensubordinasi masyarakat hingga mereka tak berdaya. Jika dikontekstualkan dengan realitas lapangan, yaitu pentingnya eksistensi KUD baik sebagai lembaga independen maupun sebagai lembaga yang mewakili masyarakat dengan pihak eksternal termasuk pihak PTPN VII (Persero). Semua ini tidak akan efektif tanpa adanya organisasi-organisasi lokal dan kelompok-kelompok sejenis seperti KUD, KUB, dan KT. Karena itu perubahan politik, peningkatan kesadaran masyarakat dan pendidikan non-formal merupakan hal yang penting bagi sebuah organisasi.


(36)

19

Menurut Conyers (1954: 154) ada tiga alasan urugensinya partisipasi masyarakat yaitu sebagai alat untuk memperoleh informasi tentang kondisi, dan sikap masyarakat akan kehadiran suatu program. Identifikasi kondisi dan respon masyarakat ini penting agar masyarakat tergerak untuk memperbaiki kondisi kehidupan mereka dan berpartisipasi dalam kegiatan community development. Oleh karena itu, langkah awal dalam pelaksanaan community development mencari dan memberikan informasi tentang hal-hal yang berhubungan dengan program dengan melalui belajar dari kondisi kehidupan bermasyarakat.

Hal ini sesuai dengan apa yang dikemukakan Blau (1978: 17) semakin banyak suatu pihak memperoleh manfaat dari pihak lain, maka akan semakin kuat pihak tersebut terlibat dalam kegiatan itu. Dengan demikian dalam masyarakat akan berlaku prinsip pertukaran dasar (basic change principles). Kedua, masyarakat akan lebih mempercayai program jika mereka merasa dilibatkan sejak awal dari need assasment dan perencanaan, hal ini mungkin terjadi karena mereka merasa lebih mengetahui seluk-beluk program dan pada akhirnya lahirlah rasa memiliki terhadap program tersebut. Alasan terakhir ada suatu asumsi yang mengatakan bahwa, partisipasi adalah hak masyarakat dalam demokrasi pembangunan. Artinya, mereka berhak untuk dilibatkan dalam proses pembangunan atau program-program baik dalam bentuk sumbang saran ataupun dalam bentuk keterlibatan langsung (fisik). Ini selaras dengan konsep pembangunan yang berpusatkan pada rakyat (people centered development).


(37)

3. Pembangunan Yang Berpusatkan pada Rakyat

Pembangunan yang berpusatkan pada rakyat merupakan anti tesis dari pembangunan yang berpusatkan pada produksi (production centered development). Atau dengan kata lain, konsep pembangunan yang berpusatkan pada rakyat (people centered development) yaitu jenis pembangunan yang menyadari akan pentingnya kapasitas masyarakat, kemandirian dan kekuatan internal melalui kesanggupan untuk melakukan kontrol atas sumber daya material dan non materialnya. Korten (1988: 270) menyatakan bahwa manusia dan lingkungan merupakan variabel endogen yang menjadi titik tolak bagi perencanaan pembangunan. Berdasarkan hal tersebut, pembangunan yang berpusatkan pada rakyat dapat dijadikan salah satu konsep dalam pembangunan guna meningkatkan hasil produksi pembangunan untuk memenuhi kebutuhan manusia yang selalu bertambah. Akan tetapi peningkatan itu harus dicapai dengan cara yang sesuai dengan dasar partisipasi dan keadilan sehingga hasilnya dapat dilestarikan untuk kelangsungan hidup manusia.

Dari paparan di atas, dapat disimpulkan bahwa pemberdayaan berarti pendistribusian kekuasaan untuk meningkatkan kesadaran kritis masyarakat sehingga memiliki otonomi dalam pengambilan keputusan. Ini juga berarti pentingnya lokalitas yang memiliki landasan pada penguatan potensi lokal. Maka akan wajar jika dikatakan indikator keberhasilan pemberdayaan adalah adanya kesadaran komunitas dan diharapkan dapat merubah pemberdayaan yang sifatnya penguasaan menjadi kemitraan serta mengeleminir solidaritas semu dalam masyarakat .


(38)

21

Dari paparan di atas, dapat disimpulkan bahwa pemberdayaan berarti pendistribusian kekuasaan untuk meningkatkan kesadaran kritis masyarakat sehingga memiliki otonomi dalam mengambil keputusan. Ini juga berarti pentingnya lokalitas yang menjadi landasan bagi upaya penguatan potensi lokal. Jadi, akan menjadi wajar jika keberhasilan pemberdayaan tergantung dengan adanya kesadaran komunitas untuk ikut serta atau berpartisipasi dalam program pembangunan.

Lahirnya konstribusi dari suatu program CD adalah ketika adanya interaksi yang signifikan dari berbagai sektor yang dilibatkan, dalam hal ini adalah masyarakat sekitar dan perusahaan yang memiliki program. Keputusan individu untuk berpartisipasi dipengaruhi oleh kondisi sosialnya. Sedangkan perusahaan yang memiliki program haruslah melihat kondisi sosial masyarakat yang terdapat di dalamnya. Sehingga, program yang disajikan benar-benar merupakan apa yang masyarakat butuhkan (communty needs). Keselarasan yang terbentuk menentukan apa yang akan dihasilkan kedepannya.

C. Definisi Community Development

Istilah pengembangan masyarakat sesungguhnya bersumber pada istilah community development, yang kemudian oleh Jack Rothman (1979), disamakan pula dengan locality development. Dengan demikian jika dalam tulisan ini disebutkan ketiga istilah tersebut, sesungguhnya pengertiannya sama. Pengembangan masyarakat didefinisikan sebagai: ”sebuah model pengembangan masyarakat yang menekankan pada partisipasi penuh seluruh warga masyarakat”. PBB (1955) mendefinisikan pengembangan masyarakat sebagai berikut:


(39)

”Pengembangan masyarakat didefinisikan sebagai suatu proses yang dirancang untuk menciptakan kemajuan kondisi ekonomi dan sosial bagi seluruh warga masyarakat dengan partisipasi aktif dan sejauh mungkin menumbuhkan prakarsa masyarakat itu sendiri”.

