Identifikasi Masalah Batasan Masalah Rumusan Masalah Tujuan Penelitian

10

B. Identifikasi Masalah

Dari uraian latar belakang masalah di atas, maka identifikasi masalah yang dapat diungkap antara lain : 1. Seberapa besar hubungan Intensitas Penggunaan Fasilitas Laboratorium Komputer terhadap hasil belajar TIK pada siswa. 2. Banyaknya faktor yang mempengaruhi hasil belajar TIK antara lain faktor internal kondisi fisik dan panca indera siswa, minat, bakat, kecerdasan, motivasi, kemampuan kognitif, sikap, kebiasaan, kebutuhan emosi dan penguasaan diri dan faktor eksternal alam dan kondisi sosial, kurikulum, manajemen, sarana dan fasilitas laboratorium komputer 3. Seberapa besar hubungan motivasi belajar siswa terhadap hasil belajar TIK pada siswa. 4. Belum optimalnya intensitas penggunaan fasilitas laboratorium komputer sebagai sarana untuk menunjang hasil belajar bagi siswa dalam mata pelajaran TIK.

C. Batasan Masalah

Berdasarkan identifikasi masalah diatas, maka terdapat banyak faktor yang mempengaruhi hasil belajar TIK maka peneliti membatasi pada hubungan intensitas penggunaan fasilitas laboratorium komputer dan motivasi belajar siswa terhadap hasil belajar siswa dalam mata pelajaran TIK. 11

D. Rumusan Masalah

Berdasarkan batasan masalah di atas maka didapat rumusan masalah sebagai berikut. 1. Bagaimanakah hubungan antara intensitas penggunaan fasilitas laboratorium komputer dengan hasil belajar TIK di kelas XI teknik komputer dan jaringan SMK Negeri 2 Depok Sleman tahun ajaran 20122013 ? 2. Bagaimanakah hubungan antara motivasi belajar dengan hasil belajar TIK di kelas XI teknik komputer dan jaringan SMK Negeri 2 Depok Sleman tahun ajaran 20122013 ? 3. Bagaimanakah hubungan antara intensitas penggunaan fasilitas Laboratorium komputer dan motivasi belajar dengan hasil belajar TIK di kelas XI teknik komputer dan jaringan SMK Negeri 2 Depok Sleman tahun ajaran 20122013 ?

E. Tujuan Penelitian

Tujuan yang ingin dicapai dari penelitian ini adalah : 1. Untuk mengetahui hubungan antara intensitas penggunaan fasilitas lanoratorium komputer dengan hasil belajar TIK di kelas XI teknik komputer dan jaringan SMK Negeri 2 Depok Sleman tahun ajaran 20122013. 12 2. Untuk mengetahui hubungan antara motivasi belajar dengan hasil belajar TIK di kelas XI teknik komputer dan jaringan SMK Negeri 2 Depok Sleman tahun ajaran 20122013. 3. Untuk mengetahui hubungan antara intensitas penggunaan fasilitas laboratorium komputer dan motivasi belajar dengan hasil belajar TIK di kelas XI teknik komputer dan jaringan SMK Negeri 2 Depok Sleman tahun ajaran 20122013.

F. Manfaat Penelitian