Teori perjanjian masyarakat atau kontrak sosial

a. Negara Kesatuan

Adalah suatu negara yang merdeka dan dipimpin oleh pemerintah pusat serta memiliki kedaulatan ke dalam dan ke luar. Terdiri atas dua jenis : 1 Negara kesatuan dengan sistem sentralisasi Adalah sistem pemerintahan dimana seluruh persoalan yang berkaitan dengan negara langsung diatur dan diurus oleh pemerintah pusat, sementara daerah- daerah tinggal melaksanakannya saja. 2 Negara kesatuan dengan sistem desentralisasi Adalah sistem pemerintahan dimana kepala daerah sebagai pemerintah daerah diberi kesempatan dan kekuasaan untuk mengurus rumah tangga daerahnya sendiri. Sistem ini dikenal dengan otonomi daerah atau swatantra. Secara umum bentuk negara kesatuan memiliki ciri-ciri berikut : 1 Kedaulatan negara mencakup ke dalam dan ke luar yang ditangani pemerintah pusat 2 Negara hanya memiliki satu undang-undang dasar satu kepala negara satu dewan menteri, dan satu dewan perwakilan rakyat. 3 Hanya ada satu kebijaksanaan yang menyangkut persoalan politik ekonomi, sosial budaya, serta pertahanan dan keamanan. Contoh negara kesatuan : Indonesia, Filipina, Beland, Italia, Jepang

b. Negara Serikat Federasi

Suatu bentuk negara yang terdiri atas gabungan beberapa negara bagian, dipimpin oleh pemerintah pusat dimana kedaulatan keluar menjadi wewenang pemerintah pusat sedangkan kedaulatan keluar sebagian menjadi wewenang pemerintah pusat dan sebagian menjadi wewenang negara bagian. Secara umum ciri-ciri negara serikat adalah : 1 Tiap negara bagian berstatus tidak berdaulat, namun kekuasaan asli tetap ada pada negara bagian. 2 Kepala negara dipilih oleh rakyat dan bertanggung jawab kepada rakyat. 3 Pemerintah pusat memperoleh kedaulatan dari negara-negara bagian untuk urusan keluar dan sebagian ke dalam. 4 Setiap negara bagian berwenang membuat UUD sendiri selama tidak bertentangan dengan pemerintah pusat. 5 Kepala negara memiliki hak veto pembatalan keputusan yang diajukan parlemen senat dan konggres. Contoh negara federasi : Amerika Serikat, Australia, India, Jerman, Brasil, Malaysia dan Swiss.

5. Bentuk Kenegaraan

a. Koloni Koloni adalah suatu negara yang menjadi jajahan negara lain. Contoh : Indonesia pernah menjadi koloni Belanda selama 350 tahun. b. Trustee perwalian Trustee adalah wilayah jajahan dari negara-negara yang kalah perang dalam Perang Dunia II dan berada di bawah naungan Dewan Perwalian PBB serta negara yang menang perang. Contoh : Papua Nugini merupakan negara bekas jajahan Inggris berada di bawah naungan PBB sampai dengan tahun 1975. c. Mandat Mandat adalah suatu negara yang sebelumnya merupakan jajahan dari negara-negara yang kalah dalam Perang Dunia I dan diletakkan di bawah perlindungan negara-