Tropman, dkk (1993) mengemukakan, bahwa:

” …locality development merupakan suatu cara untuk memperkuat warga masyarakat dan untuk mendidik mereka melalui pengalaman yang terarah agar mampu melakukan kegiatan berdasarkan kemampuan sendiri untuk meningkatkan kualitas kehidupan mereka sendiri pula”.

Dari kedua definisi tersebut dapat dipahami bahwa masalah utama dalam community development adalah sosial ekonomi. Mensyaratkan partisipasi penuh warga masyarakat di dalam proses kegiatan (mulai dari gagasan sampai kepada pemanfaatan). Konsep ini diterapkan pada sebuah lingkungan masyarakat setempat (locality/community), yang biasanya masih memiliki norma-norma sosial tentang konsensus, homogenitas, dan harmoni (identik dengan masyarakat pedesaan). Tujuan dari community development adalah membangkitkan partisipasi penuh warga masyarakat yang mewujudkan kemampuan dan integrasi masyarakat untuk dapat membangun dirinya sendiri.

1. Community Development Dalam Konteks Pembangunan Masyarakat

Dalam konteks pembangunan masyarakat di Indonesia masyarakat biasanya dimaknai sebagai community atau diartikan komunitas. Ndraha (1987: 49) menjelaskan bahwa dari segi etimologi, community berasal dari kata communitat, yang berakar dari kata comunete atau common. Community memiliki dua arti. Pertama, sebagai kelompok sosial yang bertempat tinggal di lokasi tertentu, memiliki kebudayaan dan sejarah yang sama. Kedua, sebagai satuan pemukiman


(40)

23

yang kecil; di atasnya ada kota kecil (town), dan di atas kota kecil, kota atau kota besar (city).

Komunitas dapat pula mengandung makna persekutuan hidup atas sekelompok manusia dengan karakteristik: terikat pada interaksi sosial, mempunyai rasa kebersamaan berdasarkan geneologis dan kepentingan bersama, memiliki kohesi sosial yang kuat, dan menempati lingkungan hidup terbatas. Sehingga community development adalah pertumbuhan, perkembangan dan kemajuan masyarakat lingkungan dalam aspek material dan spiritual tanpa merombak ketentuan komunitas dalam proses perubahannya.

Dipilihnya komunitas sebagai unit kajian kiranya didasarkan pada pertimbangan bahwa dalam sebuah komunitas masih dimungkinkan adanya keterlibatan sosial secara langsung karena lingkupnya terbatas. Disamping itu diasumsikan bahwa dalam lingkup komunitas, masyarakat masih dapat mengekspresikan dirinya secara bebas dengan mengutamakan inisiatif, kreatifitas, potensi dan sumber daya lokal atau dapat disebut dengan kearifan lokal yang berguna dalam proses pembangunan. Pengembangan komunitas diarahkan pada peningkatan kapasitas masyarakat dalam mengidentifikasi kebutuhan, sumber daya dan peluang serta peningkatan kapasitas dalam pengelolaan pembangunan. Dengan kata lain, peningkatan kapasitas masyarakat diarahkan pada kemampuan individu untuk memproses keseluruhan pengalaman sosialnya, termasuk pemahamannya terhadap realitas di sekelilingnya dan merealisasikan ide, gagasan, juga targetnya (Warren dan Lyon dalam Ndraha, 1987: 57; Suparjan dan Hempri, 2003: 22).


(41)

Pendapat di atas, sejalan dengan Coralie Bryant dan Louise White ketika mendefinisikan community development sebagai suatu upaya untuk meningkatkan kemampuan atau kapasitas manusia dalam mengendalikan masa depannya. Hal ini mengandung implikasi bahwa pembangunan berarti membangkitkan kemampuan optimal manusia, baik individu maupun kelompok. Kemampuan ini meliputi fisik, mental dan spiritual.

Pembangunan juga mendorong tumbuhnya kebersamaan dan pemerataan nilai-nilai kesejahteraan. Pembangunan harusnya dapat memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk secara bebas memilih berbagai alternatif sesuai dengan tingkat kesadaran, kemampuan dan keinginan mereka. Memberi kesempatan untuk belajar dari keberhasilan dan kegagalan mereka dalam merespon perubahan. Pembangunan diharapkan mampu membangkitkan kemampuan untuk membangun secara mandiri. Terakhir, pembangunan seharusnya mampu mengurangi ketergantungan dan menciptakan hubungan saling menguntungkan juga saling menghormati (independence) (Ndraha, 1987: 16).

Sanders (Christtenson dan Robinson, 1989: 12) menunjukkan empat tipologi atau cara memahami Community Development. Pertama community development sebagai proses merupakan siklus yang berkesinambungan yaitu perubahan dari suatu kondisi ke kondisi berikutnya berupa kemandirian masyarakat yang mampu menentukan nasibnya sendiri dan mencari cara bagaimana mencapainya. Kedua, community development sebagai salah satu fokus metode, cara kerjanya yaitu dengan memanfaatkan dua faktor antara lain, partisipasi masyarakat dan perorganisasian.


(42)

25

Metode community development dapat diterapkan pada proses apa saja. Ini merupakan landasan teoritis bagi esistensi organisasi masyarakat dan pentingnya partisipasi dalam pengambilan keputusan yang menyangkut nasib mereka. Jadi, berfungsi dalam menggali potensi SDM dengan cara melakukan bimbingan dan latihan serta bantuan lainnya. Ketiga, community development sebagai program. Jika sudah ada proses dan metode serta di tambah dengan cara-cara tertentu, maka community development telah dapat di lihat sebagai program yang merupakan bagian integral dari pembangunan.

Titik beratnya adalah pencapaian tujuan bersama dan penyelesaian dari serangkaian kegiatan yang dapat diukur hasilnya secara kuantitas juga dapat dilaporkan atau dipertanggungjawabkan. Terakhir, community development sebagai gerakan merupakan merupakan kegiatan-kegiatan yang terorganisasi untuk dilaksanakan dalam rangkaian pencapaian tujuan dan harapan masyarakat. Sekaligus merupakan media pelembagaan struktur organisasi. Community development dirancang untuk meningkatkan kehidupan yang lebih baik bagi masyarakat dan merangsang partisipasi, jika dimungkinkan atas prakarsa sendiri. Namun jika prakarsa itu tdak muncul spontan maka dapat dilakukan berbagai teknik untuk memacu tanggapan aktif dan pasif terhadap gerakan itu.

Secara teknis di lapangan, program community development adalah program-program yang dijalankan oleh perusahaan untuk mengembangkan pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan baik untuk mata pencarian, pendidikan, keterampilan dan kesejahteraan bagi masyarakat sekitar perusahaan atau dengan kata lain


(43)

masyarakat terkena dampak dari keberadaan perusahaan, maupun masyarakat yang mempengaruhi operasi perusahaan (Community Development Forum, 2002). Community development ketika diterjamahkan menjadi pengembangan masyarakat, maka istilah “pengembangan” dilekatkan ada pemahaman bahwa masyarakat mempunyai sesuatu yang secara tradisional telah dilakukan dan dimanfaatkan oleh mereka bagi pemenuhan kebutuhan dan kesejahteraannya. “Memiliki sesuatu secara tradisional” maksudnya adalah modal sosial seperti, kepercayaan (trust), hubungan timbal balik (reciprocity) dan jaringan (networking) yang melekat dalam struktur sosial setiap satuan masyarakat sehingga memungkinkan mereka mampu mengkoordinasikan tindakannya dan mencapai tujuan bersama.

2. Prinsip-prinsip Community Development

Ife (1995: 178) menguraikan prinsip-prinsip community development, diantaranya yaitu prinsip keberlanjutan. Aspek penting dalam rangka mewujudkan keberlanjutan pembangunan adalah dengan memperhatikan dimensi keseimbangan ekologis dan keadilan sosial. Dalam konteks keseimbangan ekologis. Pengembangan masyarakat ditujukan pada upaya meminimalkan keuntungan terhadap SDA. Di sisi lain, peminimalan terhadap polusi dan konservasi terhadap SDA menjadi isu utama dari pendekatan ekologis. Sementara pada keadilan sosial, distribusi pendapatan yang proposional dari negara ke warga negaranya.


(44)

27

Pendekatan pemberdayaan menjadi basis utama dalam pengembangan masyarakat. Pemberdayaan memiliki makna membangkitkan sumber daya, kesempatan, pengetahuan, dan keterampilan untuk meningkatkan kapasitas dalam menentukan masa depan. Prinsip yang ketiga yaitu kemandirian (self reliance). Hal ini bermakna bahwa komunitas seharusnya mendayagunakan sumber daya yang ada dengan kekuatan sendiri dan tidak bergantung pada pihak eksternal. Adanya beberapa tahapan dalam proses pengembangan menyebabkan program community development memerlukan proses yang lama, apalagi jika mengutamakan keaktifan dari partisipasi komunitas.

Berarti dalam community development memerlukan prinsip tahapan pengembangan (the pace of development). Selain itu, pengembangan masyarakat tidak akan berjalan baik, bila ada tekanan dari pihak eksternal. Maka sudah seharusnya bila dikembangkan secara murni oleh komunitas itu sendiri dengan memperhatikan sensitivitas budaya komunitas lokal, tradisi dan lingkungan. Ini bermakna berlakunya prinsip bebas dari tekanan luar (external expertise).

Prinsip lainnya bahwa dalam pengembangan masyarakat ditujukan untuk membangun komunitas (community building) yang memiliki makna membangun masyarakat secara bersama-sama. Oleh karena itu, proses berkelompok, inklusivitas, membangun rasa saling percaya diri, dan membangun semangat bersama diperlukan untuk mencapai tujuan dalam membangun komunitas. Penekanan pada proses dan hasil (process and outcome) pun menjadi isu utama dalam kerja komunitas. Pendekatan pragmatis cenderung hanya melihat hasil, sehingga upaya untuk memperoleh hasil tersebut tidaklah begitu penting. Namun


(45)

pandangan ini ditentang oleh berbagai pihak, karena proses dan hasil adalah dua hasil merupakan refleksi dari proses.

Dalam konteks ini, moral dan etika dalam memperoleh hasil menjadi pusat perhatian. Begitu pula dengan pengembangan masyarakat yang selalu melihat partisipasi (partisipation) maksimal, dengan tujuan setiap orang dalam komunitas dapat secara aktif terlibat. Banyaknya warga masyarakat yang aktif untuk berpartisipasi, maka semakin ideal kepemilikan komunitas dan proses untuk menjadikan pengembangan masyarakat sebagai sesuatu yang bersifat inklusif akan dapat direalisasikan. Hal ini, tidak berarti bahwa setiap orang akan berpartisipasi pada jalan yang sama, karena setiap orang akan berbeda dari sisi keterampilan, kepentingan dan kapasitas. Terakhir adalah bagaimana mendefinisikan kebutuhan dalam upaya menentuka prioritas kebutuhan. Ada dua prinsip dalam menentukan definisi kebutuhan, yaitu: pengembangan masyarakat seharusnya dilakukan atas dasar kesepakatan dari berbagai macam elemen untuk mewujudkan sensus. Lainnya, penentuan kebutuhan harus memperhatikan prinsip keadilan sosial dan keseimbangan ekologis.

Abednego (2001: 2-3) menyatakan bahwa prinsip dasar program community development hendaknya mengembangkan modal awal yang biasanya telah dimiliki oleh masyarakat yakni solidaritas, partisipasi dan kerjasama dengan semangat gotong royong. Prinsip dasar dari program community development yang bertumpu pada masyarakat meliputi: menempatkan masyarakat sebagai subyek atau aktor pembangunan, membangun komunitas dapat melalui konsep tri bina (bina manusia, bina usaha, bina lingkungan) yang didasarkan atas


(46)

29

keterjangkauan kemampuan masyarakat, perencanaan harus bersifat bottom up planning, melakukan kerjasama dengan berbagai stakeholders lain untuk memaksimalkan sumber daya yang ada, dan merupakan suatu program peningkatan taraf hidup dan pembangunan yang berkelanjutan.

Menurut Direktorat Jendral Geologidan Sumber Daya Mineral prinsip community development adalah kemitraan, masyarakat sebagai partner yang dapat menguntungkan perusahaan, bukan dilihat sebagai beban, saling menghargai antar stakeholders yang ada; dilaksanakan berdasarkan kebutuhan masyarakat secara terencana dan dilakukan secara bottom up, Pemda pun dapat bertindak sebagai fasilitator melalui perencanaan yang matang. Perencanaan community development harus memiliki dokumen kesepakatan atau kesepahaman yang dapat dipertanggungjawabkan agar di kemudian hari tidak terjadi protes (complain) dari masing-masing pihak.

D. Pola Kemitraan dalam Community Development

Kemitraan pada hakikatnya merupakan wujud yang ideal dalam partisipasi masyarakat. Kemitraan didasari atas hubungan antar pelaku yang bertumpu pada ikatan usaha yang saling menunjang dan saling menguntungkan, serta saling menghidupi berdasarkan asas kesetaraan dan kebersamaan. Setiap pelaku usaha memiliki potensi, kemampuan dan keistimewaan sendiri, walaupun berbeda ukuran, jenis, sifat, dan tempat usahanya.

Setiap pelaku usaha juga memiliki kelebihan dan kekurangannya. Dengan kelebihan dan kekurangan itu timbul kebutuhan kerjasama akan kemitraan


(47)

sehingga kelebihan-kelebihan itu dapat dilipatgandakan dengan memaksimalkan manfaat yang mungkin diperoleh. Sedangkan kekurangan-kekurangan dapat diusahakan untuk dikurangi, atau bahkan dihilangkan sama sekali, yang saling menutupi.

Kemitraan dalam community development dapat mencakup dua pola dasar. Pertama, pemerintah memberikan konsesi kepada sektor privat dan masyarakat agar digunakan dalam jangka waktu tertentu untuk melakukan tugas-tugas pelayanan umum yang merupakan tugas pemerintah. Kedua, kerjasama kemitraan antara masyarakat, sektor privat dan pemerintah melalui pengembangan formula pembagian modal kerja yang menjadi tanggung jawab masing-masing pihak.

Implementasi program community development dengan pendekatan pemberdayaan di perusahaan dapat dilihat dari pola kemitraan yang dilaksanakan bersama dengan UKM. Untuk merealisasikan kemitraan perlu kesamaan presepsi antara sektor privat maupun pemerintah dan masyarakat yang akan menjadi mitra binaan. Bila dianalisis lebih lanjut, prinsip umum dalam kemitraan bersesuaian dengan prinsip-prinsip community development yang didalamnya terdapat partisipasi masyarakat sebagai salah satu indikator penting.

Kemitraan juga mengandung aspek keadilan dalam perolehan keuntungan dan manfaat pembebanan biaya serta penanggungan resiko yang timbul dalam kegiatan usaha tersebut. Kemitraan yang seharusnya dikembangkan adalah kemitraan yang setara antara para pelaku sesuai dengan kemampuan konstribusinya. Kemitraan yang setara memerlukan pola pemahaman yang kuat terhadap hak dan tanggung jawab stakeholder dapat direalisir dan bersinergi.


(48)

31

E. Kerangka Pikir

Kroten (1988: 269) pembangunan yang berpusatkan pada produksi lebih memusatkan perhatian pada produksi yang berpusatkan di daerah perkotaan yang kepemilikan aset produktifnya hanya dimiliki oleh elit tertentu. Investasi pembangunan yang dilakukan lebih menguntungkan kelompok yang sedikit demikian juga dengan realitasnya hanya mengoptimalkan penggunaan modal dan kurang memperhatikan aspek SDM. Apalagi pemanfaatan SDA dan lingkungan hanya berorientasi jangka pendek sehingga memungkinkan kehancuran lingkungan dan pengerusakan basis sumber daya lokalitas, dan pada akhirnya menghasilkan perekonomian yang tidak efisien dalam hal energi, kurang daya adaptasi dan mudah mengalami gangguan yang serius karena kerusakan dan manipulasi politik pada suatu bagian tersebut

.

Dihubungkan dengan interaksi industri dengan masyarakat sekitar, maka pihak industri harus merancang dan mengembangkan program-program pengembangan masyarakat dengan pengertian konsep termaksud. Hal tersebut berarti bahwa pihak industri harus menjalin kerjasama dengan masyarakat dalam durasi yang panjang, yang tidak hanya bertumpu pada pemberian bantuan sosial yang sifatnya sementara dan pendukung, bahkan dalam jangka panjang bersifat kontra-produktif baik untuk pengembangan masyarakat maupun untuk pengembangan industri itu sendiri.

Pernyataaan di atas merupakan salah satu cara dari industri atau perusahaan untuk menciptakan interaksi yang baik dengan masyarakat sekitar. Hal ini sepaham dengan pernyataan yang di kemukakan Coser. ( Poloman, 1994: 109) yakni


(49)

“katup penyelamat” yang merupakan jalan keluar dari permasalahan yang timbul dalam interaksi antara masyarakat dan industri serta sebagai cara untuk membentengi industri dari konflik atau dengan kata lain tidak harus ada konflik terlebih dahulu. Dari sinilah program pemberdayaan masyarakat di sekitar sektor industrial hadir. Dengan adanya program dari perusahaan atau industri diharapkan adanya partisipasi masyarakat didalamnya sehingga tercipta pola kemitraan yang berkesinambungan. Hal ini selain untuk menghindari konflik atau sebagai katub penyalamat juga bertujuan untuk memberdayakan masyarakat sehingga dapat menciptakan masyarakat yang berdaya dalam bidang ekonomi, sosial, dan politik. Selaras dengan pernyataan Talcot Parson dimana suatu industri memiliki tanggung jawab pada masyarakat sekitar tempat industri itu berada. Atau dengan kata lain perusahaan memiliki tanggung jawab untuk ikut memberdayakan masyarakat sekitarnya.

F. Bagan Kerangka Fikir

CD/ Peng Masyarakat

Partisipasi Masyarakat

Pola Kemitraan

Masyarakat Berdaya Hambatan Atau Konflik

Straregi Penaggulangan Perusahaan


(50)

III. METODE PENELITIAN

A. Tipe Penelitian

Metode penelitian menjadi dasar bagi penelitian dalam mengkaji suatu permasalahan ilmiah. Untuk itu, penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif yang pada dasarnya berakar pada latar alamiah atau natural sebagai kesatuan yang utuh, dengan mengandalkan manusia sebagai instrumen penelitian. Metode penelitian kulitatif digunakan untuk menjelaskan dan mengarahkan sasaran penelitian yang menurut Moleong (1989: 30) adalah “usaha menemukan teori, bersifat deskriptif, lebih mementingkan proses daripada hasil, membahas studi dengan fokus rancangan penelitian yang disepakai oleh kedua belah pihak (peneliti dan subyek penelitian).

Menurut Bogdan dan Taylor (Nasution, 1996: 9), penelitian kulitatif adalah prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata, tertulis atau lisan, dari orang-orang atau prilaku yang dapat diamati. Dalam penelitian ini diusahakan mengumpulkan data deskriptif sebanyak mungkin yang akan dituangkan dalam bentuk laporan dan uraian. Penelitian ini pun tidak mengutamakan angka-angka statistik, walaupun tidak menolak data kuantitatif.

Penelitian ini berusaha mengidentifikasi dan memahami mekanisme pelaksanaan program pengembangan masyarakat (community development), kemudian


(51)

menganalisis apakah program community development mampu memberdayakan masyarakat disekitarnya. Atas dasar itu, diperlukan pemahaman mengenai pembangunan masyarakat secara utuh dengan memahami totalitas aspek yang terkait di dalamnya dan tidak terbatas pada satu atau dua konsep saja. Pada titik ini, amat sulit jika menggunakan pendekatan kuantitatif yang pada batas tertentu hanya ingin mengetahui atau mengukur hubungan antar variabel-variabel. Artinya, kompleksitas persoalan community development tidak hanya untuk “diketahui” tetapi lebih dari itu harus “dipahami”.

Pemilihan pendekatan kualitatif dilakukan atas dasar spesifikasi obyek penelitian dan untuk mendapat informasi yang mendalam tentang sebuah fenomena sosial. Semua itu dilakukan agar dapat menjawab keterkaitan terhadap permasalahan yang tengah dikaji.

B. Fokus Penelitian

Dalam suatu penelitian sangatlah penting adanya fokus penelitian, karena fokus penelitian sangat membatasi ruang lingkup penelitian yang akan dilakukan dan memegang hubungan yang sangat penting dalam memandu serta mengarahkan jalannya suatu penelitian. Dalam fokus penelitian haruslah memperhatikan keterkaitan dengan rumusan masalah yang ada, karena keduanya saling berhubungan. Dalam penelitian ini yang menjadi fokus penelitian adalah:

1. Proses berkembangnya pola kemitraan di sektor privat guna melaksanakan program Community Development

2. Implementasi program pengembangan masyarakat (Community Development) di PT Perkebunan Nusantara VII (Persero), yang terdiri atas:


(52)

35

a. Proses realisasi kemitraan b. Proses rancangan kemitraan c. Pola pendanaan kemitraann

d. Mekanisme Pelaksanaan Pola Kemitraan 3. Hambatan yang muncul

4. Strategi penanggulangan hambatan 5. Konstribusi kemitraan

Penelitian ini di fokuskan hanya pada implementasi dari perusahaan atau dengan kata lain yang di lihat dari penelitian ini hanya melalui sudut pandang perusahaan.

C. Lokasi Penelitian

Lokasi dari penelitian ini dipilih dikarenakan ditemukan permasalahan yang sesuai dengan apa yang hendak diketahui. Lokasi penelitian ini terdapat pada Unit Usaha Bekri PTPN VII, yang terletak di Desa Sinar Banten, Kecamatan Bekri, Lampung Tengah. Adapun alasan pemilihan lokasi tersebut dikarenakan program community development dengan pola kemitraan yang memberdayakan dan berkelanjutan ada di daerah ini.

D. Penentuan Informan

Dalam penelitian yang mrnjadi objek penelitian adalah sebuah perusahaan yang merupakan organisasi formal maka, informan ditentukan dengan menggunakan teknik sample bertujuan (purposive sample). Dilakukan dengan cara mengambil subyek secara sengaja (non random) karena alasan atau spesifikasi dari sample tersebut (Surakhmad, 1989: 101). Pelaksanaan dilakukan dengan langsung


(53)

memilih informan yang berkompeten dan bersentuhan dalam pelaksanaan kemitraan agribisnis. Awalnya yang ditentukan sebagai informan dalam penelitian ini adalah Kepala Unit Community Development (CD) PTPN VII, akan tetapi saat peneliti mengajukan surat permohonan penelitian, peneliti langsung di arahkan ke Unit Usaha Bekri yang kemudian peneliti diarahkan pada Informan I (Sinder Kemitraan), setelah penelitian dimulai peneliti disarankan bertemu dengan Infirman II (Mandor Besar) yang di indikasi lebih mengerti dengan program yang sedang diteliti.

E. Teknik Pengumpulan Data

Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan teknik pengamatan (observasi) dan wawancara (interview). Data dibedakan data sekunder dan data primer. Pengumpulannya dilakukan dengan dua cara, yaitu data sekunder dikumpulkan dengan cara studi kepustakaan, mengkaji berbagai literature yang relevan dengan permasalahan penelitian dan dokumentasi. Sedangkan data primer dikumpulkan melalui wawancara dengan menggunakan interview guide (pedoman wawancara). Selain itu, dilakukan pengamatan untuk mengumpulkan data secara sistematis tentang pelaksanaan pola kemitraan PTPN VII.

F. Teknik Analisis Data

Analisa data menurut Patton (1980: 268) adalah proses mengatur urutan data, mengorganisasikannya kedalam satu pola, kategori, dan satuan uraian dasar. Kemudian memberikan arti yang signifikan terhadap analisis, menjelaskan pola


(54)

37

uraian dan memberikan hubungan diantara dimensi-dimensi hubungan (Moleong, 1989: 103).

Analisis data dilakuakan bukan hanya pada saat pengamatan dan pengumpulan data di lapangan telah berakhir saja, tetapi pelaksanaannya dilakukan sejak awal ketika data primer telah diperoleh. Cara yang dilakukan dengan mencocokkan dan membandingkan catatan hasil pengamatan, wawancara mendalam baik yang dicatat maupun yang direkam juga dokumen-dokumen, hasil dokumentasi serta data sekunder lainnya. Setelah data primer dan sekunder terkumpul maka akan dilakukan analisis dengan cara descriptive analysis. Analisis ini menggunakan teknik mereduksi data, menyajikan data, dan penarikan kesimpulan atau verifikasi.

Nasution (1996: 129) menjelaskan bahwa reduksi data adalah merangkum, memilih hal-hal yang pokok dan difokuskan pada hal-hal yang penting. Kemudian dicari tema atau polanya dan diberi susunan yang sistematis sehingga mudah dikendalikan. Sedangkan display data (menyajikan data) yaitu, proses menggambarkan keseluruhan serta bagian-bagian tertentu dari hasil penelitian sehingga dapat dibuat matriks ataupun grafik. Kedua cara itu dilakukan agar dapat mempermudah dalam pengambilan kesimpulan atau verifikasi dengan mencari pola, hubungan, tema, persamaan, hal-hal yang sering timbul dalam penelitian, dan sebagainya.


(55)

G. Validitas (Kesahihan) dan Reabilitas (Keterandalan) Data

Laporan penelitian dikatakan ilmiah jika persyaratan kesahihan, keterandalan dan objektivitas sudah terpenuhi. Beberapa teknik penjamin keabsahan data kualitatif sebagai berikut:

1. Objektivitas (Konfrimmability)

Objektivitas atau konfrimmability merupakan proses kerja yang dilakukan untuk mencapai kondisi objektiv. Adapun kriteria objektivitas jika memenuhi syarat minimum sebagai berikut:

a. Disain penelitian dibuat secara baik dan benar b. Fokus penelitian tepat

c. Kajian literatur yang relevan

d. Informan dan cara pendataan yang akurat

e. Teknik pengumpulan yang sesuai dengan fokus permasalahaan penelitian f. Analisis dilakukan secara benar

g. Hasil penelitian bermanfaat bagi pengembangan ilmu pengetahuan. 2. Validitas Internal

Penjamin keabsahan data melalui kesahihan (validitas) menurut Moleong (dalam Iskandar 2008: 225) dapat dilakukan dengan menggunakan beberapa kriteria teknik pemeriksaan sebagai berikut:

a. Perpanjangan keikutsertaan penelitian di lapangan b. Meningkatkan ketekunan pengamatan

c. Triangulasi, yaitu teknik pemeriksaan keabsahan data yang memanfaatkan sesuatu yang lain di luar data tersebut untuk keputusan pengecekan atau sebagai pembanding terhadap suatu data


(56)

39

d. Menganalisis kasus negatif, yaitu peneliti menemukan kasus-kasus yang bertentangan dengan informasi-informasi yang telah dikumpulkan

e. Mendiskusikan dengan teman sejawat f. Tersedianya referensi

g. Member check, yaitu pengecakan data yang diperoleh dari pemberi data atau mengumpulkan sejumlah reponden untuk diminta pendapatnya tentang data yang sudah di kumpulkan

3. Validitas External

Kriteria menurut Damin (dalam Iskandar 2008: 234) adalah meminta peneliti untuk menghasilkan penelitian yang dapat mendeskripsikan rekonstruksi realitas secara lengkap dan detail sebagaimana yang telah dikonstruksikan oleh informan penelitian. Apabila dapat memperoleh hasil yang jelas tentang temuan penelitian, maka dapat dikatakan data penelitian tersebut memenuhi data valid external.

4. Keterandalan (Devinden bility)

Keterandalan atau Devinden bility adalah apabila dua atau beberapa penelitian dengan fokus masalah yang sama diulang kembali penelitiannya dalam satu kondisi yang sama dan hasil esensial yang sama, maka dikatakan memiliki reabilitas (keterandalan) yang tinggi.


(57)

IV. GAMBARAN UMUM DAN LOKASI PENELITIAN

A. Gambaran Umum Desa Sinar Banten Kecamatan Bekri Lampung Tengah

Lampung tengah adalah salah satu kabupaten yang terletak di Propinsi Lampung dengan Luas wilayah4.789,82 Km2 terbagi dalam 28 kecamatan. Salah satu desa di Lampung Tengah yang menjadi lahan bagi PTPN VII untuk membudidayakan tanaman kelapa sawit dengan pola kemitraan adalah Desa Sinar Banten, Kecamatan Bekri, Lampung Tengah. Desa ini luasnya 5.314 Ha, dengan batas wilayah di sebelah utara yaitu Desa Karang Tani dan Komring Agung, sebelah selatan berbatasan dengan Desa kusumodadi dan Gorasjaya. Sementara di barat berbatasan dengan Desa Bumijaya, sebelah timur dengan Desa Kusumajaya dan Wonosari.

Sektor unggulan Desa Sinar Banten yaitu bidang pertanian dari tanaman holtikutural, buah hingga sayur mayur; sektor perkebunan terdiri dari budidaya kelapa sawit seluas 4600 Ha, kakau seluas 1,5 Ha, kopi seluas 1,25 Ha dan tanaman lain seluas 3,5 Ha. Terakhir adalah sektor industri yang ditandai dengan adanya industri besar dan dua home industry. Secara umum tenaga kerja di desa ini terserap dalam sektor-sektor di atas. Meski ada sebagian yang bekerja sebagai pegawai negeri dan sektor lainnya. Jumlah penduduk Desa Sinar Banten menurut jenis pekerjaan yang mereka geluti dapat di lihat pada tabel di bawah ini:


(58)

41

Tabel 1. Jumlah Penduduk Desa Sinar Banten Menurut Jenis Pekerjaan Mata Pencaharian Jumlah

Penduduk

Presentase (%)

Petani 496 31,67

Karyawan BUMN (PTPN VII) 351 22,41

Wiraswata 278 17,75

Buruh Musiman 194 12,39

Pensiunan 96 6,13

PNS 26 1,66

Honorer 13 0,83

Lainnya 112 7,15

JUMLAH 1566 100

Sumber : Monografi Desa Sinar Banten / Bekri, 2008

Berdasarkan tabel 1 di atas, sektor pertanian memberikan konstribusi yang cukup signifikan bagi penyerapan tenaga kerja mitra di Desa Sinar Banten sebesar 31,94 %. Kemudian tenaga kerja yang terserap sebagai karyawan PTPN VII (Persero) sebesar 22,41 %. Selain itu, tenaga kerja sebagai buruh musiman meski hanya diberdayakan saat panen raya pun perlu dipertimbangkan. Hal ini berarti bahwa eksistensi PTPN VII perkebunan kelapa sawit mampu menopang 66,48 % tenaga kerja produktif di Desa Sinar Banten. Hal ini berarti PTPN VII dalam fungsinya mengembangkan daerah sekitar lokasi ia berdiri memiliki konstribusi yang sangat besar.

Tabel 2. Jumlah Penduduk Desa Sinar Banten Menurut Tingkat Pendidikan Tingkat Pendidikan Jumlah Penduduk Persentase (%) Tidak tamat SD

Tamat SD Tamat SLTP

Tamat SLTA/ Sederajat Tamat D1-D3 Tamat S1-S3 677 378 723 509 46 12 9,01 25,67 36,61 25,77 2,33 0,61 JUMLAH 2046 100


(59)

Pendidikan di Sinar Banten dapat dikatakan maju meski secara umum. Jika kita lihat dari tabel 2 di atas maka dapat kita simpulkan lebih dari 50% penduduk Desa Sinar Banten telah mengenyam pendidikan, bahkan ada 65,32 % penduduk yang telah mengenyam wajib belajar sembilan tahun. Hal ini dapat menjadi indikator tingginya tingkat pendidikan di desa ini. Tingginya tingkat pendidikan masyarakat selain disebabkan oleh tingginya tingkat perekonomian mereka tentunya juga dipengaruhi kelengkapan fasilitas pendidikan sebagai sarana penunjang. Selain itu, jarak menuju kecamatan dan kabupaten yang tidak cukup jauh, apalagi daerah sekitar Bekri diapit oleh dua Kabupaten, Lampung Tengah dan Pesawaran.

Tenaga pengajar yang terdaftar dalam monografi Desa Sinar Banten ada 36 guru untuk sekolah-sekolah yang terdapat di desa ini. Mengenai fasilitas pendidikan berupa jumlah gedung sekolah di Desa Sinar Banten dapat di lihat di tabel ini:

Tabel 3. Jumlah Fasilitas Pendidikan Menurut Jenjang Pendidikan Jenjang Pendidikan Jumlah Gedung

Sekolah PAUD

TK SD SLTP SMK

Kursus Ketrampilan

3 3 3 2 1 3

TOTAL 15

Sumber : Monografi Desa Sinar Banten / Bekri, 2008

Berdasarkan tabel 3 di atas, untuk ukuran suatu desa fasilitas pendidikan sudah cukup tergolong lengkap (dalam konteks wajib pendidikan sembilan tahun). Namun, untuk jenjang SLTA masih belum tersedia. Sehingga wajar jika masyarakat Desa Sinar Banten ingin melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi


(60)

43

harus ke kecamatan atau kabupaten terdekat atau melanjutkan di SMK dan kursus keterampilan.

Mengenai fasilitas kesehatan yang terdapat di desa ini di fasilitasi dengan satu Puskesbun (pusat kesehatan milik PTPN VII), satu buah puskesdes dan 8 Posyandu, 5 Posyandu milik PTPN VII dan 3 pemerintahan desa. Sedangkan selain ketiga posyandu ini belum ada fasilitas tempat kesehatan lain. Untuk tenaga paramedis dapat di lihat di tabel:

Tabel 4. Jumlah Petugas Kesehatan

Petugas Kesehatan Jumlah Mantri

Bidan Perawat

3 4 3

JUMLAH 10

Sumber : Monografi Desa Sinar Banten / Bekri, 2008

Dari tabel 4 di atas dapat kita lihat petugas yang mendukung fasilias kesehatan di desa ini. Dalam pengadaan sarana kesehatan ini PTP memiliki setidaknya dua orang perawat dan dua orang bidan serta satu orang mantri yang menyediakan perawatan gratis untuk masyarakat lokal.

B. PT. Perkebunan Nusantara VII (Persero)

1. Dari Internatio Menjadi PT. Perkebunan Nusantara VII (Persero)

Perkebunan Bekri untuk pertamakalinya dibuka oleh bangsa Belanda pada tahun 1916 dan diberi nama Internatio I. Tujuh tahun kemudian, tepatnya pada tahun 1923 didirikanlah pabrik dengan system hand press. Tahun 1942 Jepang berhasil


(1)

C. Lokasi Penelitian ... 35

D. Penentuan Informan ... 35

E. Teknik Pengumpulan Data ... 36

F. Teknik Analisis Data ... 36

G. Validitas dan Reabilitas Data ... 38

IV. GAMBARAN UMUM DAN LOKASI PENELITIAN ... 40

A. Gambaran Umum Desa Sinar Banten Kecamatan Bekri Lampung Tenggah ... 40

B. PT. Perkebunan Nusantara VII (Persero) ... 43

1. Dari Internatio Menjadi PT Perkebunan Nusantara VII (Persero) ... 43

2. Unit Usaha Bekri ... 45

3. Struktur dan Personalia ... 47

C. Proses Perkembangan Pola Kemitraan di PTPN VII ... 49

1. Sejarah Pola Kemitraan ... 49

2. Landasan Dasar Pola Kemitraan ... 51

3. Bentuk-Bentuk Community Development yang Dikembangkan PTPN VII (Persero) ... 53

V. PEMBAHASAN ... 59

A. Implementasi Pola Kemitraan ... 59

1. Realisasi Pola Kemitraan: Stakeholders dan Motivasi ... 59

2. Proses Rancangan dan Sosialisasi Kemitraan ... 71

3. Pendanaan Kemitraan ... 76

4. Mekanisme Implementasi Kemitraan ... 78

B. Hambatan dalam Pelaksanaan Pola Kemitraan ... 82

C. Strategi Penanggulangan Hambatan ... 86

D. HAsil dari Implementasi Kemitraan ... 88

VI. PENUTUP ... 93

A. Kesimpulan ... 93

B. Saran ... 96 DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN

A. Pedoman Wawancara

B. Hasil Penelitian dalam Tabel C. Matriks Hubungan Kerja D. Dokumentasi

E. Perizinan


(2)

DAFTAR TABEL

Halaman Tabel 1. Jumlah Penduduk Desa Sinar Banten Menurut

Jenis Pekerjaan ... 41 Tabel 2. Jumlah Penduduk Desa Sinar Banten

Menurut Tingkat Pendidikan... 42 Tabel 3. Jumlah Fasilitas Pendidikan Desa Sinar Banten

Menurut Jenjang Pendidikan ... 43 Tabel 4. Jumlah Petugas Kesehatan Desa Sinar Banten ... 44 Tabel 5. Data Mitra PTPN VII, Luas Areal dan

Jumlah Komoditas Kelapa Sawit ... 65 Tabel 6. Laba Perusahaan Sebelum dan Setelah PPh ... 78 Tabel 7. Alokasi Dana Program Community Development (PUKK)... `79


(3)

DAFTAR BAGAN

Halaman Bagan 1. Kerangka Fikir ... 32 Bagan 2. Hubungan Organisasi Lokal Pola Kemitraan

PTPN VII (Persero)... 64 Bagan 3. Langkah-langkah PTPN VII (Persero)


(4)

DAFTAR SINGKATAN

BPN : Badan Pertanahan Nasional BUMN : Badan Usaha Milik Negara

CD : Community Development

CPO : Crude Palm Oil

CSR : Corporate Social Responsibility Disbun : Dinas Perkebunan

Ha : Hektar

HGU : Hak Guna Usaha

KCD : Kepala Cabang Dinas

KCD-Bun : Kepala Cabang Dinas – Perkebunan

Kg : Kilo gram

KK : Kepala Keluarga

KT : Kelompok Tani

KTP : Kartu Tanda Penduduk KUB : Kelompok Usaha Bersama KUD : Koprasi Unit Desa

LPP-LH : Lembaga Penelitian dan Pembangunan – Lingkungan Hidup LSM : Lembaga Swadaya Masyarakat


(5)

Mabes : Mandor Besar

NPWP : Nomor Pokok Wajib Pajak PAD : Pendapatan Asli Daerah

Pemda : Pemerintah Daerah

PKBL : Program Kemitraan dan Bina Lingkungan PKL : Praktek Kerja Lapangan

PNP : Perusahaan Nusantara Perkebunan

Pokja : Kelompok Kerja

PP : Peraturan Pemerintah PPh : Pajak Penghasilan

PPL : Petugas Penyuluh Lapangan PPN : Perusahaan Perkebunan Nasional PTP : Perseroan Terbatas Perkebunan

PTPN VII : Perseroan Terbatas Perkebunan Nusantara VII PUKK : Pembinaan Usaha Kecil dan Koprasi

PSKK UGM : Pusat Studi Kependudukan dan Kebijakan Universitas Gajah Mada

Pungli : Pungutan Liar

RAT : Rapat Akhir Tahun

RUPS : Rapat Umum Pemegang Saham Saprodi : Satuan Sarana Produksi

SDA : Sumber Daya Alam

SDM : Sumber daya Manusia


(6)

Sinkep tan : Sinder Kepala Tanaman SIUP : Surat Izin Usaha Penerbitan

SK : Surat Keputusan

SPPH : Surat Pernyataan Pengakuan Hutang T & T : Tanaman dan Teknik

TBS : Tandan Buah Segar TNI : Tentara Nasinal Indonesia TUK : Tata Usaha Keuangan

UI : Universitas Indonesia

UNDP : United Nation Development Program

UU : Undang – Undang

UUPA : Undang – Undang Pokok Agraria ZIS : Zakat Infaq dan Sodaqoh


Dokumen yang terkait

Analisis Usaha Peternakan Broiler Pola Kemitraan dan Peternakan Mandri (Studi Kasus Pada PT. SUR)

9 138 69

Peran Program Kemitraan Dan Bina Lingkungan PT. Pertamina (Persero) Medan Dalam Pengembangan Usaha Kecil Dan Menengah (UKM) (Studi Pada Mitra Binaan Pkbl PT. Pertamina (Persero) Medan)

7 120 111

Dampak Program Pola Kemitraan PTPN III Terhadap Sosial Ekonomi Usaha Kecil Menengah Masyarakat Sekitar

1 37 78

Evaluasi Program Kemitraan BUMN terhadap Usaha Kecil Masyarakat pada PTPN II Tanjung Morawa

0 20 72

Implementasi Corporate Social Responbility (CSR) Terhadap Masyarakat Lingkungan PTPN IV (Studi Pada Unit Kebon Dolok Ilir Kabupaten Simalungun)

5 39 118

Peranan Usaha Petemakan Dalam Pengembangan Wilayah (Studi Kasus Pola Kemitraan PIR Petemakan Ayam...

0 21 3

ABSTRAK ANALISIS INTEGRASI CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY DALAM SUPPLY CHAIN MANAGEMENT TERHADAP KEBERLANJUTAN BISNIS PERUSAHAAN (Studi Pada PTPN VII (Persero) Unit Usaha Rejosari Natar Lampung Selatan)

1 22 146

Implementasi Program Pengembangan Masyarakat (Community Develepment) Melalui Pola Kemitraan Pada Sektor Privat (Studi Pada Unit Usaha Bekri, PTPN VII (Persero)

0 4 16

Implementasi Program Pengembangan Masyarakat (Community Develepment) Melalui Pola Kemitraan Pada Sektor Privat (Studi Pada Unit Usaha Bekri, PTPN VII (Persero)

1 34 246

ANALISIS INTEGRASI CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY DALAM SUPPLY CHAIN MANAGEMENT TERHADAP KEBERLANJUTAN BISNIS PERUSAHAAN (Studi Pada PTPN VII (Persero) Unit Usaha Rejosari Natar Lampung Selatan)

1 53 107